Sholikin, Sholikin (2014) Penerapan metode Index Card Match dalam peningkatkan hasil belajar siswa pada materi sanad dan matan kelas X-A MAN Kediri II Kota Kediri. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
09110140.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) |
Abstract
INDONESIA
Salah satu hal yang perlu diperhatikan dalam pendidikan di sekolah adalah hasil belajar. Hasil belajar adalah proses untuk menentukan nilai belajar siswa melalui kegiatan penilaian dan atau pengukuran hasil belajar.3 Seperti yang dikemukakan oleh Purwanto, bahwa penilaian dimaksudkan sebagai cermin untuk melihat kembali apakah tujuan yang ditetapkan telah tercapai dan apakah proses belajar mengajar telah berlangsung efektif untuk memperoleh hasil belajar. Hasil belajar merupakan perolehan dari proses belajar siswa sesuai dengan tujuan pengajaran/pembelajaran.4 Dapat dikatakan bahwa hasil belajar merupakan ketercapaian tujuan pembelajaran siswa. Sedangkan hasil belajar siswa salah satunya dipengaruhi melalui proses belajar itu sendiri.
Proses pembelajaran tidak terlepas dari metode yang digunakan oleh guru dalam penyampaian materi. Penggunaan metode yang tepat dalam pembelajaran menjadi salah satu aspek yang berpengaruh pada hasil belajar siswa. Namun tidak semua metode dapat digunakan untuk semua materi. Sehingga penggunaan metode perlu disesuaikan dengan materi yang akan disampaikan oleh guru.
Fokus masalah dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan metode Index Card Match dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada materi sanad dan matan siswa kelas X-A MAN Kediri II Kota Kediri.
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif karena fokus penelitian ini diarahkan untuk mengetahui Bagaimana proses perencanaan, penerapan dan hasil metode index card match untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran al qur’an hadist siswa kelas X-A MAN Kediri II Kota Kediri”. Adapun prosedur pengumpulan data yaitu dengan menggunakan metode observasi, dokumentasi dan interview.Untuk menganalisis data peneliti menggunakan analisis reduksi data, penyajian data, verifikasi, pengecekan keabsahan data, dan triangulasi.
Dari hasil analisis data penelitian di lapangan diperoleh bahwa Penerapan metode index card match pada materi Sanad dan Matan siswa kelas X-A dapat meningkatkan hasil belajar. Pada siklus I, peneliti memberikan pre test dan post test dan mendapatkan nilai rata-rata pre test 50,7 dan nilai rata-rata post test 78,4. Sedangkan pada siklus II, didapatkan nilai rata-rata pre test adalah 59,7 sedangkan rata-rata nilai post test yang diberikan setelah pembelajaran mencapai 87,3. 2).
ENGLISH
One thing to note in education in schools is the result of learning. Results of the study is to determine the value of student learning through assessment and measurement of outcomes or learning. As noted by Purwanto, that assessment is intended as a mirror to look back on what the goals set have been achieved and whether the learning process has been underway for obtaining effective learning outcomes. The result of learning is the acquisition of the learning process of students in accordance with the purpose of teaching / learning. It could be argued that the learning outcomes are student achievement of learning objectives. While the results of students' learning is influenced by the learning process it.
The learning process can not be separated from the method used by the teacher in the delivery of material. The use of appropriate methods of learning into one aspect of the effect on student learning outcomes. But not all methods can be used for all materials. So the use of the method needs to be adapted to the material to be presented by the teacher.
Focus problem in this study is to determine how the application method of Index Card Match in improving student learning outcomes in the material sanad and matan graders XA MAN II Kediri City.
Methods This study used descriptive qualitative approach because the focus of this research is directed to find out How the process of planning , implementation and results of the index card method match for improving student learning outcomes in subjects al quran hadith graders XA MAN II Kediri City". The data collection procedure by using the method of observation, documentation and interview. To researchers analyzed the data using analysis of data reduction, data presentation, verification, checking the validity of the data, and triangulation.
From the results of research in the field of data analysis shows that the application of the index card method match the material Sanad and Matan XA grade students to improve learning outcomes . In the first cycle, researchers gave the pre-test and post-test scores and the average pre-test score of 50.7 and an average post-test 78.4 . While in the second cycle, the average value obtained pre- test was 59.7 while the average post-test score given after learning reaches 87,3.2).
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Yaqien, Nurul | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Penerapan Metode Index Card Match; Meningkatkan Hasil Belajar Siswa; Implementation Methods Index Card Match; Improving Student Results. | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 11 Aug 2022 10:48 | ||||||
Last Modified: | 11 Aug 2022 10:48 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/40064 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |