Sholihah, Laila Zakiyatus (2007) Pengembangan Kurikulum Madrasah Diniyah dalam meningkatkan Mutu Pendidikan Agama di Madrasah Diniyah Nurul Huda (MDNH) Pondok Pesantren Nurul Huda Mergosono Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Full text)
02140033.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (478kB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Madrasah diniyah sebagai lembaga pendidikan keagamaan pada jalur non formal yang berkomitmen sebagai lembaga pendidikan tafaqquh fiddin tidak diragukan lagi dapat memberikan peran yang penting dalam meningkatkan mutu pendidikan agama, baik untuk menambah pendidikan agama yang diperoleh dari sekolah maupun untuk memperdalam dan untuk memperluas pemahaman, penghayatan dan pengamalan ajaran Islam bagi siswa. Dengan indikator, selalu memiliki kemantapan akidah dan kedalaman spiritual, keagungan akhlak dan moral, keluasan ilmu pengetahuan sehingga siap berkompetisi dalam era global dengan kesiapan hidup pada masa sekarang dan masa mendatang.
Penelitian ini secara khusus untuk mengetahui Pengembangan Kurikulum Madrasah Diniyah Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan Agama diMadrasah Diniyah (MDNH) Pondok Pesantren Nurul Huda Mergosono Malang dengan fokus pembahasan pengembangan kurikulum madrasah diniyah dalam meningkatkan mutu pendidikan agama dalam menghadapi perubahan zaman yang serba modern dan kompetitif yang diarahkan pada tiga arah, yaitu kognitif, afektif dan psikomotorik. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengembangan kurikulum madrasah diniyah yang meliputi arah, tujuan dan strategi. Penghambat, pendukung serta upaya dalam meningkatkan mutu pendidikan agama diMadrasah Diniyah (MDNH) Pondok Pesantren Nurul Huda Mergosono Malang. Tujuan penelitian ini adalah mendiskripsikan pengembangan kurikulum dalam meningkatkan mutu yang meliputi arah, tujuan dan strategi, penghambat, pendukung serta upaya dalam meningkatkan mutu pendidikan agama.
Adapun penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif diskriptif yaitu suatu penelitian yang diajukan untuk mendeskripsikan dan menganalisis fenomena, peristiwa, aktifitas sosial, sikap, kepercayaan, persepsi, pemikiran untuk menemukan prinsip-prinsip serta penjelasan yang menuju pada kesimpulan. Kehadiran peneliti bertindak sebagai observer. Sumber data dan subyek darimana data-data yang dapat diperoleh. Pengumpulan data melalui observasi, interview dan dokumentasi. Teknik analisis datanya dengan cara mereduksi data, display data dan mengambil kesimpulan. Kemudian pengecekan keabsahan data menggunakan perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, trianggulasi. Adapun tahap-tahap penelitian yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan dan tahap penyelesaian.
Hasil dari penelitian ini adalah Pengembangan Kurikulum Madrasah Diniyah Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan Agama diMadrasah Diniyah (MDNH) Pondok Pesantren Nurul Huda Mergosono Malang melalui pengembangan kurikulum madrasah diniyah dalam beberapa sektor yaitu perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan pengembangan kurikulum serta fleksibilitas kebutuhan santri dan masyarakat. Adanya tata tertib bagi pendidik sebagai pelaksana kurikulum dan santri sebagai obyeknya. Indikatornya, pengembangan kurikulum di MDNH pada komponen kurikulumnya yaitu mata pelajaran (Subjeck Matter) dan alokasi waktu dalam pembelajarannya. Masalah yang dihadapi yaitu terbatasnya sarana dan prasarana, belum optimalnya kinerja pendidik karena terbatasnya dalam penguasaan materi, kurangnya penegakan disiplin santri dan pendidik dan kurikulum hanya dijadikan panduan saja. Adanya tata tertib santri dan pendidik, evaluasi dan himmah (semangat) santri adalah faktor pendukungnya. Upaya yang dilakukan adalah pemanfatan waktu dengan baik, lebih meningkatkan SDM santri serta lebih banyak aplikasi.
Sebagai kelanjutan dari penelitian ini, dapat disarankan agar madrasah diniyah dalam pesantren lebih mengutamakan pendidikannya pada kebutuhan santri dan masyarakat pada khususnya. Mengadakan pengembangan, penyempurnaan dan evaluasi program, pengoptimalan kinerja pendidik dan mengadakan sosialisasi dengan masyarakat.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Ali, Nur | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Madrasah Diniyah; Kurikulum; Pengembangan | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Nada Auliya Sarasawitri | ||||||
Date Deposited: | 26 Jan 2023 14:39 | ||||||
Last Modified: | 26 Jan 2023 14:39 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/45512 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |