Aminah, Wildana (2012) Pembinaan akhlak terpuji siswa melalui program kegiatan ekstrakurikuler keagamaan di MAN Malang I. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
08110143.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (5MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Fenomena yang terjadi di dalam masyarakat dimana para sarjana banyak yang menjadi pengangguran, hal ini disebabkan karena sempitnya lapangan pekerjaan, kurangnya bakat yang dimiliki, mahalnya ekonomi sehingga banyak masyarakat yang melakukan tindakan kriminal, penipuan dan terutama pada anak- anak sekolah yang melakukan hal-hal tidak senonoh, misalkan merokok, minum- minuman keras, melawan orang yang lebih tua, dan lain sebagainya. Adapun orang tua yang apriori sehingga anak kurang terdidik terutama pada akhlaknya. Sebab, pembinaan akhlak pada diri anak sangatlah penting karena anak adalah penerus masa depan. Jika penerus kita memiliki akhlak yang buruk maka akan terjadi perubahan yang buruk pula.
Pembinaan Akhlak itu sendiri adalah kegiatan dalam mewujudkan sifat seseorang yang tertanam dalam jiwa yang mendorongnya untuk melakukan sesuatu yang baik. Penelitian ini memiliki beberapa rumusan masalah diantaranya:
1)Bagaimana pembinaan akhlak terpuji siswa yang dilakukan di MAN Malang I melalui ekstrakurikuler keagamaan. 2) Apa faktor-faktor yang menghambat program pembinaan akhlak terpuji siswa melalui ekstrakurikuler keagamaan di MAN Malang I. 3) Apa upaya dalam mengatasi hambatan pembinaan akhlak terpuji siswa melalui ekstrakurikuler keagamaan di MAN Malang I.
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, karena fokus penelitian ini diarahkan untuk mengetahui bagaimana pembinaan akhlak terpuji siswa yang dilakukan di MAN Malang I melalui ekstrakurikuler keagamaan, factor-faktor yang menghambat program pembinaan akhlak terpuji siswa melalui ekstrakurikuler keagamaan di MAN Malang I, Upaya dalam mengatasi hambatan program pembinaan akhlak terpuji siswa melalui ekstrakurikuler keagamaan di MAN Malang I. Adapun prosedur pengumpulan data yaitu metode observasi, wawancara atau interview, metode dokumen, triangulasi.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan 1) pembinaan akhlak terpuji siswa yang dilakukan di MAN Malang I melalui ekstrakurikuler keagamaan. 2) faktor-faktor yang menghambat program pembinaan akhlak terpuji siswa melalui ekstrakurikuler keagamaan di MAN Malang I. 3) upaya dalam mengatasi hambatan pembinaan akhlak terpuji siswa melalui ekstrakurikuler keagamaan di MAN Malang I. Adapun tujuan lain yang ingin dicapai dalam penelitian ini yaitu agar siswa-siswi MAN Malang 1 memiliki output berakhlakul karimah.
Dari analisis data di lapangan dapat diperoleh temuan bahwa pembinaan akhlak terpuji siswa yang dilakukan di MAN Malang I melalui ekstrakurikuler keagamaan, dengan adanya banyak program yang dilaksanakan dalam ekstrakurikuler keagamaan dengan tujuan agar siswa-siswi memiliki keterikatan kepada sang kholik, selain itu dengan adanya banyak kegiatan yang dilaksanakan oleh ekstrakurikuler keagamaan yang sangat penting bagi siswa karena kegiatan yang dilaksanakan tidak hanya pada anggota keagamaan tetapi pada seluruh siswa, adapun pengelolaannya dimana pembina, waka kesiswaan tak lelah memberi teguran kepada anggota keagamaan serta dalam mengatur waktu. adapun faktor penghambatnya yaitu siswa kurang kesadaran, kurangnya komunikasi. disamping itu adapula upaya dalam mengatasi hambatan program pembinaan yaitu perlu adanya kesadaran siswa. untuk siswa sendiri perlu kesadaran siswa dan komunikasi.
ABSTRACT
Unemployed scholars has become a problematic issue in our society. The first reason leading to this problem is a little number of job availibity. The demand of job vacancies are higher than the number of job vacancy. The second reason is the readiness of the job applicants. Many of them are not skillful enough to the job they are proposed to work in. in the other words, they lack of knowledge and skill of the works they want to apply for. Another issue that arouses todays is moral degadration on teenagers. Today many teenagers do crimes, such as: having drugs, having free sex, smoking, underestimating parents, etc. such condition is caused by a little attention from parents. Parents today pay little attention on personal character building. In other words, parents seldom teach moral values to their children wild.
Through this thesis, the writer wants to explore throughty on: 1) what are character building programs applied in extra activity at MAN Malang I. 2) what obstacles that hinder the character building program through extra activity at MAN Malang I. 3) what are efforts done by the school to overcome the problem. This research is descriptive qualitative. The ide of using this method is because the writer wants to explore the phenomenon of character building program through extra activity at MAN Malang I. The procedure of the research is observation, interview, note taking, picture taking and triangulation.
This research is done to describe: 1) character building program applied at
MAN Malang I. 2) obstacles happened during the implementation of the program.
3) solution to overcome the problem faced during the programs.
After doing the research, the writer found that character building program through extra activity at MAN Malang I is helpful to build students behavior. It is also found that the programs is changed by the student affairs of MAN Malang I. the obstacles are the lack of awareness and communication among students about the importance of the program. Solution to overcome the problem is by mating students are aware of the importance of the program.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Bashith, Abdul | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pembinaan Akhlak Terpuji Siswa; Ekstrakurikuler Keagamaan; fostering students morality; religious extracurricular | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 16 Nov 2022 09:00 | ||||||
Last Modified: | 16 Nov 2022 09:00 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/41587 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |