Arsyadillah, Arsyadillah (2019) Creativities of social sciences teachers in improving learning motivation of seventh grade students at SMP Islam Terpadu Insan Permata Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
15130089.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) |
Abstract
INDONESIA:
Pendidik merupakan salah satu komponen dalam proses mengajar. Agar penyelenggaraan pembelajaran dapat tercapai, maka diperlukan upaya seorang pendidik untuk memilih dan memiliki berbagai kreativitas dalam mengajar. Kreativitas yang digunakan dapat disesuaikan dengan materi pelajaran yang akan disampaikan. Dengan kreaivitas yang bervariasi, maka pendidik akan meningkatkan motivasi belajar siswa. Dalam hal ini siswa dapat termotivasi untuk belajar IPS dengan kreativitas guru yang bervariasi.
Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) Mendeskripsikan bagaimana bentuk kreativitas guru IPS untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VII di SMP IT Insan Permata. (2) Mendeskripsikan respon siswa terhadap kreativitas guru IPS mengajar untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VII di SMP IT Insan Permata. (3) Mendeskripsikan apa saja faktor pendukung dan penghambat kreativitas guru IPS dalam meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VII di SMP IT Insan Permata Malang.
Untuk mencapai tujuan di atas, digunakan pendekatan penelitian kualitatif. Jenis penelitian deskriptif. Instrumen pertama adalah peneliti sendiri dan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan analisis deskriptif kualitatif yang diperoleh selama melakukan pengamatan langsung di lapangan pengelolaan keabsahan data, dan pengelolaan keabsahan data.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kreativitas guru IPS dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VII di SMP IT Insan Permata Malang. Kreativitas guru IPS di SMP IT Insan Permata Malang yakni menggunakan metode ceramah dan tanya jawab, pembelajaran luar kelas, presentasi, think pair share, diskusi kelompok, Mind map (peta konsep), dan penyingkatan kata kreatif (Membuat kata yang mudah diingat oleh siswa). Sedangkan motivasi belajar siswa dapat dilihat dari antusias siswa terhadap materi yang di sampaikan. Ketepatan siswa dalam menjawab pertanyaan dari guru, rasa ingin tahu siswa yang sangat besar terhadap materi, serta kesiapan siswa dalam kegiatan belajar mengajar. Faktor pendukungnya meliputi: keaktifan guru dan siswa, kesiapan dan profesionalisme guru, pengembangan kreativitas guru. Sedangkan faktor penghambatnya meliputi: Kondisi kelas dan penyusutan waktu. Suasana kelas yang kurang nyaman membuat anak tidak bisa konsentrasi penuh dalam menerima pelajaran.
ENGLISH:
Educator is one component in the teaching process. In order for the implementation of learning to be carried out, it requires the efforts of educators to choose and have a variety of creativity in teaching. Creativity used can be adjusted to the subject matter to be delivered. With varied creativity, educators will increase student motivation. In this case students can be motivated to study social studies with diverse teacher creativity.
The purpose of this study is to (1) To explain the forms of social studies teacher Creativities of seventh grade students at SMP Islam Terpadu Insan Pemata Malang (2) To explain students' responses to the creativities of social studies teachers in inproving the learning motivation of seventh grade students at SMP Islam Terpadu Insan Pemata Malang. (3) To explain rectricting and supporting factors of social studies teachers in inproving the learning motivation of seventh grade students at SMP Islam Terpadu Insan Pemata Malang.
To achieve the above objectives, it is used to find qualitative research. Type of descriptive research. The first instrument is the researchers themselves and the data collection techniques used are observation, interviews and documentation. Data were analyzed using qualitative descriptive analysis obtained during direct observation in the field, managing validity data, and validity management data.
The results of the study show that the creativity of social studies teachers can increase the learning motivation of class VII students at SMP IT Insan Permata Malang. The creativity of social studies teachers at SMP IT Insan Permata Malang that uses lecture and question and answer methods, outside class learning, presentations, think pair share, group discussions, mind maps, and creative word abbreviations. . While student learning motivation can be seen from students' enthusiasm for the material that is conveyed. The accuracy of students in answering questions from the teacher, the students' curiosity is very great about the material, as well as the readiness of students in teaching and learning activities. Supporting factors include: the activity of teachers and students, readiness and professionalism of teachers, development of teacher creativity. While the inhibiting factors include: Class conditions and time shrinkage. The uncomfortable atmosphere of the class makes children unable to concentrate fully on receiving lessons.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Yahya, Mokhammad | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | guru ips; kreativitas dan motivasi belajar; social sciences teachers; creativity and learning motivation | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||
Depositing User: | Anisa Putri | ||||||
Date Deposited: | 10 Mar 2020 10:28 | ||||||
Last Modified: | 10 Mar 2020 10:28 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/16217 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |