Amin, Khoirul (2008) Efektifitas pembelajaran terjemah Al-Qur'an melalui metode Granada bagi siswa-siswi Yayasan Al-Hikmah Sawojajar Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
04110112.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (804kB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Metode Granada merupakan salah satu metode dalam pembelajaran terjemah Al-Qur’an, dimana para santri Dididik secara intensif satu persatu untuk membaca dan menterjemahkan isi kitab suci Al-Qur’an di hadapan seorang guru atau Pendamping. Dengan metode tersebut memungkinkan bagi seorang guru untuk mengawasi secara langsung, menilai dan membimbing secara maksimal kemampuan seorang santri dalam menterjemah ayat demi ayat, juga akan mempunyai pengaruh terhadap jiwa psikis santri/ anak didik.
Melihat wacana yang ada maka peneliti tertarik untuk mengadakan penelitian tentang “Efektifitas Pembelajaran Terjemah Al-Qur'an Melalui Metode Granada Bagi siswa-siswi Yayasan Al-Hikmah Sawojajar Malang”. Adapun Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimanakah Pelaksanaan Pembelajaran Terjemah Al-Qur’an Dengan Menggunakan Metode Granada Bagi Siswa siswi di yayasan Al-Hikmah Sawojajar Malang?.(2) Bagaimanakah Efektifitas Pembelajaran terjemah Qur'an Melalui Metode Granada Bagi Siswa siswi di yayasan Al-Hikmah Sawojajar Malang?
Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualiatif dan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, interview, dan dokumentasi. Disamping analisis deskriptif kualitatif, untuk menunjang terhadap hasil interview, maka peneliti memberikan sejumlah angket untuk mendapatkan jawaban-jawaban seputar penelitian yang dimaksud. Dengan tingkat parameter, dikatakan efektif sebuah pembelajaran terjemah Al-Qur’an jika: (a) Para siswa dapat menterjemahkan Al-Qur’an dengan bahsa dan kata-kata yang baik sehingga mudah untuk difahami maksudnya. (b) Para siswa mampu membedakan antara kata kerja, kata benda, huruf, dan juga mampu menambah perolehan Juz hasil terjemahanya.
Berdasarkan data kualitatif tersebut, maka penulis dapat mengambil kesimpulan: (1) Pelaksanaan Metode Granada Bagi siswa siswi Di Yayasan Al- Hikmah Sawojajar Malang melalui beberapa tahapan, yaitu: (a) Tahap Persiapan, (b) Tahap Pelaksanaan. (2) Efektifitas Pembelajaran terjemah Al-Qur'an Melalui Metode Granada Bagi siswa siswi Di Yayasan Al-Hikmah Sawojajar Malang dapat di simpulkan: (a) Dari hasil angket yang diperoleh berkenaan dengan perolehan tambahan Juz yang dapat mereka terjemahkan: sebagian siswa yakni 58% mempunyai tingkat perolehan tambahan antara 16 juz sampai 20 juz. Sementara 23% menyatakan tingkat perolehan Juz yang dapat mereka terjemahkan antara 2 juz sampai 5 juz. Dan sebagian kecil 17, 64% menunjukkan perolehan Juz yang dapat mereka terjemahkan antara 10 juz. Jadi, pembelajaran Terjemah Al-Qur’an dengan metode Granada bagi siswa siswi di Yayasan Al-Hikmah Sawojajar Malang efektif. Hal tersebut, terlihat jelas dari tingkat perolehan Juz yang dapat mereka tewrjemahkan meningkat. (b) Berkenaan dengan tingkat Kebagusan hasil terjemah para siswa. sebagaimana hasil angket: dari 5 responden siswa yang pernah Belajar terjemah 20% menyatakan kemampuan mereka ada beberapa yang kurang baik dan 80% mereka manyatakan kemampuan menterjemah mereka selama tinggal di yayasan semakin Baik. Sedang dari 12 responden siswa, yang mana mereka masih proses belajar menterjemah menunjukkan 25% menyatakan kemampuan mereka ada yang beberapa kurang baik dan 75% kemampuan mereka semakin baik. Dari hal tersebut, dapat diketahui tingkat kemampuan dari santri siswa di Yayasan Al-Hikmah mempunyai tingkat kemampuan yang tinggi. Sehingga bisa dikatakan pembelajaran Terjemah Al-Qur’an dengan metode Granada efektif. Hal ini terbukti dari sebagian besar (mayoritas) dari santri siswa yang pernah Belajar terjemah Asl-Qur’an menyatakan kemampuan mereka semakin baik selama tinggal di Yayasan, begitu pula bagi santri siswa yang masih proses belajar terjemah mereka menyatakan kemampuan mereka semakin baik bila dibanding dengan sebelum tinggal di yayasan Al-hikmah Sawojajar Malang.
Dengan adanya metode Granada, setiap santri diharapkan benar-benar melaksanakan Pembelajaran terjemah Al-Qur’an dengan baik dan sungguh-sungguh sehingga dapat meningkatkan kualitas pemahaman Al-Qur’an nya. Serta efektifitas pembelajaran terjemah Al-Qur’an melalui metode Granada tersebut, dijadikan sebuah wacana terhadap khazanah keilmuan yang saat ini maupun akan datang dapat di aplikasikan secara langsung dalam lingkungan Yayasan maupun lingkungan lainnya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Ulum, Mohammad Samsul | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Efektifitas; Terjemah Qur’an; Metode Granada | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Meirisa Anggraeni | ||||||
Date Deposited: | 15 Mar 2023 11:03 | ||||||
Last Modified: | 16 May 2023 14:28 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/48468 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |