Tamim, Achmad Ibnu (2009) Motivasi berbusana: Studi kasus terhadap Mahasiswi Jurusan Psikologi Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
05410006.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (754kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
UIN Maulana Malik Ibrahim Malang adalah salah satu lembaga pendidikan berbasis keislaman. Di dalamnya terdapat banyak mahasiswi dengan latar belakang pendidikan yang berbeda. Berdasarkan pengamatan nonprosedural, didapatkan ada kesenjangan yang terjadi antara latar belakang lingkungan dan pendidikan (dalam istilah yang luas) serta pandangan mahasiswi tentang tepat tidaknya suatu pola penampilan disesuaikan dengan tempat mereka berada, dengan motivasi yang seharusnya muncul dalam perilaku berbusana mereka. Hal ini terlihat dari beberapa mahasiswi dengan cara berbusana yang longgar, namun berlatar pendidikan umum, dan sebaliknya terdapat beberapa mahasiswi yang berbusana yang pada beberapa bagian tidak sesuai dengan aturan berbusana, padahal mereka berlatar belakang pendidikan Islam seperti Madrasah Aliyah (MA) dan pesanten.
Berdasarkan hal itu, peneliti berkeinginan untuk melakukan kajian tentang motivasi berbusana, yaitu dengan rumusan masalah sebagai berikut: 1) Apa motivasi berbusana mahasiswi Jurusan Psikologi Universitas Islam Maulana Malik Ibrahim Malang?, dan 2) Apa faktor-faktor yang melatarbelakangi motivasi berbusana mahasiswi Jurusan Psikologi Universitas Islam Maulana Malik Ibrahim Malang?. Sehingga tujuan penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui motivasi berbusana mahasiswi Jurusan Psikologi Universitas Islam Maulana Malik Ibrahim Malang, dan 2) Untuk mengetahui faktor-faktor yang melatarbelakangi motivasi berbusana mahasiswi Jurusan Psikologi Universitas Islam Maulana Malik Ibrahim Malang.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dan desain penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan subjek penelitian sebanyak 3 orang mahasiswi Jurusan Psikologi, yaitu mahasiswi dengan inisial RK (Subjek 1), ER (Subjek 2) dan AN (Subjek 3). Fokus penelitian adalah pada motivasi berbusana mahasiswi dan faktor-faktor yang melatarbelakanginya. Lokasi penelitian adalah di lingkungan Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang. Analisis data dengan menggunakan pendekatan induksi umum.
Berdasarkan hasil analisis didapatkan kesimpulan bahwa motivasi berbusana mahasiswi Jurusan Psikologi Universitas Islam Maulana Malik Ibrahim Malang terbagi menjadi tiga aspek, yaitu 1) aspek biogenetis yang terdiri atas motivasi memperoleh kenyamanan dan kesesuaian pola busana dengan kepribadian; 2) aspek sosiogenetis, yang terdiri atas motivasi memperoleh keamanan, pengendalian perilaku, pembuktian bahwa busana muslimah bukan penghambat aktifitas, motivasi untuk dapat berarti bagi orang lain, untuk memenuhi peraturan kampus, dapat tampil lebih baik di depan orang yang disukai, motivasi berekspresi dan menjaga rasa percaya diri, dan 3) aspek teologis, yang terdiri atas motivasi untuk memenuhi kewajiban dalam beragama dan perwujudan rasa syukur kepada Tuhan.
Sedangkan faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi berbusana terbagi menjadi 2 macam, yaitu faktor internal, yang terdiri atas pengalaman masa lalu, kepribadian dan pola pikir, pengetahuan tentang aturan agama, persepsi terhadap ajaran agama, sikap terhadap aturan agama dan harapan terhadap cara berbusana; dan faktor eksternal yang terdiri atas kondisi keluarga, kondisi lingkungan, respon sosial terhadap cara berbusana dan busana itu sendiri.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Soleh, A. Khudori | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Motivasi; Busana | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi > Jurusan Psikologi | ||||||
Depositing User: | Nada Auliya Sarasawitri | ||||||
Date Deposited: | 13 Jan 2023 14:11 | ||||||
Last Modified: | 13 Jan 2023 14:11 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/44433 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |