Avisina, Siti Rohima (2016) Pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan dalam upaya menanamkan nilai religius siswa di Madrasah Tsanawiyah Negeri Jambewangi Selopuro Blitar. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
12110128.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) |
Abstract
INDONESIA:
Kegiatan Ekstrakurikuler Keagamaan memegang peranan penting dalam proses menanamkan nilai religius terhadap siswanya. Untuk keberhasilan tersebut, pembina kegiatan ekstrakurikuler keagamaan harus mampu menggunakan berbagai upaya dalam menanamkan nilai religius. Siswa yang memiliki nilai religius selalu menunjukkan perilaku yang baik kepada Allah, sesama, lingkungan dan diri sendiri. Terjadinya penyimpangan yang dilakukan para siswa disebabkan oleh kurangnya nilai-nilai religius yang ditanamkan oleh sekolah. Berpijak dari itulah peneliti melakukan penelitian di MTsN Jambewangi dengan judul pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan dalam upaya menanamkan nilai religius siswa.
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) untuk mendeskripsikan perencanaan program kegiatan ekstrakurikuler keagamaan di MTs Negeri Jambewangi, (2) untuk mendeskripsikan pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan dalam upaya menanamkan nilai religius siswa di MTs Negeri Jambewangi, (3) untuk mendeskripsikan evaluasi pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan dalam upaya menanamkan nilai religius siswa di MTs Negeri Jambewangi.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data digunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknis analisis yang digunakan demgam reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data digunakan dengan uji triangulasi.
Hasil penelitian menunjukkan: (1) Perencanaan program kegiatan ekstrakurikuler keagamaan mempunyai tujuan agar terbentuk karakter yang baik pada setiap siswa dan dapat menanamkan rasa iman dan taqwa siswa. Program kegiatan ekstrakurikuler keagamaan tersebut meliputi: Seni Baca Al-Qur’an (SBQ), Shalawat Al-Banjari, Nasyid, Shalat Dhuha dan Dhuhur Berjama’ah dan Pelaksanaan Hari-hari Besar Islam (PHBI) (2) Pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan dilakukan dengan penjadwalan secara rutin selama satu minggu sekali. Upaya yang dilakukan dalam menanamkan nilai religius siswa dengan cara memasukkan siraman rohani, keteladanan, pembiasaan ke dalam pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan tersebut. (3) Evaluasi pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan dapat dilihat dari keantusiasan siswa yang dilihat dari absensi yang termasuk dalam nilai ibadah dan pembiasaan, dan rapor sekolah yang dijadikan sebagai muatan lokal yang termasuk dalam nilai cinta terhadap kitabullah.
INGGRIS:
A religious Extracurricular activities play an important role in the process of instilling religious values against their students. For success, the Builder of a religious extracurricular activities should be able to use a variety of efforts in instilling religious values. Students who have religious values always shows good behavior to God, fellow, environment and yourself. The occurrence of irregularities which do the students caused by the lack of religious values instilled by the school. Starting from that of researchers conducting research in implementation with the title Jambewangi MTsN extracurricular activities in an effort to instill religious values of religious students.
This research purpose to: (1) to describe a religious extracurricular activities program planning in MTsN Jambewangi, (2) to describe the implementation of extracurricular activities in an effort to instill religious values of religious students in MTsN Jambewangi, (3) to describe the evaluation of the implementation of extracurricular activities in an effort to instill religious values of religious students in MTsN Jambewangi.
The methods used in this research uses qualitative descriptive approach. Data collection techniques are used the methods of observation, interviews, and documentation. Technical analysis used demgam data reduction, the presentation of data, and the withdrawal of the conclusion. Checking the validity of the data used by the test of triangulation.
The results showed: (1) a religious extracurricular activities program planning includes several stages: the stage was carried out by a religious extracurricular Builder to the principal, the principal published a DECREE about the principal constructor of extracurricular activities followed by the Builder and trainer registration to open extracurricular participants or selection then complete the facilities and infrastructure as well as the creation of the schedule regularly. (2) the implementation of extracurricular activities in an effort to instill religious values of religious students on how to enter the spray spiritual, example, conditioning into the implementation of extracurricular activities such as religious. (3) evaluation of the implementation of extracurricular activities in an effort to instill religious values of religious students is emphasized on the assessment or test actions that can can reveal that students or students give firmness increase.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Marno, Marno | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Kegiatan Ekstrakurikuler Keagamaan; Nilai Religius; Extracurricular Activities Of Religious Culture; Religious Values; الأنشطة الخارجة عن المناهج الدراسية دينية, الثقافة الدي | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Arfan Trisna Rizkydian | ||||||
Date Deposited: | 21 Jul 2016 12:01 | ||||||
Last Modified: | 21 Jul 2016 12:01 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/3457 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |