Fadlun, Fadlun (2011) Peran orang tua dalam membina kepribadian muslim anak Desa Kidal di Kecamatan Tumpang Kabupaten Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
07110142.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK
Orang tua dalam keluarga mempunyai peran yang singnifikan terutama dalam menghadapi era globalisasi saat ini, di mana sulit menentukan mana yang baik dan buruk, mana etika ketimuran dan kebarat-baratan, mana budaya yang lebih santun, moral dan sebagainya. Maraknya tayangan-tayangan televisi, minum-minuman keras (miras) dan perjudian yang bisa merusak moral anak, lingkungan pergaulan anak yang tidak kondusif.Semua ini, bila tidak di perhatikan dengan serius akan merugikan tunas generasi muslim masa depan, yang benar-benar menjadikan al-Qur’an dan al-Hadits sebagai pokok pijakan dalam mengarungi hidupnya. Oleh karena itu, sejak dini sudah seharusnya di awali orang tua menanamkan nilai-nilai kearifan ajaran-ajaran dan pendidikan agama Islam pada anak-anaknya.
Maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk: mendeskripsikan peran orang tua dalam membina kepribadian muslim anak desa Kidal di kecamatan Tumpang kabupaten Malang; dan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi kepribadian muslim anak desa Kidal di kecamatan Tumpang kabupaten Malang.
Sedangkan metode yang di gunakan dalam penelitian kualitatif deskriptif, dengan enam obyek penelitian, di antaranya: dua orang tua muslim, dua pendidik agama Islam (ustadz atau guru ngaji) dan dua anak dari keluarga muslim. Proses pengambilan data dilakukan sejak bulan November 2010 sampai Maret 2011, dengan wawancara terstruktur, observasi partisipan dan metode dokumentasi, yang dilakukan secara berkala, fokus masalah dan berkesinambungan. Dalam menganalisis data penulis menggunakan analisis data deskriptif reflektif thingking yaitu cara menganalisa dengan pemikiran logis, teliti, sistematis terhadap semua data yang berhasil dikumpulkan dengan mengidentifikasi, kategorisasi dan interprestasi.
Berdasarkan hasil penelitian yang di lakukan dapat di ambil kesimpulan, bahwa: peran orang tua dalam membina kepribadian muslim anak desa Kidal di kecamatan Tumpang kabupaten Malang, secara garis besar sudah berjalan dengan baik dan cukup mendapat perhatian serius dari orang tua dan para guru ngaji (ustadz atau ustadzah), sudah di mulai sejak anak-anak dalam usia dini, meski juga ada sedikit di temukan orang tua yang sama sekali tidak peduli terhadap pendidikan Islam anak-anaknya. Dan ada tiga hal yang harus diusahakan olehorang tua dalam menunjang terciptanya kepribadian muslim anak desa yakni: pendidikan mengenai keimanan,akhlak dan pengamalan syariat. Dan faktor-faktor yang mempengaruhi kepribadian muslim anak desa Kidal di kecamatan Tumpang kabupaten Malang, adalah faktor lingkungan (lingkungan keluarga, sekolah dan lingkungan masyarakat), maraknya tayangan-tayangan televisi, minum-minuman keras (miras) dan perjudian yang bisa merusak moral anak, lingkungan pergaulan anak yang kurang mendapat perhatian dari orang tua, sikap dan konsep pikir orang tua yang kurang peduli terhadap pentingnya pendidikan akhlak anak serta motivasi internal anak yang kurang tertarik untuk mengikuti pendidikan agama Islam dengan baik dan aplikatif.
Orang tua yang berhasil menciptakan kepribadian muslim pada anak-anaknya dengan cara mendapat perhatian dari orang tua secara maksimal, contohnya disekolahkan, pondok pesantrenkan, dan orang tualah yang mengasih teladan yang baik pada anak-anaknya.
Sedangkan orang tua yang tidak berhasil menciptakan kepribadian muslim pada anak-anaknya dengan cara tidak mendapat perhatian dari orang tua secara maksimal, contohnya tidak disekolahkan, pondok pesantrenkan, dan orang tualah yang tidak mengasih teladan yang baik pada anak-anaknya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Bashori, Bashori | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Orang Tua; Kepribadian Anak Muslim | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 14 Nov 2022 10:53 | ||||||
Last Modified: | 14 Nov 2022 10:53 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/41447 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |