Rizka, Fiona Teguh (2010) Upaya Kepala Madrasah dalam meningkatkan motivasi mengajar Guru Pendidikan Agama Islam Honorer di MTs. Hamid Rusydi Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
06110063.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Keberhasilan suatu lembaga pendidikan dalam mencerdaskan siswa tidak terlepas dari peran guru, karena guru memiliki wewenang dan tanggung jawab dalam pendidikan, memegang andil yang besar dalam membentuk karakter siswa, sehingga guru khususnya guru Pendidikan Agama Islam honorer maupun guru honorer mata pelajaran lain harus memiliki semangat mengajar yang tinggi guna meningkatkan kualitas manusia Indonesia, karena guru honorer sangat rawan tidak termotivasi dalam mengajar sehingga motivasi guru honorer khususnya guru Pendidikan Agama Islam harus ditingkatkan. Hal itulah yang menjadi tanggung jawab kepala madrasah untuk selalu berupaya memotivasi guru Pendidikan Agama Islam honorer dan guru honorer mata pelajaran lainnya. Berangkat dari latang belakang inilah penulis kemudian ingin membahasnya dalam skripsi dengan obyek penelitian di MTs. Hamid Rusydi Malang, sehingga mengambil judul Upaya Kepala Madrasah dalam Meningkatkan Motivasi Mengajar Guru Pendidikan Agama Islam Honorer di MTs Hamid Rusydi Malang.
Berdasarkan judul di atas maka fokus kajian skripsi ini sebagaimana rumusan masalah adalah sebagai berikut; bagaimana motivasi motivasi guru Pendidikan Agama Islam honorer dalam mengajar di MTs. Hamid Rusydi Malang, faktor apa saja yang mempengaruhi motivasi guru Pendidikan Agama Islam honorer dalam mengajar di MTs. Hamid Rusydi Malang, dan bagaimana upaya kepala madrasah memotivasi guru Pendidikan Agama Islam honorer di MTs. Hamid Rusydi Malang.
Berdasarkan pada rumusan masalah tersebut, maka tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana motivasi guru Pendidikan Agama Islam honorer dalam mengajar di MTs. Hamid Rusydi Malang, faktor apa saja yang mempengaruhi motivasi guru Pendidikan Agama Islam honorer dalam mengajar di MTs. Hamid Rusydi Malang, dan upaya apa saja yang dilakukan kepala madrasah untuk memotivasi guru Pendidikan Agama Islam honorer dalam mengajar di MTs. Hamid Rusydi Malang.
Dalam penelitian ini pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi dengan informannya adalah kepala madrasah dan empat orang guru Pendidikan Agama Islam honorer di MTs. Hamid Rusydi Malang, sedangkan untuk menganalisis data menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif, penelitian deskriptif ini bertujuan untuk mendeskripsikan apa-apa yang saat ini berlaku. Di dalamnya terdapat upaya mendeskripsikan, mencatat analisis dan menginterpretasikan apa-apa yang sekarang ini terjadi atau ada.
Hasil penelitian menunjukkkan bahwa motivasi guru Pendidikan Agama Islam honorer di MTs. Hamid Rusydi Malang bisa dikatakan cukup baik dari segi, ekspresi ketika mengajar dan juga dari hasil wawancara. Hal ini salah satunya karena adanya upaya untuk memotivasi para guru Pendidikan Agama Islam honorer dari kepala madrasah. Motivasi guru Pendidikan Agama Islam honorer dipengaruhi oleh faktor internal, seperti; adanya motivasi dari dalam diri sendiri untuk mengamalkan ilmu dan adanya rasa kepuasan setelah berhasil mencerdaskan siswa. Kemudian faktor eksternal, seperti; adanya motivasi yang diberikan oleh kepala madrasah, dan motivasi dari keluarga. Upaya kepala madrasah dalam memotivasi guru Pendidikan Agama Islam honorer di MTs. Hamid Rusydi Malang ini diwujudkan dengan memberikan imbalan kepada semua guru yang memiliki motivasi tinggi dalam mengajar, honorarium tiap tahun ditingkatkan, mengadakan evaluasi pada para guru 3/4 bulan sekali.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa motivasi guru Pendidikan Agama Islam honorer di MTs. Hamid Rusydi Malang sudah ada peningkatan hal ini disebabkan salah satunya karena faktor motivasi yang diberikan oleh kepala madrasah. Untuk itu kepala madrasah diharap untuk senantiasa memberikan motivasi kepada guru Pendidikan Agama Islam honorer, berusaha menunjang dengan sarana dan prasarana, dan memperhatikan kesejahteraan para guru honorer.
ABSTRACT
The success of an educational institution in educating students of the role of teacher, because teachers have the authority and responsibility in education, holds a great share in shaping the character of students so that teachers, especially teachers of Islamic Education teachers' honorarium and other subjects must have a passion to teach high in order to improve the quality of Indonesian, because teachers 'highly vulnerable not motivated in teaching so that teachers' motivation, particularly the Islamic Religious Education teachers must be improved. That is what is the responsibility of the head of madrasas to always try to motivate teachers of Islamic Education teachers' contract and other subjects. Departure from this author latang back then wanted to discuss the thesis with the research object in MTs. Hamid Rusydi Malang, thus taking the title Principals Efforts in Improving Teaching and Teacher Motivation Islamic Religious Education in MTs Hamid Honorary Rusydi Malang.
Based on the title above, the focus of this thesis as the formulation of the problem is as follows: how motivation motivation honorary teacher of Islamic Religious Education in teaching at the MTs. Hamid Rusydi Malang, what factors influence the motivation of Islamic Religious Education teachers in teaching honoree in MTs. Hamid Rusydi Malang, and how to head an effort to motivate teachers madrassa Islamic Religious Education honoree in MTs. Hamid Rusydi Malang.
Based on the formulation of the problem, then the purpose of this study is to describe how the motivation of Islamic Religious Education teachers in teaching honoree in MTs. Hamid Rusydi Malang, what factors influence the motivation of Islamic Religious Education teachers in teaching honoree in MTs. Hamid Rusydi Malang, and what is being done to motivate teachers head madrassa Islamic Religious Education honoree in teaching in MTs. Hamid Rusydi Malang.
In this research, collecting data through interviews, observation and documentation of the informant is the head of the madrassa and four honorary teacher of Islamic Religious Education in MTs. Hamid Rusydi Malang, while to analyze data using qualitative descriptive analysis techniques, descriptive study aims to describe what is currently in effect. In it there are attempts to describe, analyze and interpret records anything that is currently happening or there.
The results, indicating that the motivation of Islamic Religious Education teacher honoree in MTs. Hamid Rusydi Malang can be quite good in terms of expression when teaching and also from interviews. This is one of them because of the effort to motivate teachers of Islamic Education honoree from the head of the madrasa. Islamic Religious Education teacher motivation honorary influenced by internal factors, such as the existence of the self-motivation to practice science and a sense of satisfaction after successfully educating students. Then external factors, such as the motivation provided by the head of the madrassa, and the motivation of the family. Efforts to head madrassa teachers in motivating Islamic Religious Education honoree in MTs. Hamid Rusydi Malang is realized by providing benefits to all teachers who have high motivation in teaching, honorarium be increased each year, conducting evaluations on the teachers three quarters months.
From the results of this study concluded that the motivation of Islamic Religious Education teacher honoree in MTs. Hamid Rusydi Malang is no improvement it is because one of them because of the motivation provided by the head of the madrassa. For that head madrassa is expected to always provide motivation to Islamic Religious Education teachers' honorarium, trying to support with facilities and infrastructure, and pay attention to the welfare of teachers honorarium.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Baharuddin, Baharuddin | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Upaya Kepala Madrasah; Meningkatkan Motivasi Guru Pendidikan Agama Islam Honorer; Mengajar | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Adi Sucipto | ||||||
Date Deposited: | 26 Jan 2023 14:39 | ||||||
Last Modified: | 26 Jan 2023 14:39 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/45486 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |