Baiquni, Adi (2009) Pengaruh tingkat pengetahuan tentang Iklan Politik Televisi terhadap sikap politik pemilih pemula di kecamatan Klojen kota Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
03410103.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (642kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Tingkat pengetahuan terhadap sesuatu merupakan domain yang sangat penting akan terbentuknya tindakan individu. Semakin tinggi tingkat pengetahuan individu terhadap sesuatu menjadikannya semakin mudah dalam menentukan sikap yang akan di ambil atau diputuskan. Artinya dalam konteks tingkat pengetahuan iklan politik individu secara sadar dan rasional bekecenderungan akan mengarahkannya pada sikap politik yang diplih dari pada pembentukan sikap yang lain. Mesikpun pada akhirnya pada masing-masing individu level sikap tersebut hadir secara hierarkis berdasarkan kualitas pengetahuan iklan politik yang dimiliki. Kecenderungan korelasi tingkat pengetahuan iklan politik terhadap sikap politik individu, terbukti dari hasil survey yang menunjukkan bahwa tingkat efektivitas iklan politik di TV sebesar 71,7% dalam mempengaruhi sikap politik individu pada level nasional. Sedangkan pada tingkat kota Malang, kecenderungan korelasi tingkat pengetahuan iklan politik televisi dengan sikap politik pemilih pemula diprediksikan para pengamat politik akan mencapai 63,3%. Alasan ini cukup rasional mengingat di kota Malang banyak perguruan tinggi (universitas) yang menampung banyak mahasiswa dengan tingkat pengetahuan politik dan iklan politik televisi di atas rata-rata orang awam.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan iklan politik televisi pemilih pemula, sikap politik pemilih pemula dan pengaruh tingkat pengetahuan iklan politik televisi terhadap sikap politik pemilih pemula kota Malang. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini meliputi variabel bebas yakni tingkat pengetahuan iklan politik televisi (x) dan variabel terikatnya adalah sikap politik pemilih pemula (Y).
Metode penelitian yang digunakan adalah model penelitian korelatif-regresi deskriptif dengan populasi pemilih pemula di Kecamatan Klojen Kota Malang dan sampel 88 responden yang dipilih secara accidental sampling. Dengan menggunakan instrumen berupa angket atau kuesioner.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahwa: (a) pasangan kandidat (2) SBY-Boediono yang paling banyak diketahui dan dipahami iklan politik televisinya oleh pemilih pemula kota Malang; (b) pasangan kandidat (2) SBY-Boediono yang paling banyak mendapat dukungan dan dipilih pemilih pemula kota Malang berdasarkan pengaruh tingkat pengetahuan iklan politik televisinya; (c) hanya pasangan nomer urut (2) SBY- Boediono yang tingkat pengetahuan iklan politik televisi pemilih pemula berpengaruh dan cukup efektif dalam menggerakkan dan mempengaruhi sikap politik pemilih pemula untuk dapat memilihnya dalam Pilpres 8 Juli 2009. Kesimpulan tersebut diperoleh dari hasil nilai thitung lebih besar ttabel (3,103>1,987) atau signifikansi t lebih besar atau sama dengan dari 5% (0,003<0,05), maka secara parsial variabel tingkat pengetahuan iklan politik televisi pemilih pemula untuk kandidat pasangan Presiden (2) SBY-Boediono berpengaruh signifikan terhadap sikap politiknya.
Iklan Politik Televisi Pasangan kandidat (2) SBY-Boediono perlu dikembangkan dan menjadi pelajaran penting bagi pasangan-pasangan Capres-Cawapres dalam Pemilu ke depannya. Pemilih pemula sangat potensial dan sangat menentukan kemenangan dalam Pemilihan Umum Presiden-Wakil Presiden bahkan dalam Pilkadal dan Pemilihan Gubernur. Bagi para politisi dalam iklan politik televisinya harus mampu menyesuaian dengan karakteristik pemilih pemula, karena juga sangat menentukan efektifitas iklan politik televisi untuk menarik simpati para pemilih pemula dan berpartisipasi dalam pemilihan umum untuk menggunakan hak politiknya sebagai warga negara Indonesia.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Yahya, Yahya | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pengetahuan; Iklan Politik TV; Sikap Politik | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi > Jurusan Psikologi | ||||||
Depositing User: | Nada Auliya Sarasawitri | ||||||
Date Deposited: | 10 Jan 2023 11:52 | ||||||
Last Modified: | 10 Jan 2023 11:52 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/43943 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |