Mashadi, Hanik (2009) Revitalisasi Pengembangan Kurikulum menuju terciptanya Pendidikan Islam yang ideal di Madrasah Aliyah Nurul Ulum Munjungan Trenggalek. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
04120044.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (426kB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Fenomena yang tengah terjadi dalam pendidikan nasional kita adalah, seakan-
akan terjadi dualisme pendidikan yang berlabel Islam dan bersumber pada tata nilai ajaran Islam, dengan pendidikan umum yang tanpa menggunakan label Islam. Salah satu konsep pendidikan yang ingin ditawarkan dan diajukan atas problematika pendidikan Islam kita adalah dengan mensinergikan potensi-potensi pendidikan baik yang berlabel Islam maupun yang umum. Sehingga yang menjadi kata kunci adalah perubahan, inovasi dan pembaruan dalam pengembangan pendidikan khususnya dari segi kurikulum. Berdasakan rasonalitas dan realitas tersebut, maka penulis mencoba mengangkat suatu masalah yang diformulasikan ke dalam judul “Revitalisasi Pengembangan Kurikulum Menuju Terciptanya Pendidikan Yang Ideal di Madrasah Aliyah Nurul Ulum Munjungan Trenggalek”.
Kurikulum merupakan alat untuk merealisasikan tujuan pendidikan. Secara lebih luas kurikulum dapat kita artikan sebagaimana beberapa penafsiran tentang kurikulum antara lain: pertama, kurikulum sebagai produk (sebagai hasil pengembangan kurikulum); kedua, kurikulum sebagai program (alat yang dilakukan sekolah untuk mencapai tujuan); ketiga, kurikulum sebagai hal-hal yang diharapkan akan dipelajari oleh siswa (sikap keterampilan tertentu); keempat, kurikulum dipandang sebagai pengalaman siswa.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana pelakasanaan pengembangan kurikulum menuju terciptanya pendidikan Islam yang ideal di Madrasah Aliyah Nurul Ulum Munjungan Trenggalek.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Adapun sesuai dengan jenis datanya maka sumber data dalam penelitian ini adalah manusia dan non manusia. Sedangkan yang menjadi objek dalam penelitian ini adalah Madrasah Aliyah Nurul Ulum Munjungan. Pengumpulan data dalam penelitian ini melalui tiga teknik yaitu; 1) teknik wawancara, 2) teknik observasi, dan 3) dokumentasi. Sedangkan untuk analisisnya, penulis menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif, yaitu berupa data-data yang tertulis atau tulisan dari orang dan perilaku yang amati. Sehingga dalam hal ini penulis penulis berupaya mengadakan penelitian bersifat menggambarkan secara mnyeluruh tentang keaadaan yang sebenarnya.
Berdasarkan hasil penelitian dapat kita ketahui bahwa revitalisasi pengembangan kurikulum menuju terciptanya pendidikan Islam yang ideal di Madrasah Aliyah Nurul Ulum Munjungan mencakup beberapa hal, 1) proses pengembangan kurikulum, 2) pelaksanaan kegiatan pendidikan, 3) proses belajar mengajar dan 4) faktor lain yang mendukung revitalisasi pengembangan kurikulum.
Saran penulis dalam pengembangan kurikulum pendidikan Islam harus memaksimalkan peran semua komponen madrasah serta berinovasi dengan perkembagan ilmu pengetahuan yang ada.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Ghony, M. Djunaidi | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pengembangan; Kurikulum; Pendidikan Islam | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Moch. Nanda Indra Lexmana | ||||||
Date Deposited: | 26 Jan 2023 14:42 | ||||||
Last Modified: | 26 Jan 2023 14:42 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/45449 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |