A'yuni, Kurrati (2013) Peran orang tua terhadap Pendidikan Agama Islam bagi anak dalam keluarga di RT 03/RW 02 Kelurahan Jatimulyo Kecamatan Lowokwaru Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
09110128.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) |
Abstract
ABSTRAK
Keluarga merupakan lingkungan pertama bagi anak. Di lingkungan ini ia pertama-tama mendapatkan pengaruh sadar. Keluarga merupakan lembaga pendidikan tertua yang bersifat informal dan kodrati. Lahirnya keluarga sebagai lembaga pendidikan semenjak manusia itu ada, dimana ayah dan ibu dalam keluarga sebagai pendidiknya dan anak sebagai terdidiknya.
Akan tetapi apabila usaha pendidikan dalam keluarga itu gagal, akan terbentuk seorang anak yang cenderung untuk menjadi anak yang malas untuk belajar, sehingga prestasi anak tersebut tidak akan pernah sesuai dengan harapan.
Dari pembahasan diatas dapat ditarik kesimpulan bahwa peranan keluarga atau orang tua sangat penting dalam membimbing anaknya melalui pendidikan agama. Terutama bimbingan yang yang lebih intensif pada anak usia berkembang yang sedang belajar di SD/MI. Oleh sebab itu bimbingan, pengawasan dan keteladanan orang tua sangatlah berarti bagi perkembangan anak untuk memperoleh perkembangan yang optimal mencapai tujuan pendidikan yang diharapkannya.
“Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah : 1. Peran orang tua terhadap pendidikan agama islam di RT 03/ RW 02 kelurahan jatimulyo Kecamatan Lowakwaru Malang. 2. Mengapa Pendidikan Agama Islam tidak terlaksana dengan baik di RT 03/ RW 02 kelurahan jatimulyo Kecamatan Lowakwaru Malang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran orang tua terhadap pendidikan agama Islam di RT 03/ RW 02 kelurahan jatimulyo Kecamatan Lowakwaru Malang, Pendidikan Agama Islam tidak terlaksana dengan baik di RT 03/ RW 02 kelurahan jatimulyo Kecamatan Lowakwaru Malang.
Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif untuk mengumpulkan data.penulis menggunakan metode observasi, interview, serta metode dokumenter. Kemudian hasilnya dengan menggunakan analisis diskriptif, yaitu menafsirkan dan menguraikan data yang sudah penulis peroleh dari interview.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran orang tua terhadap pendidikan agama islam dalam keluarga di RT 03/ RW 02 kelurahan jatimulyo Kecamatan Lowakwaru Malang dengan pembinaan Etika untuk pergaulan sehari- hari seperti : etika makan dan minum, etika gemar mengucapkan salam, etika meminta izin masuk rumah, etika bicara dan sebangainya serta mengembangkan Pendidikan agama Islam pada anak seperti : memberi tauladan, memberi pembiasaan, memberi nasehat, memberi perhatian, memberi pengawasan. Faktor yang mempengaruhi tidak terlaksananya pendidikan agama islam dengan baik adalah Kurangnya Perhatian Orang tua Terhadap Anak, Belum adanya kebiasaan belajar agama islam untuk anak dan Tidak bisa memilih teman sebaya.
ABSTRACT
The family is the basic environment for children. In this environment they get gain influence. The family is the oldest educational institutions that are informal and natural. A family as an educational institution since human existed, where the father and mother in the family as educators and children as educate. If education in the family business failed, it will form a child who tends to be lazy child to learn, therefore the child performance will never as with expectations.
From the discussion it can be concluded that the role of the family or the parents is very important in guiding their children through religious education . Especially more intensive guidance for developing children who are studying in SD / MI . Therefore, guidance , supervision and exemplary parents mean a lot to the development of children to obtain optimal growth is expected to reach educational goals.
Focus of the study this research are: 1) How do role of parents to Islamic Education at Rt 03/Rw 02 Jatimulyo Lowokwaru Malang? 2) Why is Islamic education is not performing well at Rt 03/Rw 02 Jatimulyo Lowokwaru Malang?. This study aims to determine the role of parents to Islamic education at Rt 03/Rw
02 Jatimulyo Lowokwaru Malang , Islamic education is not performing well at
RT 03 / RW 02 Rt 03/Rw 02 Jatimulyo Lowokwaru Malang.
This research is a qualitative descriptive for collect data, the researcher is using the method of observation , interviews , and documentary. Then the result by using descriptive analysis, interpret and decipher the data that has been obtained from the author interview .
Results of this study indicate that the role of parents to Islamic education in the family at Rt 03/Rw 02 Jatimulyo Lowokwaru Malang with guiding ethics to daily life such as eating and drinking ethics, ethics fond of saying greeting, asking for permission to enter the house, speak ethics, etc. and develop Islamic education for children such as: giving role model, giving habituation, give advice, give attention, give supervision. Factors that influence to the implementation of Islamic education is not well is the lack of attention parents to the children , it was not yet habit of studying the Islamic religious to children and could not pick peers .
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Padil, Moh | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Keluarga; Peran Orang Tua Terhadap Pendidikan Agama Islam; The Role of Parents To Islamic Education; Family | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 04 Aug 2022 13:54 | ||||||
Last Modified: | 04 Aug 2022 13:54 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/39714 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |