Alfarizi, Muhammad (2022) Tingkat pengetahuan, sikap, dan perilaku mahasiswa program studi pendidikan dokter (PSPD) UIN Malang terhadap covid-19. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
18910004.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK:
Latar Belakang: Mahasiswa kedokteran merupakan bagian dari masyarakat dan akan terjun langsung ke masyarakat yang nantinya berhadapan langsung dengan COVID-19. Mahasiswa kedokteran diharapkan di masyarakat dapat menjadi role model yang baik bagi masyarakat dengan memiliki pengetahuan, sikap, dan perilaku yang baik dalam pencegahan COVID-19. Tujuan Penelitian: untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan, sikap, dan perilaku mahasiswa PSPD UIN Malang terhadap COVID-19. Selain itu untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dengan sikap dan perilaku terhadap COVID-19 pada mahasiswa PSPD UIN Malang. Metode Penelitian: Sampel diambil pada angkatan 2020, 2019, dan 2018 PSPD UIN Malang dengan teknik convenience sampling. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah Kuesioner yang dibagikan ke masing-masing angkatan melalui google form. Penelitian diikuti oleh 112 mahasiswa dari jumlah seluruh populasi yaitu 150 mahasiwa. Hasil: analisis univariat didapatkan 96,4% mahasiswa memiliki tingkat pengetahuan yang baik, sikap yang baik sebesar 89,3%, dan perilaku yang cukup sebesar 61,6% terhadap COVID-19. Usia 20 tahun sebagian besar memiliki tingkat pengetahuan (31,2%), sikap (29,5%), dan perilaku (19,6%) yang baik terhadap COVID-19. Mahasiswa dengan jenis kelamin perempuan memiliki tingkat pengetahuan (58%), sikap (57,1%), dan perilaku (39,3%) yang baik terhadap COVID-19. Angkatan 2018 paling banyak memiliki tingkat pengetahuan (35,7%), sikap (34,8%), dan perilaku (26,8%) yang baik terhadap COVID-19. Sebagian besar mahasiswa yang belum pernah menderita COVID-19 memiliki tingkat pengetahuan (72,3%), sikap (67,9%), dan perilaku (47,3%) yang baik terhadap COVID-19. Hasil analisis bivariat menggunakan uji korelasi spearman rank didapatkan nilai signifikansi antara usia terhadap tingkat pengetahuan, sikap, dan perilaku yaitu 0,822, 0,056, dan 0,134. Nilai signifikansi antara jenis kelamin terhadap tingkat pengetahuan, sikap, dan perilaku yaitu 0,360, 0,009, dan 0,285. Nilai signifikansi antara angkatan terhadap tingkat pengetahuan, sikap, dan perilaku yaitu 0,556, 0,237, dan 0,237. Riwayat menderita COVID-19 terhadap tingkat pengetahuan, sikap, dan perilaku baik terhadap COVID-19 memiliki nilai signifikansi yaitu 0,212, 0,574, dan 0,112. Antara tingkat pengetahuan dan sikap didapatkan nilai signifikansi sebesar 0,009 (p<0,05). Antara tingkat pengetahuan dan perilaku didapatkan nilai signifikansi sebesar 0,128 (p>0,05). Antara sikap dan perilaku didapatkan nilai signifikansi yaitu 0,001 (<0,05). Kesimpulan: terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan dan sikap terhadap COVID-19. Tidak terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan dan perilaku terhadap COVID-19. Terdapat hubungan antara sikap dan perilaku terhadap COVID-19 pada mahasiswa PSPD UIN Malang.
ABSTRACT:
Background: Medical students are part of society and will go directly to the community who will be dealing directly with COVID-19. Medical students are expected in the community to be good role models for the community by having good knowledge, attitudes, and practices in preventing COVID-19. Objective: to describe the level of knowledge, attitudes, and practices of PSPD UIN Malang students towards COVID-19. In addition, to determine the relationship between the level of knowledge and attitudes and practices towards COVID-19 in PSPD UIN Malang students. Methods: Samples were taken from the 2020, 2019, and 2018 PSPD UIN Malang with convenience sampling technique. The instrument used in this study was a questionnaire which was distributed to each class via a google form. The study was attended by 112 students from the total population of 150 students. Results: Univariate analysis showed that 96.4% of students had a good level of knowledge, 89.3% of good attitudes, and 61.6% of sufficient behavior towards COVID-19. Most of the 20-year-olds had a good level of knowledge (31.2%), attitude (29.5%), and behavior (19.6%) towards COVID-19. Female students have a good level of knowledge (58%), attitude (57.1%), and practice (39.3%) towards COVID-19. The 2018 batch has the highest level of knowledge (35.7%), attitude (34.8%), and good practice (26.8%) towards COVID-19. Most students who have never suffered from COVID-19 have a good level of knowledge (72.3%), attitudes (67.9%), and practice (47.3%) towards COVID-19. The results of the bivariate analysis using the Spearman rank correlation test showed that the significance values between age on the level of knowledge, attitudes, and practice were 0.822, 0.056, and 0.134. The significance values between gender on the level of knowledge, attitudes, and practiice are 0.360, 0.009, and
0.285. The significance values between the classes on the level of knowledge, attitudes, and practice are 0.556, 0.237, and 0.237. The history of suffering from COVID-19 on the level of knowledge, attitude, and good practice towards COVID-19 has a significance value of 0.212, 0.574, and 0.112. Between the level of knowledge and attitude obtained a significance value of 0.009 (p <0.05). Between the level of knowledge and practice obtained a significance value of 0.128 (p>0.05). Between attitude and practice obtained a significance value of 0.001 (<0.05). Conclusion: there is a relationship between the level of knowledge and attitudes towards COVID-19. There is no relationship between the level of knowledge and practices towards COVID-19. There is a relationship between attitudes and practice towards COVID-19 in PSPD UIN Malang students.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Riskiyah, Riskiyah and Listiyana, Anik | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Pengetahuan; Sikap; Perilaku; COVID-19; Mahasiswa PSPD UIN Malang Knowledge; Attitudes; Practices; COVID-19; PSPD UIN Malang Students | |||||||||
Subjects: | 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1199 Other Medical and Health Sciences > 119999 Medical and Health Sciences not elsewhere classified | |||||||||
Departement: | ?? JPD ?? | |||||||||
Depositing User: | Muhammad Alfarizi | |||||||||
Date Deposited: | 13 Jul 2022 11:36 | |||||||||
Last Modified: | 13 Jul 2022 11:36 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/38607 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
![]() |
View Item |