Shofa, Hudan Muhdlori (2014) Hubungan teman bermain dengan prestasi belajar peserta didik bidang studi Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMA Negeri Candipuro Lumajang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
09110262.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (5MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Peserta didik dapat diartikan sebagai setiap orang yang menerima pengaruh dari seseorang atau kelompok orang yang menjalankan kegiatan pendidikan. Pengaruh yang datang kepada peserta didik tentunya bukan pengaruh yang datang dari pendidik saja, pengaruh itu juga bisa datang dari teman bermain peserta didik. Tidak semua teman memberikan efek yang positif, teman juga memberikan pengaruh yang negatif. Pertemanan yang dilakukan oleh peserta didik dengan teman bermainnya di lingkungan sekolah tentu akan berpengaruh terhadap prestasi belajar peserta didik baik dalam ekstrakurikuler ataupun prestasi belajar dalam bidang studi, termasuk bidang studi Pendidikan Agama Islam (PAI).
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana kondisi pertemanan peserta didik di SMA Negeri Candipuro Lumajang?. Mendeskripsikan bagaimana tingkat prestasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) peserta didik di SMA Negeri Candipuro Lumajang?, dan Menjelaskan ada tidaknya hubungan antara teman bermain dengan prestasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) peserta didik di SMA Negeri Candipuro Lumajang?.
Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif. Berdasarkan pendekatan penelitian tersebut, maka jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian korelasional. Adapun teknik korelasi yang digunakan adalah teknik korelasi product moment. Product moment correlation adalah salah satu teknik untuk mencari korelasi antar dua variabel. Yang dalam penelitian ini untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara teman bermain peserta didik dengan prestasi belajar PAI peserta didik, seberapa erat hubungan tersebut, dan berarti atau tidakkah hubungan tersebut.
Hasil penelitian ini menunjukkan; 1) Kondisi pertemanan peserta didik di SMA Negeri Candipuro Lumajang sudah bagus. Peserta didik sangat menyukai teman bermainnya dan sangat akrab dengan teman bermainnya. 2) Tingkat prestasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) peserta didik di SMA Negeri Candipuro Lumajang sudah bagus. Peserta didik mampu menjelaskan materi PAI dan sangat menyukai bidang studi PAI. 3) Hubungan teman bermain dengan prestasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMA Negeri Candipuro Lumajang merupakan hubungan yang tidak signifikan dan memiliki nilai korelasi yang rendah yaitu 0.252. Sedangkan arah hubungan bernilai positif, semakin tinggi tingkat keterlibatan teman bermain dalam proses pembelajaran maka semakin tinggi prestasi belajar peserta didik. Adapun saran-saran dalam penelitian ini adalah; 1) Hendaknya sekolah bisa menyatukan semua peserta didik yang berbeda kelas maupun berbeda tingkatannya dan memberi program tamabahan yang berhubungan dengan membaca dan menulis Al Qur’an. 2) Para guru harus bisa memanfaatkan teman bermain (teman sekelas dan teman satu angkatan di sekolah) untuk meningkatkan prestasi belajar peserta didik. 3) Peserta didik harus lebih membuka diri untuk berteman dengan peserta didik lain baik yang berbeda kelas maupun berbeda tingkatan dan meningkatkan kemampuan membaca dan menulis Al Qur’an melalui TPQ atau Madrasah Diniyah di luar sekolah.
ABSTRACT
Students can be defined as any person who receives influences from a person or group who carry out educational activities. Influences came to the students are just not comes from educators, it also can come from students playmates. Not all friends give positive effects, friends also give negative influences. Friendship is done by Students with playmates in the school environment certainly affect both the learning achievement of extracurricular or learning achievement in the subjects, including Islamic Education subject.
The purpose of this study was to describe how students friendship in Candipuro Senior High School Lumajang?. To describe learning achievement level of Islamic education students in Candipuro Senior High School Lumajang?, And Explaining the correlation between playmates with students learning achievement of Islamic Education subject in Candipuro Senior High School Lumajang?.
This study used a quantitative research approach. Based on the research approach, the type of study is a correlational research. The correlation technique used is the product moment correlation. Product moment correlation is one of the techniques to find the correlation between the two variables. Which in this study to determine whether there is a relationship between Students playmates and the learning achievement of Islamic Education, how close the relationship, and whether or not that relationship means.
The results of this study show; 1) Conditions of students friendship in Candipuro Senior High School Lumajang is good. Students are very fond their playmates and very intimate with their playmates. 2) The level of students Islamic education learning achievement in Candipuro Senior High School Lumajang is good. Students are able to explain the material and really liked Islamic Education subject. 3) Correlation between playmates with students learning achievement of Islamic Education subject in Candipuro Senior High School Lumajang is an insignificant relationship and have a low correlation value (0.252). The direction of the relationship is positive, the higher level of involvement of playmates in the learning process, so higher the students learning achievements. As for the suggestions in this study are; 1) Schools should can unite all the different students and different grade levels and provide supplemental programs related to reading and writing of the Qur'an. 2) The teacher should be able to take advantage of playmates (classmates and friends of the class in school) to improve the students learning achievements. 3) Students should be opened up to make friends with other students either different classes and different levels and improve the ability to read and write the Qur'an at TPQ or Madrasah Diniyah outside of school.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Aziz, Abdul | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Teman Bermain; Peserta Didik; Prestasi Belajar; Playmates; Students; Learning Achievement | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 11 Aug 2022 10:45 | ||||||
Last Modified: | 11 Aug 2022 10:45 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/39965 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |