Masari, Kiki Vera (2020) Penerapan media Ritatoon dan Rotatoon dalam meningkatkan pemahaman siswa di SMA Negeri 1 Kesamben Blitar: Pada materi dakwah Rasulullah periode Mekkah Kelas X. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
13110194.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Rendahnya pemahaman siswa dapat terlihat saat siswa tidak dapat menjelaskan kembali materi yang disampaikan oleh guru dan kurangnya interaksi antara guru dan siswa. Selain itu pada kurikulum 2013 terdapat pengurangan jam mata pelajaran yang berakibat siswa kurang memahami materi pelajaran. Disini guru diharapkan dapat mengembangkan kreativitas siswa dengan menciptakan media-media pembelajaran yang dapat meningkatkan pemahaman siswa agar siswa tidak bosan bahkan acuh pada materi pembelajaran.
Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran dengan menerapkan media pembelajaran ritatoon dan rotatoon untuk meningkatkan pemahaman siswa dalam mata pelajaran Pendidikan Agama Islam pada materi Dakwah Rasulullah Periode Mekkah. Serta mengetahui bagaimana tingkat keberhasilan yang diperoleh siswa setelah dan sesudah penerapan media ritatoon dan rotatoon.
Untuk tercapainya tujuan penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas dengan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi,wawancara, dan tes hasil belajar. Serta penelitian ini bertujuan untuk memperbaiki proses pembalajaran, mengetahui peningkatan pemahaman siswa dan melakukan pngembangan keterampilan guru melalui media pembelajaran ritatoon dan rotatoon. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus. Siklus I dan Siklus II.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, (1) Perencanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam diawali dengan observasi pemilihan kelas, wawancara dengan guru mata pelajaran, kemudian menetapkan media ritatoon dan rotatoon yang akan digunakan dalam penelitian. (2) Pelaksanaan media ritatoon dan rotatoon dalam proses pembelajaran yang semula berjalan kurang kondusif, sudah mengalami perubahan yang bagus dan signifikan. (3) Evaluasi proses pembelajaran dengan menggunakan media ritatoon dan rotatoon mengalami peningkatan persentase ketuntasan siswa yang pada pre-test persentase ketuntasan siswa adaah 25% meningkat pada post-test dengan persentase 83.48%.
ENGLISH:
The low understanding of students can be seen when students cannot explain the material presented by the teacher and the lack of interaction between teacher and students. Besides that in the 2013 curriculum there was a reduction in subject hours which resulted in students not understanding the subject matter. Here the teacher is expected to develop student creativity by creating learning media that can improve student understanding so that students are not bored and even indifferent to learning material.
The purpose of this study is to describe the implementation of learning by applying ritatoon and rotatoon learning media to improve student understanding in Islamic Religious Education subjects in the Da'wah Rasulullah Messenger material for the Mecca Period. As well as knowing how the level of success obtained by students after and after the application of ritatoon and rotatoon media.
To achieve the objectives of this study using a qualitative approach to the type of classroom action research with data collection techniques used are observation, interviews, and learning outcomes tests. As well as this research aims to improve the learning process, find out the increase in student understanding and develop teacher skills through ritatoon and rotatoon learning media. This research was conducted in 2 cycles. Cycle I and Cycle II.
The results of this study indicate that, (1) Islamic religious education planning begins with class selection observations, interviews with subject teachers, then determines the ritatoon and rotatoon media to be used in the study. (2) The implementation of the ritatoon and rotatoon media in the learning process, whichinitially was less conducive, has undergone significant and significant changes. (3) Evaluation of the learning process using the ritatoon and rotatoon media had an increase in the percentage of student completeness which in the pre-test the percentage of student completeness was 25%, an increase in the post-test with a percentage of 83.48%.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Mujtahid, Mujtahid | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Media Ritatoon dan Rotatoon; Pemahaman Siswa; Pendidikan Agama Islam; Ritatoon and Rotatoon Media; Student Understanding; Islamic Religious Education; ميديا ريتاتون وروتاتون ، فهم الطالب ، التربية الدينية اإلسالمية | ||||||
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Kiki Vera | ||||||
Date Deposited: | 22 Nov 2021 11:43 | ||||||
Last Modified: | 22 Nov 2021 11:43 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/31926 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |