Nafi’atunnisa, Atika (2013) Implementasi pendidikan kewirausahaan dalam strategi pemasaran pada unit produksi Agribisnis hasil pertanian di SMKN 2 Batu Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
09130110.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
INDONESIA :
Pendidikan kewirausahaan merupakan salah satu upaya yang dilakukan pemerintah pada satuan-satuan pendidikan untuk mengenalkan dunia kewirausahaan sejak dini serta untuk membentuk karakter siswa agar bisa mandiri, bertanggung jawab, kreatif, serta mempunyai skill berwirausaha. Untuk itu SMKN 2 Batu Malang mengimplementasikan pendidikan kewirausahaan dalam sebuah unit produksi. Salah satu unit produksi tersebut adalah unit produksi Agribisnis Hasil Pertanian untuk mengembangkan skill dan jiwa kewirausahaan pada diri siswa.
Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah 1) Mengetahui bagaimana proses pembelajaran pendidikan kewirausahaan di SMKN 2 Batu Malang, dan 2) Bagaimana implementasi pendidikan kewirausahaan dalam strategi pemasaran pada unit produksi Agribisnis Hasil Pertanian di SMKN 2 Batu Malang.
Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Ada 3 macam metode pengumpulan data yang digunakan peneliti yaitu metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisa data dalam penelitian ini dengan mencatat data dari hasil observasi, wawancara dan dokumentasi, mengorganisasikan data, memilah-milahnya untuk menjawab rumusan masalah kemudian mencari dan menemukan makna yang terkait dengan rumusan masalah.
Hasil dari penelitian ini adalah pertama pembelajaran pendidikan kewirausahaan di SMKN 2 Batu Malang menggunakan beberapa metode pembelajaran seperti ceramah dan tanya jawab, selain itu juga menggunakan model-model pembelajaran aktif seperti make a match, jigsaw, diskusi dan lain- lain sehingga siswa lebih mudah memahami materi-materi pendidikan kewirausahaan dan siswa juga bisa lebih aktif di dalam kelas. Yang kedua adalah implementasi pendidikan kewirausahaan dalam strategi pemasaran bisa dibilang cukup efektif karena siswa sudah mengetahui tentang teori-teori pendidikan kewirausahaan di dalam kelas sehingga mereka lebih mudah dalam menerapkannya di unit produksi Agribisnis Hasil Pertanian terutama terkait dengan strategi pemasarannya. Strategi pemasaran yang digunakan pada unit produksi Agribisnis Hasil Pertanian adalah AIDAS yang merupakan singkatan dari Attention, Interest, Desire, Action, dan Satisfaction.
Dari hasil penelitian tersebut peneliti menyarankan agara sesegera mungkin menambah alat peraga dan LCD yang sudah tersedia di sekolah, karena alat peraga dan LCD akan lebih memudahkan guru dan siswa dalam proses belajar mengajar. Dalam mengimplementasikan pendidikan kewirausahaan hendaknya selalu memberikan motivasi kepada siswa tentang pentingnya berwirausaha, siswa didorong untuk mencintai tugas, dan mengembangkan keinginan untuk mencapai
tujuan. Bisa dengan menciptakan lingkungan belajar yang nyaman, mengadakan seminar dan mendatangkan nara sumber atau wirausahawan sukses, sehingga atas kemauan sendiri siswa dapat meniru gambaran tentang keberhasilan orang lain.
Karena besar kecilnya motivasi pada diri masing-masing siswa akan menentukan cepat lambatnya pencapaian tujuan dan perkembangan unit produksi. Terkait dengan kemampuan siswa dalam memasarkan produk hendaknya sekolah mengadakan training kepada siswa sebagai upaya untuk mengembangkan kemampuan siswa dalam berwirausaha serta memberikan penjelasan kepada siswa tentang produk-produk yang dihasilkan sebelum memasarkan, agar siswa dapat meyakinkan konsumen tentang kualitas produk. Karena untuk mengasah kemampuan siswa perlu adanya upaya secara terus-menerus. Dalam menerapkan strategi pemasaran hendaknya lebih dimaksimalkan lagi pada tiap-tiap strategi. Agar dapat mencapai tujuan yang diinginkan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Zuhroh, Ni’matuz | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | pendidikan kewirausahaan; strategi pemasaran; agribisnis hasil pertanian | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 17 Mar 2023 13:18 | ||||||
Last Modified: | 17 Mar 2023 13:18 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/48609 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |