Isnaini, Sofi (2019) Analisis pengendalian internal pembiayaan murabahah dan pembiayaan mudharabah di BMT Maslahah Cabang Wagir. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
15540024.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
BMT Maslahah cabang Wagir merupakan BMT yang mengalami kenaikan jumlah nasabah setiap tahunnya. Produk yang paling diminati nasabah di BMT Maslahah Cabang Wagir adalah produk pembiayaan murabahah dan pembiayaan mudharabah, hal ini mengakibatkan pembiayaan murabahah dan mudharabah memiliki potensi yang cukup tinggi dalam terjadinya pembiayaan bermasalah, untuk mencegah terjadinya pembiayaan bermasalah atau kegagalan yang dapat merugikan pihak BMT maka dibutuhkan sistem pengendalian internal yang baik. Melihat NPF pada pembiayaan murabahah dan mudharabah cukup tinggi, maka penulis ingin menganalisis pengendalian internal pembiayaan murabahah dan mudharabah di BMT Maslahah Cabang Wagir.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui analisis pengendalian internal pembiayaan murabahah dan mudharabah di BMT Maslahah Cabang Wagir. Penulis mengumpulkan data dengan wawancara, observasi, dokumentasi dan kepustakaan.
Hasil penelitian menunjukkan, bahwa pengendalian yang diterapkan terhadap pembiayaan di BMT Maslahah Cabang Wagir sudah cukup baik. Namun, untuk analisa pencairan pembiayaan masih kurang kuat karena hanya menggunakan unsur karakter, kemampuan dan jaminan.
ENGLISH:
BMT Maslahah Wagir branch is a BMT that has an increase in the number of customers each year. The most preferred product of customers at BMT Maslahah Wagir Branch is murabaha and mudharaba financing products, this results in murabaha and mudharaba financing having high potential in the occurrence of problematic financing, to prevent the occurrence of problematic financing or failures that can harmful the BMT so the system is needed good internal control. Seeing that NPF on murabaha and mudharaba financing is a high quite, the authors want to analyze the internal control of murabaha and mudharabah financing at BMT Maslahah Wagir Branch.
This study uses a descriptive qualitative approach that aims to determine the analysis of internal control of murabaha and mudharaba financing at BMT Maslahah Wagir branch. The author collects data with interviews and observation, documentation and literature.
The results of the study show that the control applied to financing at BMT Maslahah Wagir Branch in good result. However, the analysis of financing disbursements is still not strong because it only uses elements of character, ability and collateral.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Yuliana, Indah | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | pengendalian internal; pembiayaan; murabahah; mudharabah; internal control; financing | ||||||
Departement: | Fakultas Ekonomi > Jurusan Perbankan Syariah | ||||||
Depositing User: | Heni Kurnia Ningsih | ||||||
Date Deposited: | 24 Apr 2020 09:40 | ||||||
Last Modified: | 24 Apr 2020 09:40 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/15150 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
![]() |
View Item |