Hidayah, Anis Rofi (2011) The implementation of instruction of Islamic education for students with special needs at SMPN 18 Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
07110091.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Preview |
Abstract
ABSTRACT
Students with special needs (ABK) are part of the society who continues to fight to receive an equal treatment as a normal child. The inclusive education is a program that offers special services for students with special needs in regular schools, study together with normal students. The forms of special services of inclusive education to students with special needs are curriculum modification based on students’ ability and a nursery teacher (GPK) who provided to serve their specific difficulties.
Islamic education as one of the subjects taught to students with special needs, which require teachers of religion to have knowledge about the character of students with learning difficulties. It becomes a new challenge for the religious teachers in implementing of learning in classroom. The teacher of Islamic education should to make a comfortable and friendly condition for all students. Based on the background above, the writer wanted to know about how the Islamic education teachers in inclusive schools implement their instruction of Islamic education. Therefore, the purpose of this study is to know and to describe the implementation of instruction of Islamic education for students with special needs.
The study was a descriptive qualitative research. In data collection, the researcher used interview methods, observation and documentation. While the analytical techniques used a descriptive and qualitative analysis, namely the form of written or oral data from people and observed behavior, so in this case the researcher seeks to conduct research to describe as a whole about the actual situation. In addition to supporting picture situation in the field, the researcher includes tables, images, and documents.
The study was conducted in SMPN 18 Malang. There are 12 students with special needs who have various limitations that are autism, mental retardation, ADHD (Attention Deficit and Hyperactive Disorder), ADD or Attention Deficit Disorder and learning Disabilities.
The results of this study are as follows: 1) The curriculum used in the study of Islamic education for students with special needs in SMPN 18 Malang is national curriculum or Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan has been modified based on their ability. The modification of curriculum of Islamic education lies in the implementation of learning in the classroom. 2) The Planning Process on the instruction of Islamic education for students with special needs tend to be in the same way as normal students, except for the identification and assessment phase when held on early year of study. Teachers are not preparing special lesson plans or syllabi that differ from normal students. 3) The implementation of instruction of Islamic education was held in the religion room or classroom. On the Islamic education lesson, nursery teacher did not accompany the students with special needs. The Islamic education curriculum modifications were seen in the implementation of learning in the classroom. The format of curriculum modification such as teacher will automatically lower the standards of competence for students, when they look students are not able to achieve. The teacher gives an easy task for students with special needs, and they provide extra time for students with special needs to do their job. 4) The evaluation of instruction of Islamic education for the students with special needs carried out together with normal students with the form and the same time. The evaluation included a written test, oral and practical. The score of evaluation is given based on the ability of students and reported to nursery teacher.
Finally, the researcher hopes this research can give contribution to the researcher herself, to the readers, and to the further researcher who conduct the same research.
ABSTRAK
Anak berkebutuhan khusus (ABK) adalah bagian dalam masyarakat yang terus memperjuangkan haknya untuk memperoleh perlakuan yang sama dengan anak normal. Pendidikan inklusi adalah sebuah program yang menawarkan pelayanan khusus terhadap kesulitan belajar siswa berkebutuhan khusus dalam sekolah regular, mereka dapat belajar bersama dengan siswa normal. Bentuk pelayanan khusus dalam pendidikan inklusi berupa kurikulum yang disesuaikan dengak kebutuhan siswa dan guru pendamping khusus (GPK) yang disediakan untuk melayani kesulitan belajar mereka yang spesifik.
Pendidikan agama islam sebagai salah satu mata pelajaran yang diajarkan kepada siswa berkebutuhan khusus menuntut guru agama untuk memiliki pengetahuan tentang karakter siswa dengan kesulitan belajar. Hal ini merupakan tantangan baru bagi guru agama dalam mengelola pembelajaran. Berangkat dari latar belakang inilah penulis kemudian ingin mengetahui tentang bagaimana guru agama Islam dalam sekolah inklusi melaksanakan pembelajaran pendidikan agama Islam untuk siswa berkebutuhan khusus. Sehingga tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran pendidikan agama Islam untuk siswa berkebutuhan khusus.
Penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif kualitatif. Dalam perjalanan mengumpulkan data, penulis menggunakan metode Interview, Observasi dan Dokumentasi. Sedangkan teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif, yaitu berupa data-data yang tertulis atau lisan dari orang dan perilaku yang diamati sehingga dalam hal ini penulis berupaya mengadakan penelitian yang bersifat menggambarkan secara menyeluruh tentang keadaan yang sebenarnya. Selain itu untuk mendukung uraian dari keadaan yang terjadi di lapangan, penulis juga menyertakan table, gambar, dan dokumen- dokumen.
Penelitian ini dilakukan di SMPN 18 Malang. Pada sekolah ini terdapat 12 siswa berkebutuhan khusus dengan beragam hambatan yaitu autis, retardasi mental, ADHD, ADD dan siswa dengan kesulitan belajar.
Hasil dari penelitan ini adalah sebagai berikut: 1) kurikulum yang digunakan dalam pembelajaran pendidikan agama Islam untuk siswa berkebutuhan khusus di SMPN 18 Malang adalah Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan yang dimodifikasi berdasarkan kemampuan siswa. Bentuk modifikasi kurikulum pada pembelajaran pendidikan agama islam terlihat pada proses pelaksanaan pembelajaran di kelas, 2) proses perencanaan pembelajaran pendidikan agama islam untuk siswa berkebutuhan khusus tidak berbeda dengan perencanaan pembelajaran bagi siswa normal, kecuali pada tahap identifikasi dan assesmen yang dilakukan pada awal tahun ajaran baru. Guru agama tidak menyiapkan rancangan pembelajaran atau silabus yang berbeda dari siswa normal. 3) pelaksanaan pembelajaran pendidikan agama Islam dilaksanakan oleh guru agama di kelas atau ruang keagamaan, dalam pelajaran pendidikan agama Islam siswa berkebutuhan khusus tidak selalu didampingi oleh guru pendamping khusus melainkan pada waktu-waktu tertentu seperti waktu praktik atau hafalan. 4) evaluasi belajar dalam pembelajaran pendidikan agama Islam untuk anak berkebutuhan khusus dilakukan bersama dengan siswa reguler dengan bentuk dan waktu yang sama. Evaluasi belajar meliputi ujian tulis, lisan dan praktik. Penilaian diberikan berdasarkan kemampuan siswa dan dilaporkan kepada guru pendamping khusus. Kemudian GPK yang menuliskannya di raport dalam bentuk nilai dan deskripsi tentang kemampuan mereka.
Akhirnya, penulis berharap semoga penelitian ini dapat bermanfaat untuk peneliti, pembaca dan peneliti lain yang melakukan penelitian dengan tema serupa.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Ali, Nur | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Students with Special Needs; Islamic education; Inclusive education; Siswa Berkebutuhan Khusus; Pendidikan Agama Islam; Pendidikan Inklusi | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 09 Nov 2022 14:29 | ||||||
Last Modified: | 09 Nov 2022 14:29 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/41322 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |