Subakti, Respati Aji (2019) Emoji untuk meningkatkan efektivitas komunikasi Whatsapp. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
15410181.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Salah satu masalah dalam komunikasi teks adalah kurangnya isyarat nonverbal dalam tulisan. Hal ini dapat membuat komunikan kesulitan dalam menginterpretasikan isi pesan dengan akurat dan membuat komunikasi menjadi tidak efektif. Efektivitas komunikasi ialah proses penyampaian pesan antara komunikator dan komunikan secara timbal balik sehingga keduanya mampu menyamakan persepsi dan menginterpretasi isi pesan dengan akurat.
Whatsapp sebagai salah satu aplikasi perpesanan online yang banyak digunakan mahasiswa menyediakan fitur emoji untuk membantu meningkatkan efektivitas komunikasi. Emoji merupakan ikon, simbol, atau gambar berkarakter yang dibuat untuk mengekspresikan ide dan emosi.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek penggunaan emoji pada komunikasi teks whatsapp terhadap efektivitas komunikasi. Metode penelitian yang digunakan ialah metode eksperimen dengan desain between group post test only. Subjek terdiri dari sepuluh mahasiswa untuk kelompok kontrol dan sepuluh mahasiswa kelompok eksperimen. Data diperoleh melalui Skala Persepsi terhadap Isi Pesan yang disusun oleh peneliti dengan berpedoman pada teori persepsi sosial milik Baron & Byrne.
Hasil independent sample t test menunjukan adanya perbedaan yang signifikan antara skor rata-rata kedua kelompok dengan nilai signifikansi 0,004 < 0,05. Skor rata-rata kelompok eksperimen ialah 4,72 dan skor rata-rata kelompok kontrol ialah 3,82. Sehingga dapat disimpulkan penggunaan emoji mampu membuat komunikasi whatsapp lebih efektif.
ENGLISH:
The problem in text communication are the absence of nonverbal cues. This can make communicants have difficulty interpreting message content accurately and making communication ineffective. The effectiveness of communication is the process of delivering messages between the communicator and the communicant reciprocally so that both are able to equate perceptions and interpret message content accurately
Whatsapp as one of the many online messaging applications used by students provides emoji features to help improve communication. Emoji is an icon, symbol, or character image that is made to express ideas and emotions.
This study aims to study the effects of using emojis on the effectiveness of whatsapp text communication. The research method used is an experimental method with a design between group post test only. The subjects consisted of ten students for the control group and ten students for the experimental group. Data is obtained through Perception Scale on the Content of the Message compiled by researchers based on Baron & Byrne's social perception theory.
The results of the independent sample t test showed a significant difference between the average scores of the two groups with a significance value of 0.004 <0.05. The average score of the experimental group was 4.72 and the average score of the control group was 3.82. So it can be concluded that the use of emojis is able to make whatsapp communication more effective.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Yahya, Yahya | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | emoji; persepsi; efektivitas komunikasi; perception; effectiveness of communication; whatsapp | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi | ||||||
Depositing User: | Dian Anesti | ||||||
Date Deposited: | 01 Feb 2020 14:28 | ||||||
Last Modified: | 01 Feb 2020 14:28 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/15809 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |