Responsive Banner

Peranan guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi penyimpangan perilaku siswa di SMKN 12 Malang

Halimah, Siti (2012) Peranan guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi penyimpangan perilaku siswa di SMKN 12 Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.

[img] Text (Fulltext)
08110078.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK

Masa remaja merupakan masa yang sangat penting, sangat kritis dan sangat rentan karena bila manusia melewati masa remajanya dengan kegagalan, dimungkinkan akan menemukan kegagalan dalam perjalanan kehidupan pada masa berikutnya, begitu juga sebaliknya. Remaja juga membutuhkan pendidikan yang bisa mengarahkan pertumbuhan dan perkembangannya. Berbicara masalah pendidikan, salah satu faktor penunjang keberhasilan terletak pada guru sebab guru merupakan ujung tombak di bidang pendidikan formal. Guru memiliki peranan penting dalam mewujudkan tujuan Pendidikan Nasional karena guru bukan hanya sekedar sebagai sumber ilmu, guru juga sebagai orang tua kedua bagi anak didiknya.

Dalam mengatasi penyimpangan perilaku siswa dalam keterbatasan guru PAI sendiri maka perlu ada kerjasama dengan semua pihak terutama dengan sesama guru dan antara guru dengan orang tua siswa. Dalam hal ini, SMKN 12 Malang merupakan salah satu Sekolah Negeri terakhir di Kota Malang ini terlihat di dalamnya terdapat beraneka ragam latarbelakang karakter dan tingkah laku siswa. Upaya dalam mengatasi penyimpangan perilaku siswa tidak hanya berpusat pada peran guru PAI saja akan tetapi peran guru mata pelajaran lain juga ikut serta menanganinya.

Penelitian ini berfokus pada: (1) Pola penyimpangan perilaku siswa di SMKN 12 Malang, (2) Faktor yang mempengaruhi penyimpangan perilaku siswa di SMKN 12 Malang, (3) Peran guru PAI dalam mengatasi penyimpangan perilaku siswa di SMKN 12 Malang,. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan macam-macam, faktor penyimpangan perilaku siswa dan peran guru PAI di SMKN 12 Malang.

Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengambilan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk menganalisa data digunakan metode deskriptif kualitatif, yakni uraiannya berdasarkan pada gejala-gejala yang tampak. Agar hasil penelitian berjalan dengan baik, maka proses analisa data tersebut dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut: pertama, reduksi data yaitu penggolongan dan pemusatan data– data yang sudah diperoleh di lapangan untuk mempermudah peneliti dan data yang diperoleh juga valid, kedua penyajian data yaitu mengumpulkan data secara tersusun dengan memberi kemungkinan adanya kesimpulan dan tindakan, ketiga, verifikasi yaitu penarikan kesimpulan yang memberikan analisis data puncak.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa macam-macam penyimpangan perilaku siswa di SMKN 12 Malang ini a) Penyimpangan Perilaku Ringan: Terlambat masuk sekolah, bolos sekolah, mengganggu teman dll. b) Penyimpangan Perilaku Berat: Menonton video porno, minum-minuman keras, pencurian dsb. Faktor yang mempengaruhi penyimpangan perilaku tersebut antara lain: 1) Kelas sosial ekonomi keluarga. 2) Keadaan lingkungan keluarga. 3) Teman sebaya. 4) Kualitas Lingkungan masyarakat sekitar. 5) Pendidikan orang tua. 6) Waktu luang. 7) Media massa. Peran Guru Pendidikan Agama Islam dalam Mengatasi penyimpangan perilaku siswa adalah: 1) Tindakan Pencegahan: mengaktifkan kembali kegiatan keagamaan di sekolah, menjalin hubungan yang baik antar guru dan guru dengan orang tua siswa, 2) Tindakan Penyembuhan: Menasehati siswa yang melakukan penyimpangan perilaku, melakukan pendekatan secara emosional dengan siswa bermasalah, memberi hukuman yang mendidik.

ABSTRACT

Youth is a important period, very critical and very susceptible because if human through his youth with failure, possible will find the failure in his next life, and conversely. Juvenile needs education also that’s can be pointed his progress. Talking about education, one of factor of supporting to educatioan achievement reside in teachers because teacher is fundamental in formal education side. Teacher has important role in getting the aim of Nasional Education because teacher not only as knowledge source but also as second parents for his students.

In solving behavior deviation of student, in restrictiveness of Islamic education teacher so needing cooperation with all insurance, most important with coteacher and between teacher with student’s parent. In this case, the vocasional high school 12 Malang is one of the last state school in the Malang city, in this school is there variety character and behavior student. Efforts in solving student behavior deviation not only centrally to role of Islamic education teacher but also role of the other subject teacher also do solve that.

This study focuses on: (1) Variety of student’s behavior deviation in SMKN 12 Malang, (2) Factor that is influence student’s behavior deviation in SMKN 12 Malang, (3) Role of Islamic education teacher in solving student’s behavior deviation in SMKN 12 Malang. This study aimed to describe variety, factor student’s behavior deviation and role of Islamic education teacher in SMKN 12 Malang.

This study was included on qualitative research with a descriptive approach. The data collecting were through observation, interview and documentation. To analyze the data use descriptive qualitative method, namely the description based on symptoms that appear. The process of data analysis was done by following these steps: the first data reduction is the classification and centralization of data was obtained in the field, the second is presentation of data collect by giving the possibility of conclusions and actions, the third is verify to make conclusion.

The result of this study indicated that variety of student’s behavior deviation in this SMKN 12 Malang, a) The ligh behavior deviation: comelate go to school, absent without leave, disturbing friends, etc. b) The serious behavior deviation: watching blue film, drug, robbing, etc. the factor that is influence that behavior deviation are: 1) social grade of economy family. 2) condition of family area. 3) a comtemporary friends, 4) quality of society area. 5) Parent education. 6) unoccupied time. 7) mass-media. Role of Islamic education teacher in solving student’s behavior deviation are: 1) Preventive action: activating again Islamic program is this school, keeping the best relation with coteacher and teacher with student parent, 2) Curative action: advising to student that do behavior deviation, keeping emosionally with problem student, giving punishment educatively.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisor: Amrullah, Abdul Malik Karim
Contributors:
ContributionNameEmail
UNSPECIFIEDKarim, Abdul MalikUNSPECIFIED
Keywords: Peranan; Guru Pendidikan Agama Islam; Penyimpangan Perilaku; Siswa; Role; Islamic Education Teacher’s; Behavior Deviation; Students
Departement: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fadlli Syahmi
Date Deposited: 14 Nov 2022 10:47
Last Modified: 23 Jun 2023 09:22
URI: http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/41482

Downloads

Downloads per month over past year

Actions (login required)

View Item View Item