Al Barqy, Abdul Aziz (2013) Penerapan metode Jigsaw dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Akidah Akhlak kelas X F di MAN Trenggalek. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
09110161.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) |
Abstract
ABSTRAK
Fenomena pendidikan yang ada dewasa ini terutama di Indonesia lebih mementingkan pada ilmu-ilmu umum. Dengan adanya hal tersebut secara tidak langsung membuat peserta didik kurang berminat untuk mempelajari Ilmu agama. Sehingga peserta didik kurang termotivasi dalam belajar agama bahkan dapat menghilangkan semangt belajar siswa. Untuk menghindari hal-hal tersebut pembelajaran agama dengan menerapkan metode jigsaw sebagai alternatife untuk meningkatkan motivasi belajar siswa agar siswa selalu bersemangat dalam belajar agama. Dengan begitu dalam pembelajaran akan terasa lebih menyenangkan.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan proses perencanaan, pelaksanaan dan penilaian dengan penerapan metode jigsaw dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran akidah akhlak kelas X F di MAN Trenggalek.
Metode penelitian yang digunakan adalah model penelitian tindakan kelas (PTK). Tahapan penelitian ini berupa siklus yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Pengumpulan data penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode jigsaw dapat meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Akidah Akhlak kelas X F MAN Trenggalek. Hasil observasi di lapangan menunjukkan bahwa motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Akidah Akhlak mengalami peningkatan dari pre test ke post test. Dalam lembar observasi, Mata pelajaran Akidah Akhlak pada pre test mendapatkan poin 16, dan terus meningkat pada tiap siklusnya. Siklus I 19 poin, Siklus II 29 poin, dan Siklus III 31 poin. Sedangkan untuk nilai juga mengalami peningkatan. Nilai pre tes 68, Siklus I 73, Siklus II 79,5, Siklus III 88. Dari kenaikan point pada lembar observasi, dapat dipresentasikan sebagai berikut: Siklus I 18 %, Siklus II 81 %, dan Siklus III 93 %.
Indikator peningkatan ditandai siswa dapat berkerja kelompok denagn baik, dapat menyelesaikan tugas dengan baik, tidak mau kalah dengan teman yang lain, memiliki rasa ingin tahu yang besar terhadap pembelajaran Qur‟an Hadits dan Akidah Akhlak, dan lain-lain.
Saran yang disampaikan peneliti bersifat konstruktif yang dapat diberikan demi terwujudnya dan berkembangnya pembelajaran di kelas. Pertama, Bagi guru dapat menerapkan metode jigsaw pada pembelajaran dalam rangka untuk meningkatkan motivasi belajar siswa dengan mengemasnya dalam pembelajaran yang menarik dan menggunakan strategi atau model yang bervariasi. Kedua, Bagi siswa ciptakan suasana belajar yang menyenangkan, inovatif dan kreatif. Ketiga, Perlu diadakan penelitian serupa yang mengkaji penerapan metode jigsaw dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada jenjang pendidikan yang berbeda.
ABSTRACT
Education phenomenon that happens in Indonesia nowadays, it emphasizes more in public education. In line with this case, indirectly, it makes the students are not interested in religion knowledge. Therefore, the students have the less motivation in learning religion knowledge even it can break the students’ motivation. To avoid those matters, the study of religion by approaching the jigsaw method as the alternative to enlarge the students’ motivation hence they still have enthusiasm in studying religion knowledge. By doing so, the course will be more comfortable.
The objective of this study is to describe the process of strategy, implementation and assessment by approaching the jigsaw method in increasing the students’ motivation on Aqidah Akhlak class in X F at Islamic Senior High School Trenggalek.
The method of this study is class action research. The steps of investigating this study include strategy, implementation, observation and reflection. The data collected by observation, interview, and documentation.
The results show that jigsaw methodological approach can enlarge the students’ motivation in learning Aqidah Akhlak class in X F at Islamic Senior High School Trenggalek. The results of observation in the field show that the students’ motivation in learning Aqidah Akhlak represents expand value from the pre-test to post-test. In the documentation of the values, Aqidah Akhlak class get 16 point in the pre-test and it always expands for each cycle. The first cycle is 19 point, the second cycle is 29 point and the third cycle is 31 point, furthermore, for the value also advances. The score pre-test is 68, the first cycle is 73, the second is 79,5, and the third cycle is 88. From the increasing of point in each observation, it can be presented as follows: the first cycle is 18%, and the third cycle is 93%.
The indicator of rising is signed if the students can work with the group as well, it can finish the task well, they do not want to be the second, they always want to be the first, they have the great curiosity in learning Qur‟an Hadits and Aqidah Akhlak, etc.
The suggestion that is proposed by the researcher is constructive that can be given to build and develop learning in the class. The first, for the teacher can apply the jigsaw method in learning that aims to enlarge the students’ motivation with covering in interesting lesson and using the variation of strategy. The second, for students, this study create a new gratify atmosphere, innovative and creative. The third, it needs to do the same study that investigates jigsaw methodological approach in increasing the students’ motivation in different level.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Padil, Moh | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Metode Jigsaw; Motivasi Belajar; Akidah Akhlak; Jigsaw Method; Study‟s Motivation; Akidah Akhlak | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 01 Aug 2022 14:53 | ||||||
Last Modified: | 01 Aug 2022 14:53 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/39631 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |