Firdausiyah, Zakiyah Fitri (2019) Penerapan manajemen risiko terhadap pembiayaan bermasalah: Studi pada BMT Maslahah KCP Wagir Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
15520053.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Salah satu fungsi dari BMT (Baitul Mal Wa Tamwil) yaitu untuk mendorong dan mengembangkan potensi masyarakat dalam segi finansial baik simpan maupun pinjam. Manajemen Risiko dengan menggunakan analisis 5C (Character, Capacity, Capital, Collateral, Condition) digunakan untuk meminimalisir risiko dari pembiayaan bermasalah yang akan terjadi di masa yang akan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan manajemen risiko terhadap pembiayaan bermasalah dan mekanisme penyelesaiannya yang dilakukan di BMT Maslahah KCP Wagir Malang.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Subjek penelitian ini adalah karyawan BMT Maslahah KCP Wagir Malang. Objek penelitian adalah BMT Maslahah KCP Wagir Malang. Data yang dikumpulkan berupa wawancara dan observasi. Penerapan manajemen risiko menggunakan analisis 5C dan NPF (Net Performing Financing) digunakan sebagai pengukur tingkat pembiayaan bermasalah yang terjadi di BMT.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa BMT Maslahah KCP Wagir telah menerapkan manajemen risiko dengan menggunakan analisis 5C yang digunakan untuk menentukan kelayakan dari calon nasabah dalam menerima pembiayaan. Dilihat hasil NPF menunjukkan bahwa pada tahun 2017 sebesar 17,48%, BMT berhasil menurunkan hasil NPF dari tahun sebelumnya walaupun masih di atas batas wajar NPF sebesar 5%, dengan hasil 19,61% dikarenakan terjadinya peningkatan nasabah dan manajemen risiko yang digunakan masih belum stabil. Mekanisme penyelesaian di BMT Maslahah KCP Wagir pada tahun 2015 melakukan rescheduling bagi nasabah sebanyak 57 orang, pada tahun 2016, 58 orang dan pada tahun 2017 sebanyak 50 orang. Penyelesaian menggunakan restructuring pada tahun 2015 tidak ada, pada tahun 2016 dilakukan sebanyak 10 orang dan tahun 2017 sebanyak 6 orang.
ENGLISH:
On of the functions of BMT (Baitul Mal Wa Tamwil) is to encourage and develop the potential of the community in therms of financial savings and loans. Risk Management using 5C analysis (character, Capacity, Capital, Collateral, Condition) is used to minimize the risk of non performing financing that will occur in the future. This study aims to find out how the application of risk management to problematic financing and its settlement mechanism is carried out at BMT Maslahah KCP Wagir Malang.
This research uses descriptive qualitative research methods with a case study approach. The subjects of this study were BMT Maslahah KCP Wagir Malang employees. The object of research is BMT Maslahah KCP Wagir Malang. Data collected in the form of interviews and observations. The application of risk management using 5C analysis and NPF (Net Performing Financing) is used as a measure of the level of problem financing that occurs in BMT
The results of this study indicate that the BMT Maslahah KCP Wagir has implemented risk management using 5C analysis which is used to determine the eligibility of prospective buyers in receiving financing. The NPF result shows that in 2017 it was 17,48%, BMT succeeded in reducing NPF yield from the previous year even though it was still above the NPF fair limit of 5%, with a result of 19,61% due to an increase in customers and the risk management used was still not stable. Settlement mechanism at BMT Maslahah KCP Wagir in 2015 rescheduled 57 people, in 2016 58 people did it and in 2017 there were 50 people. There was no settlement using restructuring in 2015, in 2016 there were 10 people and in 2017 there were 6 people.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Rochayatun, Sulis | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Manajemen risiko; Pembiayaan bermasalah; Management risk; Problematic financing | ||||||
Departement: | Fakultas Ekonomi > Jurusan Akuntansi | ||||||
Depositing User: | Vilanda Mauliya | ||||||
Date Deposited: | 18 Jun 2020 06:35 | ||||||
Last Modified: | 29 Mar 2023 15:19 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/16513 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |