Rusyda, Mustafidatur (2016) Internalisasi nilai-nilai Islam melalui pengajian tematik dalam rangka mewujudkan pembentukan akhlak remaja di Desa Sekarputih Pendem Batu. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fullext)
12110136.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Pembentukan akhlak sangat penting keberadaannya terutama pada zaman modern ini. Khususnya bagi kalangan remaja terlebih yang ada di Desa Sekarputih pendem Batu karena dekat dengan wisata yang rentan sekali memberikan pengaruh kurang baik, seperti pengunjung yang secara diam-diam menyebarkan narkoba pada kalangan remaja. Dengan begitu para remaja sangat perlu untuk membentengi diri, dengan membekali pengetahuan Islam khususnya pada hal yang dibutuhkan oleh remaja. Disini peneliti tertarik pada sebuah lembaga yang mengadakan pengajian tematik bagi remaja sebagai upaya membekali dan membentuk akhlak remaja menjadi lebih baik.
Tujuan penelelitian ini adalah untuk: (1) mendeskripsikan kondisi akhlak remaja di Desa Sekarputih Pendem Batu, (2) mendeskripsikan pelaksanaan internalisasi nilai-nilai Islam melalui pengajian tematik dalam membentuk akhlak remaja di Desa Sekarputih Pendem Batu, (3) mendeskripsikan dampak pengajian tematik terhadap akhlak remaja di Desa Sekarputih Pendem Batu.
Untuk mencapai tujuan diatas, digunakan pendekatan penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk pengecekan keabsahan data menggunakan triangulasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) keadaan remaja yang berada di Desa Sekarputih ini pada umumnya masih awam atau kurangnya kefahaman tentang agama. Hal ini disebabkan para remaja yang masih jauh dari kegiatan keagamaan dan pengaruh dari lingkungan sekitar yang kurang baik. Terlihat pada perilaku mereka yang menunjukkan kurang baik dalam akhlaknya, seperti sering mabuk-mabukan saat ada acara desa dan menggunakan narkoba, (2) pelaksanaan pengajian tematik ini tentu membahas materi dengan mengangkat berbagai tema yang dibutuhkan oleh remaja. Sedangkan penggunaan metode yang diterapkan dalam pengajian tematik yaitu dengan metode ceramah, metode diskusi, metode tanya jawab, metode pembiasaan, memberikan keteladanan, menerapkan pembelajaran interaktif dengan menggunakan media power point, memberikan game (permainan) dan memberian motivasi, (3) dampak dari pengajian tematik ini bisa memberikan dampak positif terhadap remaja khususnya dalam membentuk akhlak remaja yang semakin meningkat kearah lebih baik. Dibuktikan bahwa remaja yang pada awalnya suka nongkrong sekarang menjadi mau mengikuti pengajian tematik, bershodaqoh, dan berlomba-lomba dalam hal kebaikan.
ENGLISH:
In this modern era, the formation of character is very important. Especially for teenagers especially in the Sekarputih Pendem village Batu as close to the tourist vulnerable to unfavorable influence, like visitors who secretly distribute illegal drugs in teenagers. So teenagers desperately need to fortify like provide Islamic knowledge that is needed by adolescents. Here, researcher are interested in an institution that held a thematic study for teens in an effort to equip and establish better teenagers character.
The purpose of this study was to: (1) describe the contextual conditions of teenager’s character in the village of Sekarputih Pendem Batu, (2) describe the implementation Islamic values internalization through thematic recitation in creating teenagers moral in Sekarputih Pendem Village Batu, (3) describe the impact of the thematic study on teenager’s morals in Sekarputih Pendem Village Batu.
To achieve the purpose above, used descriptive qualitative research approach. Data were collected through observation, interviews and documentation. To check the validity of the data used triangulation.
The results showed that: (1) generally the state of teenagers who were in the village of Sekarputih less knowledge or a lack of understanding about religion. This was due to the teenagers who were still far from religious activities and the influence of the surrounding environment that was not good. It was seen from behavior that showed less in behavior, such as drunkenness often when there were events the village and using drugs, (2) implementation of the thematic study certainly discussed the material with a raised various themes that were needed by teenagers. While the use of the methods used in the thematic study was by lecture method, the method of discussion, question and answer method, method of habituation, provide exemplary, implementing interactive learning used power point media, giving the game (the game) and providing motivation, (3) the impact of this thematic study could have positive impacts on teenagers, especially in shaping the better morals of teenagers. Proved that teenagers who initially like to hang, and now be willing to follow the teachings of thematic, shadaqah, and competing in goodness thing.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Prabowo, Sugeng Listyo | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Nilai-nilai Islam; Akhlak; Remaja; Pengajian Tematik; Islamic Values; Morals; Teenagers; Thematic Recitation | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Kumala Inayati | ||||||
Date Deposited: | 28 Jul 2016 16:42 | ||||||
Last Modified: | 28 Jul 2016 16:42 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/3917 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |