Mahrus, Muhammad (2008) “Pengaruh Kompensasi Finansial terhadap Komitmen oganisasi: Studi pada karyawan Koperasi Agro Niaga (KAN)Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
04610103.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Komitmen anggota organisasi menjadi hal penting bagi sebuah organisasi dalam menciptakan kelangsungan hidup organisasi apapun bentuk organisasinya. Salah satu upaya untuk mewujudkan komitmen yang kuat terhadap organisasi adalah menyediakan imbalan yang layak bagi anggotanya, disamping kondisi ekstrinsik lainnya. Individu-individu yang tidak terpuaskan akan imbalan finansial, memiliki kecendrungan untuk meninggalkan organisasi dan mencari pekerjaan pada organisasi- organisasi yang lebih mampu memenuhi harapan pribadi individu. Rendahnya komitmen memberikan kerugian tidak hanya kepada organisasi, tetapi juga merugikan kepada diri individu yang keluar dari organisasi karena harus memulai karir awal di organisasi yang baru.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui secara simultan maupun parsial pengaruh kompensasi finansial terhadap komitmen organisasi dan untuk mengetahui variabel yang paling dominan berpengaruh terhadap komitmen organisasi.
Dari hasil analisis dengan menggunakan metode regresi linier berganda, diperoleh hasil perhitungan bahwa secara simultan variabel kompensasi finansial langsung dan tidak langsung berpengaruh terhadap komitmen organisasi. Karena nilai F hitung 11,682 lebih besar dari F tabel 3,19 untuk taraf 5% dengan nilai R Square (R 2 ) sebesar 32,7 % Sedangkan secara parsial variabel kompensasi finansial langsung berpengaruh terhadap komitmen organisasi karena nilai t hitung 3,270 > t tabel 2,021.
kompensasi finansial tidak langsung berpengaruh terhadap komitmen organisasi karena nilai t hitung 2,030 > t tabel 2,021.Sedangkan variabel yang
paling dominan pengaruhnya adalah variabel kompensasi finansial langsung dengan nilai B sebesar 0,419.
ABSTRACT
The commitment of the organizational member become matter for an organization to create the continuity of its organizational life in any form of organizational structure. One of the efforts to realize the strong commitment to organization is provide competent reward to its member, beside the other condition of extrinsic. Individuals who do not left anything to be desired reward of financial, owning tendency to leave organization and look for another organizations that can more fulfill his/her personal expectation to work at. The low commitment gives loss not only for the organization, but also for the individual who left the organization because he or she has to start a career from the bottom in new organization.
The purpose of this research is to find out the simultaneous and partial influence of financial compensation to organizational commitment and to find out the most dominant variable that influences the organizational commitment.
From result of analysis by using method of regression doubled linear, obtained the calculation result that simultaneously financial compensation variable have an indirect and direct effect to organizational commitment. This is because the value of Fcount 11,682 bigger than Ftable3,19 for the level of 5% with the value of R Square (R2) is 32,7% while partially compensation variable of financial has direct effect to organizational commitment because the value of tcount 3,270 > ttable2,021. The financial compensation has indirect effect to the organizational commitment because the value of tcount 2,030 > ttable 2,021 while the most dominant variable that gives influence is the direct financial compensation variable with the value of B is 0,419.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Supriyanto, Achmad Sani | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Kompensasi Finansial dan Komitmen Organisasi; Financial Compensation; Organizational Commitment | ||||||
Departement: | Fakultas Ekonomi > Jurusan Manajemen | ||||||
Depositing User: | Koko Prasetyo | ||||||
Date Deposited: | 20 Jan 2023 10:44 | ||||||
Last Modified: | 20 Jan 2023 10:44 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/45013 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
![]() |
View Item |