Responsive Banner

Peran wanita karir dalam pengamalan ibadah sholat wajib putra-putrinya: Studi kasus siswa-siswi SMA Negeri 9 Malang

Wijayanti, Rosyida (2012) Peran wanita karir dalam pengamalan ibadah sholat wajib putra-putrinya: Studi kasus siswa-siswi SMA Negeri 9 Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.

[img]
Preview
Text (Fulltext)
08110156.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (804kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK

Sholat merupakan salah satu bentuk pengamalan pendidikan agama Islam, dalam kehidupan yang berhubungan langsung kepada Allah SWT. Peran wanita sebagai ibu merupakan peran yang cukup vital dalam membentuk pribadi anak. Hal ini disebabkan keterikatan anak dengan ibunya sejak dalam kandungan dan keterikatan itu dibawa sampai anak lahir dan tumbuh dewasa. Dalam menjalani kehidupan sehari-hari, perempuan modern menghadapi peran ganda yakni sebagai wanita karir dan sebagai ibu rumah tangga. Dalam pengamalan ibadah sholat wajib putra-putrinya, seorang ibu memiliki peran penting dalam keluarga. Wanita yang berperan ganda harus dapat melaksanakan tugas-tugasnya sehingga antara karir dan tugas rumah tangga harus seimbang oleh karena itu dalam penelitian ini meneliti bagaimana peran wanita karir dalam pengamalan ibadah sholat wajib putra-putrinya.

Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk untuk meneliti sejauh mana peran wanita karir yang beliau selain sibuk bekerja, beliau harus mendidik anaknya, khususnya dalam pengamalan ajaran agama anaknya yaitu sholat. Dari hasil wawancara yang dilakukan oleh penulis dengan beberapa ibu wali murid SMA Negeri 9 Malang.

Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, mendiskripsikan beberapa data yang diperoleh dari lapangan dengan wawancara, observasi, dokumentasi. Selanjutnya dilakukan dengan analisis data dengan mengklasifikasikan hasil wawancara dengan responden. Selain itu, proses analisa tersebut juga didukung dengan kajian pustaka sebagai referensi untuk memperkuat data yang diperoleh dari lapangan.

Hasil wawancara yang dilakukan oleh penulis dengan beberapa ibu wali murid SMA Negeri 9 Malang, penulis mengklasifikasikan beberapa peran wanita karir dalam pengamalan ibadah sholat putra-putrinya, yaitu: Membiasakan anak sholat lima waktu sejak dini, menegur dan mengingatkan, menasehati, memberi contoh, memilihkan sekolah islam untuk anak, membiasakan anak untuk membawa perlengkapan sholat (seperti: rukuh dan sarung) saat sekolah dan berpergian, memberi hadiah, mengontrol anak dengan telpon dan sms, dan termotivasi dalam diri sendiri karena keadaan keluarga kekurangan.

ABSTRACT

Prayer is one form of the practice of Islamic religious education, in life that relate directly to God. The role of women as mothers is a pretty vital role in shaping children's personalities. This is due to attachment to the child with his mother in the womb and the attachment was taken until the child is born and grow up. In living everyday life, modern woman faces the dual role as a career woman and a housewife. In the practice of compulsory daily prayers for their child, a mother has an important role in the family. Women with a double play should be able to carry out its tasks so that between career and household duties should be balanced so that in the current study examines how the role of career women in the practice of compulsory daily prayers for their child.

The purpose of this study was to examine the extent to which women's roles in addition to a busy career he worked, he should educate their children, especially in the practice of his religion, namely prayer. From interviews conducted by author with some maternal parents SMA 9 Malang.

In this study used a qualitative descriptive approach, describe some of the data obtained from field interviews, observation, documentation. Further data analysis was performed by classifying the results of interviews with respondents. In addition, the analysis is also supported by literature review as a reference for strengthening the data obtained from the field.

The results of interviews conducted by author with some maternal parents SMA 9 Malang, the authors classify some career women's role in the practice of daily prayers for their child, namely: Familiarize children praying five times early on, admonish and warn, advise, give an example, choose Islamic school for children, get children to bring prayer materials (such as: rukuh and gloves) when the school and travel, gift giving, control of the child by phone and sms, and self- motivated because of lack of family circumstances.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisor: Maimunah, Siti Annijat
Contributors:
ContributionNameEmail
UNSPECIFIEDAnnijat, SitiUNSPECIFIED
Keywords: Peran Wanita Karir; Pengamalan Ibadah Putra-Putrinya; The Role of Career Women; the practice of Worship Son Daughter
Departement: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fadlli Syahmi
Date Deposited: 16 Nov 2022 09:01
Last Modified: 16 Nov 2022 09:01
URI: http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/41596

Downloads

Downloads per month over past year

Actions (login required)

View Item View Item