Hasanah, Labudda Marroatul (2011) Pendidikan Agama Islam pada anak di lingkungan pelacuran: Studi fenomenologi perspektif dramaturgi warga resosialisasi Suko, Kecamatan Sumberpucung Kabupaten Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
07110058.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Pendidikan, pada hakikatnya adalah suatu upaya untuk menjadikan manusia lebih mengenal dirinya dan bermakna serta bermanfaat bagi yang lainnya. Setiap manusia berhak memperoleh pendidikan, tidak terkecuali siapapun, kapanpun, dan di manapun. Pendidikan yang baik akan menjadikan manusia lebih bermartabat, Namun, pada kenyataanya tidak semua manusia bisa mendapatkan pendidikan yang baik, terkadang perbedaan sosial menjadi sekat akan batasan-batasan manusia memperoleh pendidikan. Dalam lingkungan Resosialisasi Suko, Sumberpucung, Malang, anak yang berada di wilayah tersebut, sulit untuk tumbuh berkembang seperti kebanyakan anak pada biasanya, khususnya pada masalah agama atau spiritual, mereka cenderung mengikuti pola kebiasaan yang ada pada lingkungan sekitar mereka berada, yang mana hal tersebut tidak sesuai dengan tujuan pembentukan moral pada diri anak..
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui; (1) bagaimana definisi agama menurut warga (2) bagaimana pelaksanaan pendidikan agama islam pada anak di resosialisasi Suko. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Tradisi fenomenologi perspektif dramaturgi. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam merumuskan hasil penelitian ini dengan mengunakan teknik wawancara, observasi dan informasi dokumenter. Setelah data terkumpul kemudian dianalisis dengan menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa agama menurut warga resosialisasi Suko penting namun ada beberapa faktor yang menjadikan aplikasi dari pemahaman agama tersebut kurang dilaksanakan. . Pendidikan agama Islam pada anak di resosialisasi Suko, rt 29 bahwa kondisi tersebut merupakan fenomena kehidupan yang terjadi pada anak didik kompleks pelacuran dihadapkan pada berbagai masalah yang bersumber dari lingkungan internal dan ekstrenal yang cukup memprihatinkan. Penelitian ini merekomendasikan kepada pihak-pihak yang terkait terhadap masalah pendidikan anak, khususnya kepada para orang tua, masyarakat dan pemerintah setempat agar lebih berupaya dalam menciptakan tujuan tersebut. Jika negara mempunyai tujuan untuk mencerdaskan anak bangsa, seharusnya seluruh anak- anak yang berada di lingkungan kurang mendukung lebih diperhatikan lagi, karena itu merupakan tanggung jawab negara.Komisi perlindungan anak harus berupaya lebih keras dalam mendeteksi masalah-masalah yang kerap kali dibiarkan sehingga anak yang menjadi korban tindak laku amoral lebih mendapatkan keadilan.
ABSTRACT
Education, in essence is an attempt to make man more familiar with him and meaningful and beneficial for others. Every human being has the right to education, is no exception anyone, anytime, and anywhere. A good education will make more dignified human beings, however, the fact that not all humans can get a good education, sometimes the social differences will become bulkhead human limits to education. In an environment Resocialization Suko, Sumberpucung, Malang, children who are in the area, it is difficult for most children grow up like usual, especially in religious or spiritual problems, they tend to follow patterns that exist in the environment around them to be, which it incompatible with the purpose of moral formation in children .
This study aims to determine: (1) how the definition of religion by citizens (2) how the implementation of Islamic religious education to children in the resocialization Suko. This study is a qualitative research. The tradition of phenomenology, dramaturgical perspective. Data collection methods used in formulating the results of this study by using interview techniques, observation and documentary information. After the data is collected and then analyzed using qualitative descriptive analysis techniques.
The results show that religion according to residents resocialization Suko important but there are several factors that make application of the understanding of religion is not implemented. Islamic religious education to children in the resocialization Suko, rt 29 that the condition of life is a phenomenon that occurs in complex prostitution students faced with various problems arising from the internal environment and ekstrenal are quite apprehensive. This study recommends that the parties related to the problem of children's education, especially to parents, communities and local governments to put more effort in creating the goal. If the state has the objective to educate the children of the nation, should all the children who are in an environment less supportive of more attention again, because it is the responsibility of child protection negara.Komisi should make greater efforts in detecting the problems that often are left so that children who become victims of unscrupulous behavior more to get justice.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Fannani, Bakhruddin | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pendidikan Agama Islam; Anak-anak; Pelacuran; Islamic Education; Children; Prostitution | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 28 Nov 2022 10:57 | ||||||
Last Modified: | 28 Nov 2022 10:57 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/41873 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |