Andarini, Fitri (2012) Pengaruh tipe kepemilikan saham terhadap pembayaran dividen pada perusahaan yang listing di BEI Thaun 2009-2010. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Introduction)
08510112_Pendahuluan.pdf Download (335kB) | Preview |
|
|
Text (Abstract: Indonesia)
08510112_Indonesia.pdf Download (135kB) | Preview |
|
|
Text (Abstract: English)
08510112_Inggris.pdf Download (152kB) | Preview |
|
|
Text (Abstract: Arabic)
08510112_Arab.pdf Download (185kB) | Preview |
|
|
Text (Chapter 1)
08510112_Bab_1.pdf Download (263kB) | Preview |
|
|
Text (Chapter 2)
08510112_Bab_2.pdf Download (322kB) | Preview |
|
|
Text (Chapter 3)
08510112_Bab_3.pdf Download (274kB) | Preview |
|
|
Text (Chapter 4)
08510112_Bab_4.pdf Download (425kB) | Preview |
|
|
Text (Chapter 5)
08510112_Bab_5.pdf Download (301kB) | Preview |
|
|
Text (References)
08510112_Daftar_Pustaka.pdf Download (98kB) | Preview |
|
|
Text (Appendices)
08510112_Lampiran.pdf Download (204kB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Menurut pandangan manajemen keuangan, tujuan utama perusahaan adalah untuk memaksimalkan kesejahteraan shareholder (pemegang saham) baik dengan membagikan dividen atau meningkatkan harga saham. Faktor-faktor yang mempengaruhi pembayaran dividen antara lain: likuiditas perusahaan, kebutuhan dana untuk melunasi hutang, tingkat ekspansi yang direncanakan dan tingkat pengawasan. Kepengawasan dalam perusahaan yang go public dapat dilihat dari kepemilikan perusahaan. Semakin banyak pemilik dari perusahaan maka semakin banyak dividen yang akan dibayarkan. Dalam penelitian ini variabel kepemilikan dibagi dalam empat kelompok yaitu kepemilikan Keluarga, kepemilikan Institusi, kepemilikan Dalam dan kepemilikan Menyebar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepemilikan Keluarga, kepemilikan Institusi, kepemilikan Dalam dan kepemilikan Menyebar terhadap pembayaran dividen.
Populasi yang digunakan adalah perusahaan yang listing di BEI, kemudian diambil sampel dengan menggunakan metode purposive sampling yaitu perusahaan yang membagikan dividen selama tahun 2009-2010 sebanyak 31 perusahaan. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi data sekunder. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Agar dihasilkan data yang valid dan tidak bias maka dilakukan uji asumsi klasik yang terdiri dari uji Normalitas, uji multikolinearitas, uji autokorelasi, dan uji heterokedastisitas. Penelitian ini menguji pengaruh secara parsial menggunakan uji t. Koefisien korelasi untuk mengetahui hubungan antara variabel terikat dan variabel bebas. Sedangkan untuk mengetahui besarnya pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat digunakan koefisien beta standard.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemilikan keluarga tidak dimiliki oleh semua perusahaan, kepemilikan institusi dimiliki semua perusahaan tapi tidak setiap tahun ada, kepemilikan dalam ± hanya 30% perusahaan yang memilikinya, dan kepemilikan menyebar dimiliki 100% perusahaan sampel. Kepemilikan keluarga tidak berpengaruh secara signifikan terhadap pembayaran dividen, kepemilikan institusi berpengaruh secara signifikan terhadap pembayaran dividen, kepemilikan dalam tidak berpengaruh secara signifikan terhadap pembayaran dividen dan kepemilikan menyebar berpengaruh secara signifikan terhadap pembayaran dividen.
ENGLISH:
According to the financial management perspective, the main goal of a certain company is usually to maximize the welfare of shareholder either by distributing dividend or improving the stock price. Factors influencing of the dividend payment are company liquidity, the demand of funding to pay the debt, the planned expansion rate and the supervision rate. Whether the go public company can be supervised or not may be seen from the company ownership. The higher number of the owner of the company means more dividends to be paid. In this research, the ownership variables are divided into familial ownership, institutional ownership, internal ownership, and distributive ownership. The objective of research is to understand the effect of familial ownership, institutional ownership, internal ownership, and distributive ownership on dividend payment.
Research population is the company which is listing in BEI. The sample is taken by purposive sampling method. The sample is 31 companies which are distributing the divided in the period 2009-2010. The method of data collection is the documentation of secondary data. Data analysis tool is multiple linear regression analysis. In order to produce the valid and unbiased data, classical assumption tests are considered such as normality test, multicollinearity test, autocorrelation test and heteroscedasticity test. Research attempts to examine the effect partially by using t- test. Coefficient of correlation is designed to understand the relationship between the independent variable and the dependent variable. To examine the degree of the effect of the independent variable on the dependent variable, thus coefficient of standard beta is used.
The result indicates that familial ownership is not found at all companies. Institutional ownership can be seen at all companies but not annually occurred. Internal ownership is shown in 30 % companies. Distributive ownership has been occurred in 100 % sample companies. Familial ownership does not have significant effect on dividend payment. Institutional ownership has significant effect on dividend payment. Internal ownership does not have significant effect on dividend payment, while the distributive ownership has significant effect on dividend payment.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Sucipto, Agus | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Kepemilikan Keluarga; Kepemilikan Institusi; Kepemilikan Dalam; Kepemilikan Menyebar; Pembayaran Dividen; Familial Ownership; Institutional Ownership; Internal Ownership; Distributive Ownership; Dividend Payment | ||||||
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150205 Investment and Risk Management | ||||||
Departement: | Fakultas Ekonomi > Jurusan Manajemen | ||||||
Location: | 150205 | ||||||
Depositing User: | Indar Erdiana | ||||||
Date Deposited: | 07 Jun 2016 20:40 | ||||||
Last Modified: | 07 Jun 2016 20:40 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/2580 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |