Rifaldi, Muamar Agung (2010) Penerapan Pembelajaran Kooperatif Model Two Stay Two Stray (TSTS) untuk meningkatkan Aspek Kognitif dan Aspek Afektif siswa kelas X.5 SMA Negeri 02 Junrejo, Kota Batu. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
06130089.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (5MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Berdasarkan observasi awal dan wawancara dengan guru sosiologi SMA Negeri 02 Junrejo, Kota Batu didapatkan bahwa nilai rata-rata aspek kognitif siswa pada kelas X.5 masih dibawah KKM sekolah yaitu 66 dengan hasil nilai rata-rata kognitif 53.46. Hasil tersebut menunjukkan angka yang masih rendah dibandingkan dengan kelas lain. Proses pembelajaran yang biasa dilaksanakan menggunakan model ceramah yaitu penyampaian materi secara utuh kepada siswa dan diselingi dengan latihan-latihan soal, pembelajaran seperti ini menyebabkan siswa cenderung pasif dan pembelajaran kurang berarti bagi siswa. Siswa kurang memperoleh pengalaman langsung, dan guru kurang memberikan kesempatan serta kepercayaan terhadap diri siswa untuk aktif dalam pembelajaran. Hal ini juga berdampak pada rendahnya aspek afektif siswa. Berdasarkan permasalahan ini peneliti melakukan upaya perbaikan dengan menerapkan pembelajaran kooperatif model two stay two stray (TSTS). Model pembelajaran tersebut melibatkan siswa secara aktif dalam kegiatan belajar. Pakok pikiran pembelajaran kooperatif model two stay two stray (TSTS) adalah memberi kesempatan kepada kelompok untuk membagikan hasil dan informasi kepada kelompok lain.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 3 siklus. Sebagai subjek penelitiannya adalah siswa kelas X.5 SMA Negeri 02 Junrejo, Kota Batu, berjumlah 39 siswa. Alat pengumpul data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes aspek kognitif sosiologi berupa ulangan harian akhir siklus, dan lembar observasi aspek afektif pada saat proses pembelajaran.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa kelas X.5 SMA Negeri 02 Junrejo, Kota Batu mengalami peningkatan aspek kognitif dan aspek afektif, setelah diberi tindakan berupa penerapan pembelajaran dengan menggunakan model two stay two stray (TSTS). Peningkatan aspek kognitif ditandai dengan meningkatnya nilai rata-rata siswa dari sebelum tindakan 53.46 meningkat pada siklus I menjadi 70 dan meningkat pada siklus II menjadi 74 serta meningkat pada siklu III menjadi 82. Peningkatan nilai rata-rata aspek afektif dari siklus I sebesar 76 meningkat menjadi 83 pada siklus II dan meningkat menjadi 91 ada siklus III.
Model pembelajaran two stay two stray (TSTS) dapat meningkatkan aspek kognitif dan aspek afektif siswa dengan cara memberikan suasana belajar diskusi yang menyenangkan, memberikan kesempatan kepada siswa untuk belajar aktif melakukan pertukaran informasi dan materi dengan sesama teman, menyampaikan gagasan kepada teman, menyampaikan jawaban dan pertanyaan terhadap permasalahan diskusi, serta membutuhkan kerjasama dalam kelompok.
ABSTRACT
Based on the early observation and interview with the sociology teachers of State Senior High School 02 Junrejo Batu, this inform that the average value of student’s cognitive aspect of class X-5 is still under minimal completeness criterion (KKM). That is 66. The average value of the students is 53,46. The result shows low number than other class. Learning processes that usually done use speech model. That is material fully taught to the students and it is increased by tasks. This learning causes the students inclined passive and it is not has mean for the students. The students are lack to get direct experience and the teachers are lack to give chance and honesty to the students to active in the learning process. This problem also gives impact on the low of student’s affective aspect. Based on this problem, the researcher try to do improvement with apply cooperative learning Two stay Two Stray (TSTS) model. That learning model involves the students actively. The main idea of the cooperative learning Two Stay Two Stray (TSTS) model is gives chance to a group to divide the result and information to other group.
The approach that is used in this research is qualitative research. The kind of this research is classroom research (PTK). This consists of three cycles. The subjects are the students of class X-5 State senior High School 02 of Junrejo Batu. Number of the students is 39 students. The instruments to collect the data that is used in this research are cognitive test of sociology. It is daily test of the final cycle. Besides that, it also use observation sheet of affective aspect when learning process.
The result of research shows that the students of class X-5 State Senior High School get increasing of cognitive and affective aspect. After they applied the learning use Two Stay Two Stray model, the cognitive increasing is signed by the increasing of average value of the students. The student’s average value before acting is 53,46, then increase in first cycle become 70, then increase in second cycle become 74 and then increase in third cycle become 82. The increasing of average value of affective aspect from first cycle is 76 then increase become 83 on the second cycle and increase become 91 on the third cycle.
The learning method Two Stay Two Stray (TSTS) can increase the cognitive and affective aspect with gives happiness discuss, to gives chance to the students to exchange the information and materials to others, to gives idea to others, to gives answer and question about the problem, and it needs cooperative in group.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Abubakar, Istianah | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pembelajaran Kooperatif Model Two Stay Two Stray (TSTS); Aspek Kognitif; Aspek Afektif; Cooperative Learning Two Stay Two Stray Model; Cognitive Aspect; and Affective Aspect | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||
Depositing User: | Moch. Nanda Indra Lexmana | ||||||
Date Deposited: | 13 Feb 2023 14:18 | ||||||
Last Modified: | 20 Jul 2023 14:26 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/46511 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |