Mindarwati, Puji (2011) Fenomena Pulung Edan: Telaah psikoanalisa atas pandangan masyarakat terhadap gangguan jiwa di Desa Karanggandu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
06410108.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Pulung edan merupakan sebuah fenomena psikologis yang terjadi di desa Karanggandu, kecamatan Watulimo, kabupaten Trenggalek. Pulung edan adalah sebutan makhluk gaib atau makhluk halus, sejenis setan sebangsa jin gendruwo yang bisa berubah-ubah wujudnya. Pulung sendiri adalah setan gendeng sehingga jika merasuki seseorang maka akan ikut gendeng atau gila yang dalam bahasa psikologinya gangguan jiwa. Pulung bentuk aslinya adalah api seperti bahan terciptanya, yaitu api. Dalam persfektif Islam, orang yang mengalami gangguan jiwa karena iman individu tersebut lemah, dalam keadaan kosong sehingga mudah digoyahkan oleh setan dan akhirnya lupa, kemudian tidak sadar dan menjadi gangguan jiwa. Sedangkan dalam perspektif psikologi, gangguan jiwa/kelainan/gangguan dibidang kejiwaan pada dasarnya merupakan gangguan dari bebagai aspek kepribadian, misalnya: aspek kesadaran, aspek tingkah laku atau perbuatan, kehidupan afektif, proses pikir dan sebagainya. Atas dasar fenomena ini, pertanyaan yang menarik untuk diteliti, yaitu: Bagaimana telaah psikoreligius dalam menjelaskan fenomena pulung edan yang terjadi di Desa Karanggandu, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek?
Untuk meneliti hal tersebut, peneliti menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan desain studi multi kasus. Instrument pengumpulan data menggunakan metode wawancara dan observasi. Analisis data dengan menggunakan analisis tema yang melalui tahapan sebagai berikut; open coding, axial coding, dan selectie coding.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa gangguan jiwa yang terjadi akibat pulung edan sesuai dengan gangguan psikologi yaitu depresi dan skizofrenia. Gejala-gejala yang timbul meliputi kondisi marah-marah, mengamuk, berprasangka buruk terhadap orang lain, timbul halusinasi dan menyakiti orang lain. Gejala-gejala yang muncul pada penderita tersebut dalam perspektif keagamaan merupakan kondisi gangguan jiwa yang kemungkinan bisa disebabkan oleh gangguan makhluk gaib karena keimanan individu tersebut kurang sehingga kesadarannya terganggu hingga merusak kepribadian individu tersebut. Hal ini relevan dengan gangguan menurut psikologi, yaitu gangguan dari bebagai aspek kepribadian, seperti: aspek kesadaran, tingkah laku atau perbuatan, kehidupan afektif, proses pikir dan sebagainya. Hal ini menurut psikoanalisa dikarenakan individu tersebut mengalami gangguan pada alam asadarnya sehingga individu tersebut mengalami gangguan jiwa.
ABSTRACT
Pulung edan is the psychological phenomenon that occurs in the village Karanggandu, District Watulimo, Tenggalek city. Pulung edan is only supernatural creature or spirit, a skind of demon Jinn Devils fellow who can change his form. Pulung Satan himself is inclined so that if the possession of someone it would be stupid or crazy, in the language of Psychology mental disorder. Pulung its original form, as a material, namely fire. In an Islamic perspective, people experiencing mental illness, because individual faith is weak, empty, so easily stunned vicious and ultimately forgotten and then lost consciousness and mental disorders. Mental illness / disorders / psychiatric disorder in the field is basically a many aspects of disorders of personality, such as: aspects of consciousness, aspects of the conduct or actions, the emotional life, thought processes and so on. On the basis of this phenomenon, an interesting question to investigate, namely: how to study Psychoreligius in the explanation of the phenomena pulung edan occurring in the village Karanggandu, district Watulimo, Trenggalek city?
To investigate this, researchers used a type of qualitative research design with multi-case study. Instruments collecting data using interviews and observation. Analysis of data using multi-case analysis of this data through the following steps: open coding, axial coding, and coding selectife.
The results showed that the mental disorder that occurs because the appropriate pulung weird with psychological disorders are depression and schizophrenia. The symptoms that occur include the condition of the anger, rage, prejudices against other, hallucinations arising and other damage. Symptoms that appear in people in a religious perspective is a mental condition which may be caused by interference due to the belief in a supernatural being, so individuals are less disturbed consciousness to destroy individual personality. This is relevant to the disorder according to psychology, from many aspects of personality disorders, such as: aspects of consciousness, behavior or action, affective life, thought processes and so on. This is according to psychoanalysis because the individual is impaired in asadarnya nature so that individuals experience a mental disorder.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Sholichatun, Yulia | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pulung Edan; Gangguan Jiwa; Psikoanalisa; Mental Disorder; Psychoanalisis | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi > Jurusan Psikologi | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 07 Dec 2022 15:21 | ||||||
Last Modified: | 07 Dec 2022 15:21 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/42185 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |