Sari, Dewi Maya (2013) Penerapan Lesson Study pada kelas XI IPS di MAN Kediri II untuk meningkatkan motivasi siswa pada mata pelajaran Fiqih. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
09110136.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Salah satu masalah atau topik pendidikan yang belakangan ini menarik untuk di bahas yaitu tentang Lesson Study, yang muncul sebagai salah satu alternatif guna mengatasi masalah praktik pembelajaran yang selama ini dipandang kurang efektif. Seperti dimaklumi, bahwa sudah sejak lama praktik pembelajaran di Indonesia pada umumnya cenderung dilakukan secara konvensional yaitu melalui metode ceramah. Untuk merubah kebiasaan praktik pembelajaran dari pembelajaran konvensional ke pembelajaran yang berpusat kepada siswa memang tidak mudah, terutama di kalangan guru yang tergolong pada kelompok laggard (penolak perubahan/inovasi).
Penelitian dilakukan di MAN Kediri II dengan desain penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) jenis kolaboratif. Tahap penelitian yaitu berupa suatu siklus spiral yang meliputi kegiatan perencanaan, pelaksanaan tindakan dan refleksi. Data-data yang digunakan yaitu: (1) Observasi, (2) Wawancara dan (3) Dokumentasi.
Hasil dari penelitian ini dilihat dengan adanya sikap siswa yang lebih tertarik dan antusias dalam belajar. Selain itu siswa juga nampak lebih aktif dalam kegiatan belajar mengajar. Semangat kebersamaan dan adanya tolong menolong diantara teman-teman sekelas dalam belajar juga nampak sehingga tercipta suasana belajar yang kondusif dan mempunyai hasil belajar yang baik. Dari penelitian ini, peneliti memberikan saran bagi guru PAI agar dalam penerapan Lesson Study benar-benar efektif, guru harus secara konsisten menerapkan Lesson Study sesuai dengan langkah-langkahnya yaitu merumuskan masalah, mengumpulkan data, menganalisis dan mengajukan hasil, serta mengajukan hasil karya.
ABSTRACT
One education issue or topic that is recently attractive for discussion is Lesson Study. It is an alternative solution to deal with the problem of learning practice which is so far considered as less effective. It has been long understood that the learning practice in Indonesia is conventional, which is given through speech method. The conversion of learning practice habit from the conventional learning to the student- centralized learning is not easy, especially among teachers who are in the laggard group (the rejecter of change/innovation).
Research is carried out at MAN Kediri II with the design of Classroom Action Research. Type of research is collaborative. The stage of research is a spiral cycle which involves planning, action implementation, and reflection. Data are obtained from (1) observation, (2) interview and (3) documentation.
Result of research indicates that the attitude of students shows greater interest and enthusiasm for learning. Students also seem more activated in the teaching- learning activity. Furthermore, the sense of togetherness and shared help is so apparent among classmates during learning such that it produces a favorable environment for learning that will facilitate the achievement of good learning result. The author suggests that PAI teachers must apply Lesson Study in truly effective manner. Teachers shall be consistent in applying Lesson Study meaning that it must be based on the recommended steps such as formulating the problem, collecting the data, analyzing and presenting the result, and submitting the work result.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Baharuddin, Rahmawati | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Penerapan Lesson Study Pada Kelas XI IPS di MAN Kediri II Untuk Meningkatkan Motivasi Siswa Pada Mata Pelajaran Fiqih; The Application of Lesson Study to Grade XI Social at MAN Kediri II to Improve Student Motivation in Fiqih Lesson | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 04 Aug 2022 13:49 | ||||||
Last Modified: | 04 Aug 2022 13:49 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/39671 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |