Afdiyah, Siti (2013) Penerapan metode Snowball Drilling dalam meningkatkan motivasi belajar siswa mata pelajaran Aqidah Akhlak kelas XI Bahasa MAN Lamongan. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
09110283.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Dalam kegiatan pembelajaran terdapat dua kegiatan yang sinergik, yakni guru mengajar dan siswa belajar. Guru mengajarkan bagaimana siswa harus belajar, sementara siswa belajar bagaimana seharusnya belajar melalui berbagai pengalaman belajar hingga terjadi perubahan dalam dirinya dari aspek kognitif, afektif dan psikomotorik. Untuk menciptakan lingkungan belajar yang efektif diperlukannya pembelajaran aktif, yakni suatu pembelajaran yang mengajak peserta didik untuk belajar secara aktif. Ketika peserta didik belajar dengan aktif, berarti mereka yang mendominasi aktifitas pembelajaran. Dengan ini mereka secara aktif menggunakan otak, baik untuk menemukan ide pokok dari materi kuliah, memecahkan persoalan, mengaplikasikan apa yang baru mereka pelajari ke dalam satu persoalan yang ada dalam kehidupan nyata.
Penelitian ini berfokus pada 1) Bagaimana pelaksanaan metode Snowball Drilling untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Aqidah Akhlak kelas XI Bahasa di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Lamongan? 2) Bagaimana motivasi belajar siswa melaluli penerapan metode Snowball Drilling pada mata pelajaran Aqidah Akhlak kelas XI Bahasa di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Lamongan? Dengan tujuan, 1) Untuk mengetahui pelaksanaan metode Snowball Drilling untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Aqidah Akhlak kelas XI Bahasa di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Lamongan. 2)Untuk mengetahui motivasi belajar siswa melaluli penerapan metode Snowball Drilling pada mata pelajaran Aqidah Akhlak kelas XI Bahasa di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Lamongan. 3) Dalam penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan kualitatif, penelitian kualitatif adalah jenis penelitian yang menghasilkan penemuan-penemuan yang tidak dapat dicapai (diperoleh) dengan menggunakan prosedur-prosedur statistik atau dengan cara-cara lain dari kuantifikasi (pengukuran). Sedangkan jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode snowball drilling terbukti dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas XI Bahasa dalam pembelajaran Akidah Akhlak. Hasil motivasi belajar tersebut terlihat dari bertambahnya semangat dan antusias siswa dalam mengikuti proses pembelajaran, dan tidak tampak adanya rasa malas, mereka selalu menampakkan aura senang dan selalu berusaha menyelesaikan tugas tepat waktu. Dan digambarkan pada siklus I point siswa adalah 68,44%, dan pada siklus II 88,06 %.
ABSTRACT
In learning activity there are 2 kinds of synergic activities, they are; Teachers teaching and students studying. The teachers teach how students have to study, furthermore how the students should study throughout various studying experiences till they change themselves from cognitive, affective, and psychometric aspect. For making the effective studying environment, it needs the active learning. While the students study actively, it means that they dominate the learning activity. Through this way, they play their brain actively, for finding the fundamental idea from lecturing material, solving problems, applying what they have just learnt into a question in actual life.
This research focuses on 1) how the conducting method of snowball drilling to raise high spirit of the student study in Akidah Akhlak subject in the class XI Bahasa in Islamic Senior High School (MAN) Lamongan? 2) How the spirit of the student study throughout applied method of snowball drilling in the subject of Aqidah Akhlaq class XI Bahasa in Islamic Senior High School (MAN) Lamongan? By the purposes; 1) To know the implementation of the method of Snowball Drilling for increasing the motivation of student for studying in the subject of Aqidah Akhlaq class of XI Bahasa in Islamic Senior High School (MAN) Lamongan. 2) To know the spirit of student study throughout the implementation of the method of Snowball Drilling in the subject of Aqidah Akhlaq class XI Bahasa in Islamic Senior High School (MAN) Lamongan. In this research the researcher uses qualitative approach. Qualitative approach is the kind of the research which results inventions that have never made before by utilizing statistical procedures or by the other ways from quantification (measuring) whereas the kind of research which used is Classroom Action Research (Penelitian Tindakan Kelas).
The result of research showed that applied method of Snowball Drilling is proved to be able to raise student motivation of their study for student class XI in learning AKidah Akhlak. The result of student motivation can be seen in increasing of the spirit and the curiosity of the student in attending learning process, and it does not cause appearing the laziness, they always show pleasure aura, and always strive to accomplish the assignment punctually. And it can be described at student point in cycle I is 68,44 % and in cycle II is 88,06%.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Padil, Moh | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Metode Snowball Drilling; Meningkatkan Motivasi Belajar; Mata Pelajaran Aqidah Akhlak; | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 01 Aug 2022 11:16 | ||||||
Last Modified: | 01 Aug 2022 11:16 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/39373 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |