Syarifah, Maulidah (2021) Pengaruh tingkat kecerdasan spiritual terhadap perilaku cyberbulliying pada siswa kelas VIII Mts Hidayatul Mubtadiin Tasimadu Kota Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
17410175.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Kecerdasan Spiritual adalah kecerdasan untuk menghadapi persoalan makna atau value yakni kecerdasan yang menempatkan perilaku dan hidup dalam konteks makna yang lebih luas dan kaya, kecerdasan untuk menilai bahwa tindakan atau jalan hidup seseorang lebih bermakna dibandingkan dengan orang lain.kecerdasan spiritual memungkinkan seseorang untuk menyatukan hal-hal yang bersifat intrapersonal dan interpersonal, serta menjembatani kesenjangan antara diri dan orang lain. Cyberbullying merupakan salah satu aktivitas perilaku intimidasi yang dilakukan untuk melecehkan korban dengan menggunakan alat teknologi dan cyberbullying adalah salah satu bentuk dari tindakan bullying yang dilakukan secara online atau melalui media internet. Dalam hal ini cyberbullying bisa terjadi dalam platform umum ataupun pada personal chat yang mengandung unsur-unsur penyerangan, permusuhan serta membahayakan seseorang.
Tujuan penelitian ini antara lain : 1.) Mengetahui tingkat kecerdasan spiritual pada siswa di MTs Hidayatul Mubtadiin Tasikmadu Kota Malang, 2.)Mengetahui tingkat perilaku cyberbulliying pada siswa di MTs Hidayatul Mubtadiin Tasikmadu Kota Malang, 3.)Mengetahui apakah ada hubungan antara kecerdasan spiritual dengan perilaku cyberbulliying pada siswa MTs Hidayatul Mubtadiin Tasikmadu Kota Malang.
Subjek pada penelitian ini siswa-siswi kelas VIII MTs Hidayatul Mubtadiin Tasikmadu Kota Malang dengan rentang usia 13-15 (remaja awal) yang berjumblah 86 siswa yang menjadi responden. Hasil pada penelitian menunjukan bahwa adanya pengaruh tingkat kecerdasan spiritual terhadap perilaku cyberbullying dengan hasil perhitungan diperoleh nilai F=5.115 dengan p=0,026. Menunjukan bahwa adanya pengaruh negatif pada tingkat kecerdasan spiritual terhadap perilaku cyberbullying pada MTs Hidayatul Mubtadiin Tasikmadu, Kota Malang. Dan diperoleh nilai R square = 0,259 yang diartikan bahwa pengaruh Tingkat kecerdasan spiritual terhadap perilaku cyberbullying sebesar 25%.
Dari hasil tersebut menyatakan bahwa hipotesis Ha bahwa adanya pengaruh tingkat kecerdasan spiritual terhadap perilaku cyberbullying siswa MTs Hidayatul Mubtadiin Tasikmadu Malang. Hal ini menunjukan bahwa apabila Tingginya tingkat kecerdasan Spiritual siswa maka dapat mempengaruhi perilaku cyberbullying.
ENGLISH:
Spiritual intelligence is intelligence to deal with problems or values, namely intelligence that places behavior and life in the context of a broader and richer meaning, intelligence to judge that one's actions or way of life is more meaningful than others. that are intrapersonal and interpersonal, as well as bridging the environment between self and others. Cyberbullying is one of the behavioral behavioral activities carried out to harass victims with technological tools and cyberbullying is one of the acts of bullying that is carried out online or through internet media. In this case cyberbullying can occur in public platforms or in private chats that contain elements of aggression, endangering someone.
The aims of this study include: 1.) To know the level of spiritual intelligence in students at MTs Hidayatul Mubtadiin Tasikmadu Malang City, 2.) To know the level of cyberbullying behavior in students at MTs Hidayatul Mubtadiin Tasikmadu Malang City, 3.) To know whether there is a relationship between spiritual intelligence with cyberbullying behavior in students of MTs Hidayatul Mubtadiin Tasikmadu Malang City.
The subjects in this study were students of class VIII MTs Hidayatul Mubtadiin Tasikmadu Malang City with an age range of 13-15 (early teens) totaling 86 students who became respondents. The results showed that there was an influence of the level of spiritual intelligence on cyberbullying behavior with the results of the calculation F = 5.115 with p = 0.026. Shows that there is a negative influence on the level of spiritual intelligence on cyberbullying behavior at MTs Hidayatul Mubtadiin Tasikmadu, Malang City. And obtained the value of R square = 0.259 which means that the influence of the level of spiritual intelligence on cyberbullying behavior is 25%.
From these results, it is stated that the hypothesis has an influence on the level of spiritual intelligence of the students of MTs Hidayatul Mubtadiin Tasikmadu Malang. This shows that if the level of spiritual intelligence of students is high, it can affect cyberbullying behavior.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Agung, Yusuf Ratu | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | kecerdasan spiritual; cyberbullying; remaja | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi > Jurusan Psikologi | ||||||
Depositing User: | maulidah syarifah | ||||||
Date Deposited: | 27 Feb 2023 13:22 | ||||||
Last Modified: | 27 Feb 2023 13:22 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/47369 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |