Salamah, Fitrotus (2016) Hubungan konsep diri dengan kecemasan narapidana remaja di LPKA kelas I Blitar menjelang bebas. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
11410070.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) |
Abstract
INDONESIA:
Sejak kecil individu telah dipengaruhi dan dibentuk oleh berbagai pengalaman yang dijumpai dalam hubungannya dengan individu lain, terutama orang terdekat, maupun yang didapatkan dalam peristiwa-peristiwa kehidupan, sejarah hidup individu dari masa lalu membuat dirinya memandang diri lebih baik atau lebih buruk dari kenyataan yang sebenarnya (Centi, 1993). Cara pandang individu terhadap dirinya akan membentuk suatu konsep dirinya sendiri. Konsep tentang diri merupakan hal yang penting bagi kehidupan individu karena konsep diri menentukan bagaimana individu bertindak dalam berbagai situasi (Calhoun & Acocella, 1990).
Konsep diri merupakan hal yang sangat penting pada diri individu dalam menyikapi segala hal. Begitupun bagi narapidana remaja yang menjelang bebas di LPKA Kelas I Blitar. Konsep diri pasti berpengaruh terhadap bagaimana para narapidana remaja menghadapi masa pembebasan tersebut. Pada umumnya masa pembebasan membuat para narapidana merasa cemas. Oleh karena itulah peneliti tertarik untuk melakukan penelitian terkait hubungan konsep diri dengan kecemasan narapidana remaja di LPKA Kelas I Blitar menjelang bebas, dengan hipotesis ada hubungan antara konsep diri dengan kecemasan narapidana remaja di LPKA Kelas I Blitar.
Dalam penelitian ini didapatkan hasil sebanyak 16 subjek memiliki tingkat konsep diri tinggi, 15 subjek memiliki tingkat konsep diri sedang dan 0 subjek memiliki tingkat konsep diri rendah dari total 31 subjek. Selain itu dalam aspek kecemasan didapatkan hasil 6 subjek memiliki tingkat kecemasan tinggi, 19 subjek memiliki tingkat kecemasan sedang dan 7 subjek memiliki tingkat kecemasan rendah dari total 31 subjek.
Sedangkan untuk hasil uji hipotesis diperoleh hasil nilai koefisien korelasi sebesar -0,116 dengan nilai probabilitas 0,535. Hal ini menunjukkan bahwa hipotesis dalam penelitian ditolak, atau tidak ada hubungan antara konsep diri dengan kecemasan narapidana remaja di LPKA Kelas I Blitar.
ENGLISH:
Since childhood, people have been influenced and shaped by the experiences encountered in relation to other individuals, especially significant others, as well as those found in the events of life, the life history of the individual from the past to make himself look yourself better or worse than the actual reality (centi, 1993). The worldview of the individual against his will form a concept itself. The concept of self is important for an individual's life because the concept itself determines how people act in various situations (Calhoun & Acocella, 1990).
The concept itself is very important in addressing the individual self in all respects. Likewise for juvenile inmates nearing release in LPKA Class I Blitar. The self-concept certainly affect how inmates teenagers face the exemption period. In general liberation makes the inmates feel anxious. Therefore, researchers interested in conducting research on the relationship self-concept and anxiety juvenile inmates in LPKA Class I Blitar nearing release, with the hypothesis of no relationship between self-concept and anxiety juvenile inmates in LPKA Class I Blitar.
In this study, the results of 16 subjects had a high level of self-concept, 15 subjects had a moderate level of self-concept and 0 subject has low levels of self-concept of a total of 31 subjects. Besides the aspects of anxiety showed six subjects with high anxiety levels, 19 subjects had a moderate level of anxiety and 7 subjects had lower levels of anxiety of a total of 31 subjects.
As for the results of hypothesis testing results obtained correlation coefficient of -0.116 with probability value 0,535. This suggests that the hypothesis is rejected, or no relationship between self-concept and anxiety juvenile inmates in LPKA Class I Blitar.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Nuqul, Fathul Lubabin | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Konsep Diri; Kecemasan; Narapidana; Remaja; Self-Concept; Anxiety; Prisoners; Youth | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi | ||||||
Depositing User: | Heni Kurnia Ningsih | ||||||
Date Deposited: | 24 Jun 2016 09:45 | ||||||
Last Modified: | 24 Jun 2016 09:45 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/2781 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |