Rahmawati, Nur Indah (2019) Peran guru pendidikan agama Islam dalam membentuk karakter kerja keras siswa Di Sekolah Menengah Pertama Ma’arif Nu 01 Jatinegara Tegal. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
15110156.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Preview |
Abstract
Indonesia:
Kerja keras merupakan salah satu nilai karakter yang dikembangkan dalam program pendidikan karakter di Indonesia. Kerja keras menjadi hal penting yang paling mendasar bagi peserta didik, karena melalui karakter kerja keras maka akan tumbuh pula karakter-karakter terpuji yang lainnya. Pendidikan di daerah pedesaan yang jauh berbeda kualitasnya dengan daerah perkotaan menuntut adanya perbedaan strategi dan peran guru dalam menumbuhkan karakter kerja keras bagi siswa dalam meraih prestasi guna meningkatkan kualitas pendidikannya.
Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) Mendeskripsikan strategi yang dilakukan oleh guru PAI dalam membentuk karakter kerja keras siswa, (2) Mendeskripsikan faktor yang mempengaruhi pembentukan karakter kerja keras siswa, (3) Mendeskripsikan hasil pembentukan karakter kerja keras siswa.
Adapun metode penelitian yang digunakan untuk mencapai tujuan tersebut adalah dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Data dianalisis dengan cara mengumpulkan, mereduksi, menyajikan kemudian menarik kesimpulan. Data diuji keabsahannya menggunakan teknik triangulasi.
Hasil dari penelitian ini adalah (1) strategi guru PAI dalam pembentukan karakter kerja keras dibagi menjadi dua yaitu melalui pembelajaran di dalam kelas yang berupa mencantumkan nilai karakter kerja keras dalam Silabus dan RPP, keteladanan, pembiasaan, kerja kelompok, serta teguran dan penghargaan. Sedangkan melalui program pengembangan diri terdapat kegiatan rutinan dan kegiatan ekstrakurikuler. (2) faktor yang mempengaruhi pembentukan karakter kerja keras diantaranya factor keluarga, guru, lingkungan dan kecanggihan teknologi. (3) hasil pembentukan karakter kerja keras adalah meningkatnya semangat dan prestasi belajar siswa serta tumbuhnya karakter disiplin dan tanggung jawab siswa.
English:
Hard work is one of the character values developed in character education programs in Indonesia. Hard work becomes the most important thing for students, because through the character of hard work there will also grow other commendable characters. Education in rural areas that are much different in quality from urban areas requires different strategies and the role of the teacher in fostering the character of hard work for students in achieving achievements in order to improve the quality of their education.
The purpose of this study is to: (1) Describe the strategies undertaken by Islamic education’s teachers in shaping the character of students' hard work, (2) Describe the factors that influence the formation of students' character of hard work, (3) Describe the results of forming the character of students' hard work.
The research method used to achieve these objectives is to use a qualitative descriptive approach to data collection techniques through interviews, observation and documentation. Data were analyzed by collecting, reducing, presenting then drawing conclusions. Data was tested for validity using triangulation techniques.
The results of this study are (1) Islamic education’s teacher strategy in shaping the character of hard work divided into two namely strategies in learning in the form of including the value of the character of hard work in the syllabus and lesson plans, role models, habituation, group work, and reprimands and rewards. While through self-development programs there are routine activities and extracurricular activities. (2) the factors that influence the formation of the character of hard work include family, teacher, environment and technological sophistication. (3) the results of the formation of the character of hard work are increased student achievementand the growth of the character of discipline and student responsibility.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Maimun, Agus | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Strategi; Guru PAI; Karakter Kerja Keras; Strategy; Islamic Education’s Teacher; Hard Work Character | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Rizal Fahlafi | ||||||
Date Deposited: | 14 Apr 2020 12:21 | ||||||
Last Modified: | 14 Apr 2020 12:21 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/16826 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |