Fatmawati, Dwi (2012) Pengaruh kreatifitas guru dan kelengkapan fasilitas terhadap prestasi belajar ekonomi siswa kelas XI IPS SMA DU I Jombang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
![]() |
Text (fulltext)
08130084 full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Prestasi Belajar merupakan hasil dari usaha belajar yang dilaksanakan oleh siswa.. Tingkat keberhasilan siswa dapat dilihat dari nilai ulangan harian. Akan tetapi pada kenyataanya tidak sesuai dengan apa yang diharapkan, dimana hasil belajar siswa belum tentu dapat dicapai dengan baik. Bila ditinjau dari luar diri siswa (faktor ekstern) terdapat dua faktor yaitu diantaranya kreatifitas dan kelengkapan fasilitas yang menjadi variabel dalam penelitian ini.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk (1) menjelaskan pengaruh antara kreatifitas guru terhadap prestasi belajar ekonomi siswa kelas XI IPS SMA DU I Jombang (2) menjelaskan pengaruh kelengkapan fasilitas terhadap prestasi belajar ekonomi siswa kelas XI IPS SMA DU I Jombang (3) menjelaskan pengaruh kreatifitas guru dan kelengkapan fasilitas terhadap prestasi belajar ekonomi siswa kelas XI IPS SMA DU I Jombang.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional, yaitu penelitian yang dilakukan untuk dua variabel atau lebih yang bertujuan untuk menemukan ada tidaknya hubungan dan apabila ada, berapa eratnya hubungan serta berarti atau tidak hubungan itu. Instrumen yang digunakan untuk mengetahui kreatifitas guru dan kelengkapan fasilitas yang dipersepsikan siswa. Instrumen yang juga digunakan adalah dokumen yang dipergunakan untuk mengetahui prestasi belajar siswa. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda, uji t, uji F.
Hipotesis penelitian dianalisis dengan menggunakan uji t dan uji F. Hasil penelitian berdasarkan analisis data yang diperoleh dari uji t untuk variabel (1) kreatifitas guru terhadap prestasi belajar yang ditunjukkan dengan thitung < ttabel (-3,057 < 1.667 ). Sehingga terjadi penerimaan Ho dan penolakan Ha. Maka dapat disimpulkan bahwasanya tidak ada pengaruh kreatifitas guru terhadap prestasi belajar ekonomi siswa kelas XI IPS SMA DU I Jombang. (2) kelengkapan fasilitas terhadap prestasi belajar yang ditunjukkan dengan thitung > ttabel (5,159 > 1.667 ). Sehingga terjadi penerimaan Ha dan penolakan Ho. maka dapat disimpulkan bahwasanya ada pengaruh kelengkapan fasilitas terhadap prestasi belajar ekonomi siswa kelas XI IPS SMA DU I Jombang. (3) untuk uji F diperoleh hasil Fhitung > Ftabel (13.870 > 3,97) dengan signifikansi 0.000 (α = 0,05). Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh dari kreatifitas guru dan kelengkapan fasilitas terhadap prestasi belajar ekonomi siswa kelas XI IPS SMA DU I Jombang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Wahidmurni, Wahidmurni | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Kreatifitas Guru; Kelengkapan Fasilitas dan Prestasi Belajar Siswa. | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 16 Feb 2023 15:37 | ||||||
Last Modified: | 16 Feb 2023 15:37 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/46819 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
![]() |
View Item |