Fajar, Muhammad Rifqi (2011) Pengaruh pengalaman dan Prestasi kerja terhadap tingkat penerimaan Upah karyawan pada CV. Dharma Utama (Duta Catering) Kota Batu. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
06610059.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Dewasa ini dalam memasuki lapangan kerja diberbagai sektor pekerjaan menimbulkan persaingan yang ketat, Salah satu yang menyebabkannya adalah pengalaman kerja. Semakin tinggi pengalaman kerja yang dimiliki oleh karyawan maka akan memberi peluang lebih besar untuk memasuki pasar tenaga kerja yang berkualitas sesuai dengan minat dan kemampuan. Dan sebaliknya, bagi yang tidak mempunyai pengalaman kerja maka untuk memasuki pasar tenaga kerja yang berkualitas mempunyai peluang lebih kecil.
Maka dari itu, peneliti mencoba mengungkapkan pengaruh antara pengalaman kerja dan prestasi kerja dengan tingkat penerimaan upah karyawan, karena ada anggapan bahwa seseorang dapat meningkatkan penghasilannya melalui pengalaman kerja dan prestasi kerja.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Jumlah sampel sebanyak 25 orang yang diperoleh dari rumus yang dikemukakan oleh Arikunto, sedangkan teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling. Variabel bebasnya Pengalaman Kerja (X1) dan Prestasi kerja (X2)). Variabel terikatnya adalah Upah (Y). Pengujian instrument menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, dan asumsi klasik. Sedangkan metode analisis datanya menggunakan regresi linier berganda dengan uji F dan uji t.
Dari perhitungan uji F diperoleh F hitung 252.806 > F table 3,39 dengan nilai p sebesar 0,000 ≤ 0,05 selain itu nilai nilai Adjusted R square yang sebesar 0,955 yang artinya besarnya variabel bebas terhadap variabel terikat adalah 95,%. Dan dari uji t diketahui bahwa secara simultan dua variabel bebas Pengalaman Kerja (X1) dan Prestasi Kerja (X2) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel terikat. Dan secara parsial Pengalaman Kerja (X1) dan Prestasi Kerja (X2) juga berpengaruh signifikan terbukti dari Perhitungan t hitung masing masing pengalaman kerja (X1) 4.143 > 2, 060 dan Prestasi Kerja (X2) 4.774 > 2,060. Jadi dalam penelitian ini Pengalaman Kerja dan Prestasi Kerja berpengaruh terhadap tingkat penerimaan Upah karyawan.
ABSTRACT
Today in entering employment in various job sectors generate intense competition, one that causes it is work experience. The higher the work experience possessed by the employee it will give greater opportunities to enter the labor market quality in accordance with the interests and abilities. And conversely, for those who do not have work experience, if it is entering the labor market quality will have a smaller chance.
Therefore, researchers try to reveal the influence of work experience and job performance with employee wage level of acceptance, because it was thought that a person can increase their incomes through work experience and job
performance.
This research is quantitative. The samples ate 25 people obtained from the formula suggested by Arikunto, while sampling techniques uses random sampling. Work Experience, The independent variable (X1), and the achievement of work (X2). Dependent variable is wages (Y). Testing instrument is by using test validity, test reliability, and classical assumptions. While the methods of data analysis uses multiple linear regression with F test and t test.
From the test calculations obtained F counted as 252 806 F> F table 3.39 with p value of 0.000 ≤ 0.05 in addition to the value of Adjusted R square value of 0, 955 which means that the independent variable on the dependent variable is 95,%. And the t test is known that two independent variables have simultaneously Work Experience (X1) and Job Performance (X2) and have a significant influence on the dependent variable. And partially Work Experience (X1) and Job Performance (X2) is also evident from the calculation has a significant t count each work experience (X1) 4143> 2, 060 and Job Performance (X2) 4774> 2.060. So in this study Work Experience and Job Performance influence on the level acceptance of employees Wages.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Yunus, Jamal Lulail | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pengalaman Kerja; Prestasi Kerja; Upah; Work Experience; Job Performance; Wage | ||||||
Departement: | Fakultas Ekonomi > Jurusan Manajemen | ||||||
Depositing User: | Meirisa Anggraeni | ||||||
Date Deposited: | 25 Jan 2023 14:43 | ||||||
Last Modified: | 25 Jan 2023 14:43 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/45083 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |