Zahara, Aminah (2017) Isolasi dan identifikasi bakteri endofit dari buah stroberi (Fragaria x Ananassa) penghasil senyawa yang berpotensi sebagai antioksidan. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
12620067.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Stroberi (Fragaria x ananassa) merupakan buah yang sangat berguna untuk kesehatan manusia karena mengandung banyak nutrisi dan senyawa bioaktif. Senyawa bioaktif metabolit sekunder yang terdapat pada buah stroberi diketahui berpotensi sebagai antioksidan. Kandungan metabolit sekunder ini terdapat juga pada mikroorganisme yang tumbuh dalam jaringan tanaman, salah satunya yaitu bakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis bakteri endofit yang terkandung dalam buah stroberi dan potensinya sebagai penghasil senyawa antioksidan.
Penelitian ini menggunakan metode eksplorasi dan eksperimen. Penelitian eksplorasi yaitu dengan mengisolasi dan identifikasi bakteri endofit dari buah stroberi (Fragaria x ananassa) yang diambil dari kebun stroberi warga di daerah Pandanrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu Malang. Eksperimen dilakukan dengan menguji aktivitas antioksidan dari isolat bakteri endofit yang diperoleh. Produksi metabolit sekunder bakteri endofit dengan cara fermentasi dan ekstraksi cair-cair. Uji aktivitas antioksidan menggunakan metode DPPH (1,1–difenil-2-pikrihidrazil) dengan spektrofotometer UV-vis dan dihitung aktivitas antioksidannya dengan graphad prism7.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa 3 isolat bakteri endofit berhasil diisolasi dari buah stroberi (Fragaria x ananassa) yaitu Bacillus sutbilis, Bacillus amyloliquefaciens, dan Pseudomonas aeruginosa. Hasil uji aktivitas antioksidan menunjukkan pada Bacillus sutbilis tergolong sedang dengan sebesar 326.3 ppm, pada Bacillus amyloliquefaciens tergolong sedang sebesar 249.2 ppm, dan pada Pseudomonas aeruginosa tergolong sangat kuat sebesar 48.07 ppm.
ABSTRACT
Strawberry (Fragaria x ananassa) is a fruit that is very useful for human health because it contains many nutrients and bioactive compounds. Secondary metabolite bioactive compound found in strawberry is known as potential antioxidant. This secondary metabolite is also found in the microorganisms that grow in the tissue, one of them is bacteria. This research aimed to determine the type of endophytic bacteria found in strawberry and its potential as a producer of antioxidant compound.
This research used exploratory and experimental methods. Exploratory research was conducted by isolating and identifying the endophytic bacteria in strawberry (Fragaria x ananassa) taken from the strawberry garden in Pandanrejo, Bumiaji, Batu Malang. The experimental research was conducted by testing the antioxidant activity of endophytic bacteria which had been isolated. The production of endophytic bacteria secondary metabolite was done through fermentation and liquid extraction. The test of antioxidant activity was done by using DPPH (1,1-diphenyl-2-pikrihidrazil) with UV-vis spectrophotometer and the antioxidant activity was calculated with graphad prism7.
The results revealed that three isolates of endophytic bacteria were successfully isolated from strawberry (Fragaria x ananassa) so-called Bacillus sutbilis, Bacillus amyloliquefaciens, and Pseudomonas aeruginosa. The test result of antioxidant activity in Bacillus sutbilis was classified as the medium activity at 326.3 ppm, the antioxidant activity in Bacillus amyloliquefaciens was classified as the medium activity at 249.2 ppm, and the antioxidant activity in Pseudomonas aeruginosa was classified as the strong activity at 48.07 ppm.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Utami, Ulfah and Barizi, Ahmad | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Bakteri Endofit; Buah Strawberry (Fragaria x ananassa) ; Antioksidan; Endophytic Bacteria; Strawberry (Fragaria x ananassa); Antioxidant | |||||||||
Subjects: | 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0605 Microbiology > 060501 Bacteriology | |||||||||
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Biologi | |||||||||
Depositing User: | Adi Sucipto | |||||||||
Date Deposited: | 09 Mar 2023 11:28 | |||||||||
Last Modified: | 09 Mar 2023 11:28 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/48128 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |