Fuadi, Ahmad (2011) Pengaruh Kompensasi dan Karakteristik pekerjaan terhadap kepuasan kerja karyawan: Pada CV. Cita In-Trans Selaras Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
07510070.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (38MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Peranan sumber daya manusia sangat penting dalam sebuah organisasi. Selain sebagai salah satu unsur yang sangat menentukan keberhasilan suatu organisasi, sumber daya manusia juga merupakan sumber daya perusahaan yang paling kompleks karena memiliki pikiran, perasaan, kebutuhan dan harapan- harapan tertentu yang bersifat unik. Hal tersebut tentu memerlukan perhatian tersendiri karena faktor-faktor tersebut akan sangat mempengaruhi prestasi, dedikasi dan loyalitas serta kecintaan mereka terhadap pekerjaan dan perusahaan. Setiap karyawan akan menghasilkan suatu intensitas, arah, dan ketekunan individual dalam usaha untuk mencapai tujuan dan kebutuhan pribadinya. Agar tujuan perusahaan tetap bisa dicapai, maka menjadi penting bagi perusahaan untuk memperhatikan tingkat kepuasan kerja karyawan, terutama yang berkaitan dengan pemenuhan kebutuhan mereka yang berupa kompensasi ataupun karakteristik pekerjaan yang mereka tangani.
Penelitian ini bertujuan meneliti hubungan kausalitas antara kompensasi (X1) yang meliputi kompensasi finansial dan non finasial dan karakteristik pekerjaan (X2) yang meliputi otonomi, variasi pekerjaan, identitas tugas, signifikansi tugas, dan umpan balik terhadap kepuasan kerja karyawan (Y) pada CV. Cita In-Trans Selaras Malang. Model analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda. Sebelumnya, dilakukan pengujian validitas dan reliabilitas, beserta uji asumsi klasik terhadap data penelitian.
Hasil pengujian menggunakan regresi linear berganda dengan uji F menghasilkan kesimpulan bahwa kompensasi (X1) dan karakteristik pekerjaan (X2) secara simultan dapat digunakan untuk meprediksi kepuasan kerja. Hal tersebut terlihat dari nilai probabilitas uji F yang lebih kecil dari alpha 0,05, yakni sebesar 0,041. Sementara hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa diantara kedua variabel bebas yang dibentuk, yaitu kompensasi (X1) dan karakteristik pekerjaan (X2), hanya variabel karakteristik pekerjaan (X2) lah yang berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan. Sementara variabel kompensasi (X1) tidak signifikan. Karakteristik pekerjaan (X2) mempengaruhi kepuasan kerja (Y) sebesar 0,226 dengan T hitung sebesar 2,584.
ABSTRACT
The role of human resources is very important in an organization. Apart from being one of the elements that determine the success of an organization, human resources is also a resource company's most complex because it has thoughts, feelings, needs and certain expectations that are unique. It certainly requires a concern since these factors will greatly affect the achievement, dedication and loyalty and their love of the job and company. Each employee will produce an intensit y, direction, and persistence in trying to achieve individual goals and personal needs. In order for the company's goals remain achievable, then it becomes important for companies to take the level of job satisfaction of employees, especially those associated with the fulfillment of their needs in the form of compensation or job characteristics that they handle.
This study aims to examine the causal relationship between compensation (X1) which includes financial compensation and non-financially, and job characteristics (X2) which include autonomy, job variety, task identity, task significance, and feedback on employee job satisfaction (Y) on the CV. Cita In- Trans Selaras Malang. Analytical model used is multiple linear regression. Previously, testing the validity and reliability, along with the assumptions of classical test of research data.
Test results using multiple linear regression with the F test lead to the conclusion that the compensation (X1) and job characteristics (X2) can simultaneously be used to predict job satisfaction. It is seen from the F test probability values smaller than the alpha of 0.05, which is equal to 0.041. While the partial test results showed that among the two independent variables that are formed, namely compensation (X1) and job characteristics (X2), only the job characteristics variables (X2) is a significant effect on employee job satisfaction. While variable compensation (X1) is not significant. Job characteristics (X2) affect job satisfaction (Y) of 0.226 with a T count of 2.584.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Supriyanto, Achmad Sani | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | kompensasi; karakteristik pekerjaan; kepuasan kerja; compensation; job characteristics; job satisfaction | ||||||
Departement: | Fakultas Ekonomi > Jurusan Manajemen | ||||||
Depositing User: | Meirisa Anggraeni | ||||||
Date Deposited: | 27 Jan 2023 14:46 | ||||||
Last Modified: | 27 Jan 2023 14:46 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/45579 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |