Hasanah, Muti’atul (2009) Penerapan Strategi pembelajaran Kooperatif dengan menggunakan Teknik Numbered Heads untuk meningkatkan motivasi belajar Siswa Kelas IV Mata Pelajaran Sains di MI Wahid Hasyim Sukoanyar Pakis Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
07140033.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Ada persepsi umum yang sudah berakar dalam dunia pendidikan dan juga sudah menjadi harapan masyarakat. Persepsi umum ini menganggap bahwa sudah merupakan tugas guru untuk mengajar dan menyodori siswa dengan muatan- muatan informasi dan pengetahuan. Guru perlu bersikap atau setidaknya dipandang oleh siswa sebagai yang mahatahu dan sumber informasi. Tampaknya, perlu adanya perubahan paradigma dalam menelaah proses belajar siswa dan interaksi antara siswa dan guru. Sudah seyogyanyalah kegiatan belajar mengajar juga lebih mempertimbangkan siswa. Dalam pembelajaran dengan menggunakan strategi pembelajaran kooperatif teknik numbered heads siswa tidak hanya mendapatkan informasi dari guru saja, akan tetapi siswa juga bisa bisa belajar dengan temannya sehingga siswa lebih aktif ketika mengikuti kegiatan belajar mengajar dan pembelajaran dirasa lebih menyenangkan. Untuk itu peneliti menerapkan strategi pembelajaran kooperatif teknik numbered heads untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran sains siswa kelas IV MI Wahid Hasyim Sukoanyar Pakis Malang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya peningkatan motivasi belajar siswa kelas IV pada mata pelajaran sains dengan menerapkan strategi pembelajaran kooperatif teknik numbered heads.
Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) atau Classroom Action Research yakni suatu penelitian yang mengkaji proses pembelajaran dikaitkan dengan pengoptimalan penggunaan metode, media, strategi pembelajaran, dalam mana kegiatan perbaikan pembelajaran tersebut diharapkan dapat meningkatkan proses dan hasil pembelajaran siswa. Adapun pendekatan penelitiannya menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan rumus prosentase untuk mengetahui peningkatan motivasi belajar siswa.
Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pembelajaran kooperatif teknik numbered heads dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas IV pada mata pelajaran sains di MI Wahid Hasyim Sukoanyar Pakis Malang. Hal ini terlihat pada lembar observasi motivasi yang terus meningkat yaitu meningkat sebesar 94,7%.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Maimun, Agus | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Strategi Kooperatif; Numbered Heads; Motivasi Belajar; Sains | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||
Depositing User: | Meirisa Anggraeni | ||||||
Date Deposited: | 03 Feb 2023 14:20 | ||||||
Last Modified: | 03 Feb 2023 14:20 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/46132 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |