Kusumawati, Fitria (2013) Implementasi Program Pendidikan Kewirausahaan pada Kelas X Di SMK Kepanjen Kabupaten Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
09130013.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK
Pada zaman sekarang ini pendidikan kewirausahaan sangat dibutuhkan oleh generasi penerus bangsa. Karena tidak dipungkiri pada zaman sekarang sulit sekali mencari pekerjaan. Apa lagi mereka yang hanya tamatan SMA, SMK dan yang sederajad. Dibutuhkan suatu penanama jiwa kewirausahaan dalam proses pendidikan, agar ketika nantinya mereka bisa membuka lapangan pekerjaan baru bagi mereka dan masyarakat sekitarnya. Dan bukan menjadi pencari kerja. Di SMK Kepanjen telah dilakukan suatu usaha demi menumbuhkan jiwa disiplin dan jiwa kewirausahaan. Dalam menumbuhkan jiwa kewirausahaan di lakukan dengan cara melalui matapelajaran KWU, melalui BC dan melalui Kopersi.
Tujuan dilakukan penelitian ini adalah mengetahui implemantasi program pendidikan kewirausahaan pada kelas X di SMK Kepanjen Kabupaten Malang dan mengetahui efektifitas implementasi program pendidikan kewirausahaan pada kelas X di SMK Kepanjen Kabupaten Malang.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif diskripstif. Penelitian ini berlokasi di SMK Kepanjen di Jalan Penarukan No.5 Kepanjen. Sumber data dari penelitian ini adalah beberapa guru dan siswa. Dalam penelitian ini kehadiran peneliti sangat penting karena dalam peelitian ini peneliti adalah sebagai instrument utama untuk mendapatkan data. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah melalui interview, angket, observasi dan dokumentasi. Teknik pengecekan keabsahan data pada penelitian ini adalah menggunakan triangulasi.
Hasil dari penelitian ini adalah terdapat 3 program yang sudah berjalan di SMK Kepanjen dalam upaya menumbuhkan jiwa kewirausahaan. Yaitu melalui pembelajaran dikelas, melalui BC dan melalui koperasi. Dari ketiga program tesebut dapat dikatakan program BC yang paling efektif karena peserta didik praktek langsung menjadi seorang wirausaha.
ABSTRACT
In recent days, entrepreneurship education is very demanded by the national generation. It is not denied that it is difficult nowadays to look for job. For students who have only graduated from high school, vocational high school and other equivalent school, this difficulty of so obvious. The internalization of entrepreneurship is very important during education process such that the graduates are not merely being the seeker of the job, but also opening the job for them and the people around them. SMK Kepanjen has attempted to develop the entrepreneurship discipline among the students. The teaching of entrepreneurship is delivered through KWU, BC and School Cooperative.
The objectives of research are to understand the implementation of entrepreneurship education program at Grade X in SMK Kepanjen of Malang District and to acknowledge the effectiveness of the implementation of entrepreneurship education program at Grade X in SMK Kepanjen of Malang District.
Research approach is descriptive qualitative. The location of research is at SMK Kepanjen with the address of Jalan Penarukan No.5 Kepanjen. Data source involves teachers and students. The presence of the author is very important because the author is the main instrument to obtain the data. Data collection techniques aer interview, questionnaire, observation and documentation. Data validity check technique is using triangulation.
Result of research is that there are three (3) programs that have been implemented at SMK Kepanjen which are important to develop the entrepreneurship. These three programs include learning at class, BC and cooperative. From these three programs, only BC program is the most effective because the educated participants are directed to practice as the entrepreneur.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Amrullah, Abdul Malik Karim | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Implementasi Program; Pendidikan; Kewirausahaan. | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 23 Feb 2023 14:35 | ||||||
Last Modified: | 22 Jun 2023 10:09 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/47311 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |