Lestari, Wahyu Dwi (2007) Peranan Kepala Sekolah dalam mengembangkan lembaga pendidikan di SMK Bina Cendika Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Full text)
01140079.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (826kB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Kepala sekolah merupakan pemimpin pendidikan yang sangat penting karena lebih dekat dan langsung berhubungan dengan pelaksanaan program pendidikan tiap-tiap sekolah. Kepemimpinan yang resmi di dalam pelaksanaannya selalu berada di atas landasan-landasan atau peraturan peraturan resmi. Pada lembaga pendidikan formal, kepemimpinan diperankan oleh seorang kepala sekolah yang bertindak ebagai pendidik dan bertanggungjawab terhadap manajemen sekolah. Dalam menjalankan tugas sebagai pemimpin formal, maka seorang kepala sekolah di hadapkan pada persoalan-persoalan teknis manajerial sekolah serta dituntut untuk menjadi administrator yang handal untuk mengupayakam adanya kemajuan-kemajuan bagi sekolah yang dikelolanya. Kepala sekolah mempunyai tugas dan fungsi serta beberapa peranan yaitu sebagai pendidik, manajer, administrator, supervisor, leader, innovator dan motivator.
Berdasarkan uraian di atas, maka peneliti membatasi pembahasan sktipsi ini dengan rumusan masalah sebagai berikut: (a) Bagaimana peranan kepala sekolah dalam mengembangkan lembaga pendidikan di SMK Bina Cendika Malang, (b) Bagaimana upaya kepala sekolah dalam mengembangkan lembaga pendidikan di SMK Bina Cendika Malang, dan (c) Faktor apa yang mendukung perkembangan lembaga pendidikan di SMK Bina Cendika Malang. Berdasarkan rumusan masalah tersebut, tujun yang ingin dicapai adalah: (a) Ingin mengetahui bagaimana peranan kepala sekolah dalam mengembangkan lembaga pendidikan di SMK Bina Cendika Malang, (b) Ingin mengetahui bagaimana upaya kepala sekolah dalam mengembangkan lembaga pendidikan di SMK Bina Cendika Malang, (c) Ingin mengetahui faktor apa yang mendukung perkembangan lembaga pendidikan di SMK Bina Cendika Malang.
Untuk memperoleh data tentang hal di atas, dalam skripsi ini peneliti menggunakan metode observasi, wawancara (interwiew) dan metode dokumentasi. Sedangkan dalam mengelola data peneliti menggunakan analisis data bersifat dekriptif kualitatif.
Hasil dari penelitian yang dilakukan peneliti dapat disampaikan di sini bahwasanya peranan kepala sekolah dalam mengembangkan lembaga pendidikan di SMK Bina Cendika Malang adalah sebagai supervisor, mediator, konseptor, edukator, manajer, administrator, leader, innovator, motivator. Sedangkan upaya yang dilakukan oleh kepala sekolah dalam mengembangkan lembaga pendidikan adalah menggali dana, mengupayakan SDM guru dan siswa, mengupayakan lapangan pekerjaan bagi siswa serta kegitan ekstrakurikuler. Sedangkan faktor yang mendukung perkembangan lembaga pendidikan di SMK Bina Cendika Malang adalah orang tua yang proaktif, anak didik, guru, sarana dan prasarana, dana, BP, masyarakat industri, mayarakat sekitar sekolah dan tujuan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Prasojo, Amin | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Peranan Kepala Sekolah; Mengembangkan Lembaga Pendidikan | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Nada Auliya Sarasawitri | ||||||
Date Deposited: | 16 Feb 2023 15:34 | ||||||
Last Modified: | 16 Feb 2023 15:34 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/46682 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |