Muna, Linal (2019) Problematika penyesuaian diri santri putri di Lembaga Tinggi Pesantren Luhur Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
15410016.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) |
Abstract
INDONESIA:
Penyesuaian diri merupakan proses yang melibatkan respon mental serta tingkah laku yang mana hal ini menyebabkan individu berusaha menanggulangi kebutuhan, tegangan, frustasi, konflik batin serta menyelaraskan antara tuntutan dari lingkungan dimana dia tinggal dengan tuntutan batin. Salah satu bentuk tuntutan yang harus dipatuhi oleh santri yaitu para santri harus tinggal di pesantren dan hal ini memaksa santri untuk dapat menyesuaikan diri dengan segala kegiatan, aktivitas, budaya serta kebiasaan yang terdapat di lingkungan pesantren. Oleh karenanya banyak didapati santri yang kurang mampu menyesuaikan diri yang pada umumnya memunculkan tingkah laku maladaptif seperti kurang bergaul, tiba-tiba menangis serta melamun, kurang merespon teman ataupun gurunya, kurang memiliki semangat belajar, tidak berpartisipasi dalam kelompok yang ada di lingkungannya, serta tidak mau mengerjakan tanggungjawab layaknya seorang santri. Namun tak sedikit pula santri yang mengalami kondisi berbeda, mereka justru nyaman berada di pesantren.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui problematika penyesuaian diri santri putri yang tinggal di Lembaga Tinggi Pesantren Luhur Malang. Disamping itu juga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui problematika penyesuaian diri santri putri yang tinggal di Lembaga Tinggi Pesantren Luhur Malang, faktor-faktor penyebab problematika penyesuaian diri santri putri yang tinggal di Lembaga Tinggi Pesantren Luhur Malang, serta solusi yang dapat dilakukan baik oleh santri maupun pengurus.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Subjek adalah santri putri Lembaga Tinggi Pesantren Luhur Malang yang telah tinggal di pesantren kurang lebih dua tahun, berada pada rentang usia 21-23 tahun, serta masih berstatus sebagai mahasiswa aktif. Kemudian Lokasi penelitian dilakukan di Lembaga Tinggi Pesantren Luhur Malang dan pengambilan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif interpretatif, aktifitas dalam analisis data meliputi reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data yang digunakan meliputi triangulasi sumber, perpanjangan pengamatan dan diskusi dengan psikolog.
Dari penelitian yang dilakukan, ditemukan bahwa santri putri Lembaga Tinggi Pesantren Luhur memiliki problematika terkait dengan 1) kurikulum meliputi kurikulum yang beragam, stress belajar, kesulitan terhadap materi Halaqoh, 2) teman sebaya meliputi maladaptive terhadap teman sebaya, perbedaan habit dan senioritas. 3) peraturan dan kegiatan pesantren meliputi maladaptif terhadap peraturan dan kurang fahamnya santri terhadap aturan serta kegiatan. Adapun faktor-faktor yang menjadi penyebab diantaranya adalah latar belakang, metode pembelajaran, mempelajari materi yang bukan bidangnya, lingkungan baru, kemajemukan, kurangnya komunikasi, kurangnya managemen waktu serta kurangnya sosialisasi.
Sementara solusi yang dapat dilakukan santri adalah dengan menumbuhkan motivasi diri, menemukan learning environment, melakukan small grup discussion, berusaha lebih adaptable, menumbuhkan selfawareness, membangun komunikasi yang baik, memperbaiki time management, serta aktif bersosialisasi dengan santri senior. Kemudian solusi yang bisa dilakukan oleh pengurus adalah memberikan pendampingan, penambahan jam belajar, pemenuhan penunjang kegiatan, membentuk supportive environment, memberikan role game, menjadi fasilitator serta mediator, melakukan evaluasi serta sosialisasi secara intens dan berkelanjutan.
ENGLISH:
Self-adaption involves mental responses controlling life needs, soul frustration, spiritual matters, and persecution balance. One of self persecutions happens to Santri who must stay in pesantren and join all the obligated activities. It is why commonly found that most of Santri are maladaptive which cause them less communicative, cry a lot, less responsive, less motivated, less participated, and irresponsible on duties. Otherwise, there also some santri feeling comfortable to stay in pesantren.
This study aims to find out the problematic self-adaption and its factors of Santriwati in Pesantren Luhur Malang. Besides, this study also aims to wind up these problematic self-adaptions.
This study uses descriptive qualitative method. The sample of this study is Santriwati who has been staying in Pesantren Luhur around 21-23 years. This study is conducted in Pesantren Luhur Malang by doing an observation, interview, and documentation; then analyzed by interpretative qualitative involving data reduction, data display, and conclusion. Also, the data validation includes source triangulation, observation extention, and psychologist consultation.
The results of this study about Santriwati problematic self-adaption are 1) The various curriculum, stressed out on study, difficulty on learning Halaqoh material 2) Maladaptive with the equal age or even senior 3) Maladaptive with Pesantren rules and difficulty on understanding about it. There are several factors which cause Santriwati problematic self-adaption, those are; Santriwati life background, learning methods, learning object beyond capability, difficulty on adapting in new environment, less communication, time management weakness, and less socialisation. To cover those problems, Santriwati need to dig self-motivation, find learning environment, do small group discussion, be more adaptable, have self awareness, manage time effectively, and try to socialize with senior. Some solutions also come out from supervisor, like; mentoring, learning time addition, completing learning facilities, organizing supportive environment, using role game as learning method, acting as a facilitator and mediator, conducting evaluation and socialisation intensively.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Jamaluddin, Muhammad | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | problematika; penyesuaian diri; problems; self-adaption; santriwati | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi | ||||||
Depositing User: | Dian Anesti | ||||||
Date Deposited: | 04 Mar 2020 08:47 | ||||||
Last Modified: | 04 Mar 2020 08:47 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/15667 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |