Sari, Happy Lailia (2013) Pengaruh motivasi terhadap prestasi belajar Al-Islam pada siswa kelas X Teknik Komputer pengaruh motivasi terhadap prestasi belajar Al-Islam pada siswa kelas X Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) 3 di SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
08110172.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (795kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Dalam suatu lembaga pendidikan, prestasi belajar merupakan indikator yang penting untuk mengukur keberhasilan proses belajar mengajar. Akan tetapi tidak bisa dipungkiri bahwa tinggi rendahnya prestasi siswa banyak dipengaruhi oleh faktor-faktor lain disamping proses pengajaran itu sendiri salah satunya dipengaruhi oleh motivasi belajar. Atas dasar inilah maka peneliti tertarik untuk mengetahui sejauh mana tingkat motivasi belajar dan prestasi belajar mata pelajaran Al-Islam dan ada atau tidaknya pengaruh motivasi terhadap prestasi belajar siswa kelas X Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) 3 SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Malang pada mata pelajaran Al- Islam.
Tujuan dilaksanakannya penelitian ini adalah untuk menjawab pertanyaan tentang seberapa tingkat motivasi belajar dan prestasi belajar siswa, dan adakah pengaruh yang positif antara motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas X Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) 3 SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Malang pada mata pelajaran Al-Islam.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis korelasional. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner pada responden. Jumlah populasi penelitian ini adalah 100 siswa . Dari data yang telah diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif untuk mengetahui frekwensi dan prosentase, Korelasi pearson pruduct moment untuk melihat apakah ada hubungan antara 2 variabel yang diteliti, ANOVA satu arah untuk mengetahui apakah perbedaan yang signifikan antara 2 variabel atau lebih, Regresi sederahana untuk melihat pengaruh dan sumbangan variabel bebas terhadap variabel terikat.
Berdasarkan alat analisis di atas diperoleh hasil 1) Motivasi belajar siswa kelas X Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) 3 SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Malang pada mata pelajaran Al-Islam adalah tinggi. Hal ini dapat dilihat dari mayoritas nilai motivasi belajar siswa berkisar pada rentang 80-123, menurut kategorisasi tingkat motivasi belajar yang telah dipaparkan sebelumnya nilai ini termasuk dalam kategori tinggi. Dengan demikian hasil pengujian menunjukan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima. 2) Prestasi belajar siswa kelas X Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) 3 SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Malang pada mata pelajaran Al-Islam adalah tinggi. Hal ini dapat dilihat dari mayoritas nilai prestasi belajar siswa sebesar 61-80, menurut kategorisasi tingkat prestasi belajar yang telah dipaparkan sebelumnya nilai ini termasuk dalam kategori tinggi. Dengan demikian hasil pengujian menunjukan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima. 3) Ada pengaruh positif terhadap motivasi dengan prestasi belajar siswa kelas X Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) 3 SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Malang pada mata pelajaran Al-Islam. Hal ini dapat dilihat dari nilai
probabilitas sebesar 0,026. Nilai ini lebih kecil dari pada nilai (0,026<0,05). Dengan demikian hasil pengujian menunjukan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima.
ABSTRACT
In an educational institution, academic achievement is an important indicator to measure the success of the learning process. But it is undeniable that the level of student achievement is influenced by many other factors besides the teaching process itself is influenced by motivation to learn. On this basis, the researchers are interested in knowing the extent to which the level of motivation and achievement subjects al-Islam and the presence or absence of the influence of motivation on student achievement of class X Computer Engineering and Networks (TKJ) 3 SMK Muhammadiyah 1 Malang on subjects Kepanjen Al -Islam.ata Key: Motivation, Learning Achievement, Al-Islam
Purpose of the implementation of this study is to answer the question of how the level of motivation and student achievement, and is there a positive effect on achievement motivation among students of class X Computer Engineering and Networks (TKJ) 3 1 Kepanjen SMK Muhammadiyah Malang at Al-subjects Islam.
This research is quantitative correlation type. Data was collected using questionnaires to the respondents. The study population was 100 students. From the data that have been obtained and analyzed using descriptive statistics to determine the frequency and percentage, Pearson Correlation pruduct moment to see if there is a relationship between the two variables studied, one-way ANOVA to determine whether significant differences between two or more variables, regression sederahana to see the influence and contribution of the independent variable on the dependent variable.
Based on the above analysis tools obtained results 1) Motivation class X student of Computer Engineering and Networks (TKJ) 3 1 Kepanjen SMK Muhammadiyah Malang at Al-Muslim subjects is high. It can be seen from the majority of the value of students' motivation revolves around the 80-123 range, according to the categorization of the level of motivation outlined above this value are included in the high category. Thus the test results show that H0 is rejected and H1 is accepted. 2) Student achievement class X Computer Engineering and Networks (TKJ) 3 1 Kepanjen SMK Muhammadiyah Malang at Al-Muslim subjects is high. It can be seen from the majority of student achievement for grades 61-80, according to the categorization of learning achievement levels outlined above this value are included in the high category. Thus the test results show that H0 is rejected and H1 is accepted. 3) There is a positive effect on student achievement motivation with class X Computer Engineering and Networks (TKJ) 3 1 Kepanjen SMK Muhammadiyah Malang at Al-Muslim subjects. It can be seen from the probability value of 0.026. This value is smaller than the value (0.026
<0,05). Thus the test results show that H0 is rejected and H1 is accepted.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Baharuddin, Rahmawati | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Motivasi Belajar; Prestasi Belajar; Al-Islam; Motivation; Learning Achievement; Al-Islam | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 01 Aug 2022 09:34 | ||||||
Last Modified: | 01 Aug 2022 09:34 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/39238 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |