Fahriya, farida (2010) Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif melalui Metode Jigsaw untuk meningkatkan Prestasi belajar siswa Kelas III B pada Pembelajaran jenis-jenis benda di MI Islamiyah Kebonsari Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
07140079.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Pada saat ini terdapat bermacam-macam metode pembelajaran yang digunakan oleh guru dengan tujuan untuk mengaktifkan siswa tanpa memerhatikan unsur-unsur interaksi sosial seperti melatih siswa untuk menerima perbedaan. Pembelajaran kooperatif dengan metode jigsaw adalah suatu metode pembelajaran dengan cara mengelompokkan siswa ke dalam kelompok-kelompok kecil untuk bekerja sama dalam memecahkan masalah serta menciptakan interaksi yang saling mengasihi antar sesama siswa.
Tujuan penelitian tindakan ini adalah: (1) Mendeskripsikan proses perencanaan penerapan model pembelajaran kooperatif melalui metode jigsaw untuk meningkatkan prestasi belajar siswa kelas III B pada pembelajaran jenis- jenis benda di MI Islamiyah Kebonsari Malang. (2) Mendeskripsikan proses pelaksanaan penerapan model pembelajaran kooperatif melalui metode jigsaw untuk meningkatkan prestasi belajar siswa kelas III B pada pembelajaran jenis- jenis benda di MI Islamiyah Kebonsari Malang. (3) Mendeskripsikan proses penilaian Mendeskripsikan proses pelaksanaan penerapan model pembelajaran kooperatif melalui metode jigsaw untuk meningkatkan prestasi belajar siswa kelas III B pada pembelajaran jenis-jenis benda di MI Islamiyah Kebonsari Malang.
Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) dengan urutan kegiatan meliputi: (1) perencanaan, (2) implementasi, (3) pengamatan dan (4) refleksi. Tehnik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penelitian tindakan kelas ini melibatkan data kualitatif dan data kuantitatif.
Adapun hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif melalui metode jigsaw terbukti meningkatkan prestasi belajar siswa kelas III B pada pembelajaran jenis-jenis benda di MI Islamiyah Kebonsari Malang. Bukti secara kuantitatif adalah hasil tes kelompok yang menunjukkan bahwa semua kelompok memperoleh skor dalam rentang lulus dan secara individual pada siklus I pertemuan I meningkat 100%, pada siklus I pertemuan II menurun 96%, pada siklus II pertemuan I tetap 96% dan pada siklus II pertemuan II meningkat lagi menjadi 100%.
Dengan memperhatikan hasil penelitian tersebut diatas maka dalam kegiatan pembelajaran di kelas dengan menerapakan model pembelajaran kooperatif dengan pendekatan jigsaw hendaknya terus ditingkatkan pelaksanaannya agar lebih berhasil dan dapat meningkatkan kualitas pendidikan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Wahidmurni, Wahidmurni | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pembelajaran Koopertif; Jigsaw; Prestasi belajar; Pembelajaran Jenis-jenis Benda | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||
Depositing User: | Meirisa Anggraeni | ||||||
Date Deposited: | 10 Feb 2023 11:33 | ||||||
Last Modified: | 10 Feb 2023 11:33 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/46462 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |