Cholila, Alfi Nur (2016) Penerapan pembelajaran mind mapping dan demonstrasi untuk meningkatkan kemampuan mempelajari materi tajwid pada siswa kelas VI SDN Gedogkulon 01 Turen. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Full text)
10110175.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (22MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Kondisi siswa Kelas VI Sekolah Dasar Negeri Gedogkulon 01 Kecamatan Turen Kabupaten Malang mempunyai hambatan dalam pembelajaran memahami Materi Pendidikan Agama Islam (PAI) tentang Tajwid. Hal ini ditandai dengan masih banyaknya siswa yang mendapatkan nilai di bawah Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Dengan adanya kondisi tersebut, pada kesempatan ini penulis bermaksud menerapkan pembelajaran Mind Mapping dan demonstrasi pada siswa Kelas VI Sekolah Dasar Negeri Gedogkulon 01 Kecamatan Turen sebagai upaya untuk meningkatkan prestasi belajar siswa. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui perencanaan pembelajaran Mind Mapping dan Demonstrasi pada materi tentang Tajwid; 2) Untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran Mind Mapping dan Demonstrasi pada materi tentang Tajwid; dan 3) Untuk mengetahui hasil/evaluasi pembelajaran Mind Mapping dan Demonstrasi pada materi tentang Tajwid di Sekolah Dasar Negeri Gedogkulon 01 Kecamatan Turen Kabupaten Malang.
Perencanaan penerapan pembelajaran Mind Mapping dan Demonstrasi pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) dengan materi tentang Tajwid untuk meningkatkan kemampuan belajar siswa Kelas VI meliputi perencanaan dalam hal: 1) pengelolaan kelas, dimana siswa dibentuk menjadi beberapa kelompok; 2) waktu pelaksanaan kegiatan pembelajaran yang dibagi menjadi 2 siklus; 2) skenario kegiatan pembelajaran yang berbeda pada tiap pertemuan, agar siswa tidak merasa bosan dengan kegiatan pembelajaran yang monoton.
Pembelajaran Mind Mapping dan Demonstrasi pada materi tentang Tajwid di Sekolah Dasar Negeri Gedogkulon 01 Kecamatan Turen Kabupaten Malang terlaksana dengan cukup baik dan lancar. Terdapat perubahan yang positif pada sikap, semangat, keaktifan, keberanian, dan pemahaman siswa. Jika pada pelaksanaan SIklus I, nilai hasil catatan laporan kegiatan siswa saat pelaksanaan kegiatan masih sebesar 63,33, maka pada pelaksanaan Siklus II sudah mengalami peningkatan menjadi 81,67.
Hasil/evaluasi pembelajaran siswa pada materi tentang Tajwid, mengalami peningkatan yang signifikan, hal ini terlihat pada rekapitulasi hasil tes dari Siklus I dan II. Jika pada Siklus I, rata-rata nilai formatif masih sebesar 54,38, maka pada pelaksanaan Siklus II sudah mencapai 83,13. Demikian pula jumlah prosentase ketuntasan belajar, juga mengalami peningkatan dari 18,75% pada Siklus I, menjadi 87,50% pada Siklus II.
ENGLISH:
The sixth grade students at Gedogkulon 01 Public Elementary School in Turen district, Malang regency have had difficulties comprehending the material presented in their Islamic Religious Education (PAI) course regardingTajwid. These difficulties are reflected by an abundance of students whose grades consistently fall below the Minimum Mastery Criteria (KKM). Given this situation, the author has taken the present opportunity to carry out a study of Mind Mapping and Demonstrasion with the 6th grade students of Gedogkulon 01 Public Elementary School in Turen district in an effort to improve the students’ academic achievement. This research aims (1) To describe the planning involved in thin study of Mind Mapping and Demonstration learning to course materials pertaining to Tajwid, (2) To describe how this study wasbcarried out, and (3) To present the findings and evaluations resulting from the study of Mind Mapping and Demonstration to Tajwid at Gedogkulon 01 Public Elementary School in Turen district, Malang regency.
Planning for the application of Mind Mapping and Demonstration learning to the Islamic Religious Education (PAI) class materials relating to Tajwid involved planning with respect to the following : (1) Classroom management, in which students were organized into several groups ; (2) Time to carry out 2 cycles of study activities; (3) Study activity scenarios which are different at each class session so that students are not bored by monotony.
The study of Mind Mapping and Demonstration as applied to material relating to Tajwid at Gedogkulon 01 Public Elementary School in Turen district, Malang regency was carried out smoothly and successfully. Positive changes were observed with regards to student attitudes, enthusiasm, engagement, confidence, and comprehension. At the time when the activities of Cycle 1 were carried out, student activity reports showed grades of 63.33, but by the time Cycle 2 was carried out those grades had undergone an increase to 81.67.
The results and evaluations of the student study of Tajwid-related materials underwent a significant improvement,as seen in the recapitulation of test results from Cycles 1 and 2. In Cycle 1, averages of formative scores were initially at a value of 54.38, but by Cycle 2 they had reached 83.13. similarly, the percentage of lesson mastery also rose from 18.75 % in Cycle1 to 87.50% in Cycle 2.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Marno, Marno | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Mind mapping; Prestasi belajar | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Siti Maimunah | ||||||
Date Deposited: | 25 Aug 2016 09:23 | ||||||
Last Modified: | 25 Aug 2016 09:23 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/4621 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |