Hudayanan, Ridho (2010) Pemaknaan mentoring keislaman untuk internalisasi nilai integritas pegawai di DJP Kantor Wilayah III Jawa Timur. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (fulltext)
05410002.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (596kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Adanya dugaan korupsi pada tahun 2008 oleh KPK ditubuh DJP, yang hingga saat ini berkembang menjadi kasus suap yang dilakukan oleh oknum DJP. Fakta ini kemudian bertentangan dengan nilai integritas yang termaktub dalam visi dan dalam corporate value DJP. Dan dengan adanya usaha internalisasi nilai integritas dari segi formal dan informal. Dimana internalisasi yang ditempuh secara informal yaitu mentoring keislaman yang diasumsikan sebagai media internalisasi nilai integritas.
Sehingga dalam penelitian ini, peneliti mencoba mendeskripsikan bagaimana pemaknaan mentoring keislaman untuk internalisasi nilai integritas di DJP kantor wilayah III Jawa Timur.
Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskripsi. Dimana dalam penelitian ini menggali dan menyajikan data pemaknaan mentoring keislaman untuk internalisasi nilai integritas yang telah berlangsung di DJP kantor wilayah III Jawa Timur.
Dari hasil penelitian diatas diketahui mentoring keislaman yang dilaksanakan di kantor DJP kurang terlihat adanya hubungan interaksi timbal balik antara faktor mentoring sebagai faktor lingkungan dengan faktor prilaku. Dimana menurut Bandura harusnya kedua faktor ini saling mempengaruhi secara dua arah. Namun dalam paparan hasil penelitian diatas, kurang terlihat hubungan timbal balik dari dua faktor tersebut. Hal ini dikarenakan mentoring sebagai faktor lingkungan belum menjadi faktor yang dapat mengintervensi internalisasi nilai integritas sebagai faktor prilaku pegawai kantor DJP yang mengikuti kegiatan mentoring.
Berdasarkan dari hasil penelitian tersebut, mentoring keislaman di DJP untuk menginternalisasikan nilai integritas masih harus terus menerus diperbaiki sistem pelaksanaannya.
ABSTRACT
The assumption of corruption done by the DJP in 2008 now grow up as a bribery case done by the employee of DJB. This fact is contradict with the integrity value which written in the corporate value of DJP. The effort of internalizing integrity value whether formal or informal held by the DJP expected to be an improvement step to keep the integrity. The informal way of internalization is Islamic mentoring that assumed as a medium to improve the integrity of the employee.
Base on the previous assumption, the researcher tries to describe the understanding (elucidation) of Islamic mentoring to internalize the value of integrity in area III’s office of East Java’s DJP.
The study is qualitative research with the descriptive approach. In this study, the researcher explores and provides the data about the understanding of Islamic mentoring to internalize the integrity in area III’s office of East Java’s DJP.
The researcher found that Islamic mentoring held in DJP office is less effective because of the lack of interrelation between the mentoring factors as an environment factor with the behavior factor. Bandura proposes that the two factors is mutually influence each other. However, the researcher found that there is less mutual relation between the two factors. This fact happened because the mentoring as an environment factor which can intervene the internalization of integrity as a behavior factor of the DJP’s employee who are involved in mentoring.
Based on the findings it can be concluded that the Islamic mentoring in DJP’s office improvements stills especially in its system and execution so that the integrity as the goal can be internalized in employee’s behavior whether in office field or in their daily life.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Mustofa, M. Lutfi | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Mentoring Keislaman dan nilai Integritas; Islamic Mentoring and Integrity Value | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi > Jurusan Psikologi | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 12 Dec 2022 10:53 | ||||||
Last Modified: | 12 Dec 2022 10:53 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/42307 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |