Shofiatuz Zahro, Widha (2019) Pengembangan media pembelajaran Teka Teki Silang Materi Energi dan Perubahannya untuk siswa kelas III di SD Aisyiyah Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
15140142.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (5MB) |
Abstract
INDONESIA:
Energi dan Perubahannya merupakan tema 6 untuk kelas III pada semester 2 yang harus dikuasai oleh siswa kelas III SD/MI. Pada materi energi dan perubahannya ini siswa dituntut untuk mengetahui sumber energi, perubahan energi, dan macam-macam energi alternatif. Untuk mempelajari materi energi dan perubahannya ini sebaiknya memanfaatkan media pembelajaran yang dapat menunjang pengetahuan siswa.
Penelitian ini bertujuan untuk; 1) Menjelaskan desain produk media pembelajaran berupa buku Teka Teki Silang Energi dan Perubahannya, 2) Menjelaskan kemenarikan produk yang dihasilkan yaitu media pembelajaran berupa buku Teka Teki Silang Energi dan Perubahannya, 3) Menjelaskan keefektifan produk media pembelajaran berupa buku Teka Teki Silang Energi dan Perubahannya.
Pendekatan penelitian yang digunakan penulis adalah penelitian dan pengembangan (Research and Development), pendekatan penelitian tersebut digunakan untuk menghasilkan produk tertentu dan menguji keefektifan produk tersebut. Model pengembangan penelitian ini mengacu pada Borg and Gall.
Hasil penelitian dan pengembangan; 1) Produk yang dihasilkan yaitu media pembelajaran berupa buku Teka Teki Silang Energi dan Perubahannya. 2) Media pembelajaran ini memenuhi tingkat kriteria valid dengan hasil validasi ahli desain 98%, ahli materi 86%, dan praktisi 88%. 3) Hasil belajar siswa untuk pre test rata-rata 52 dan post test 81. Pada uji-t dengan tingkat kemaknaan 0,05 diperoleh hasil hitung thitung 4,901 dan ttabel 2,024 artinya Ho ditolak dan Ha diterima, sehingga media pembelajaran berupa buku Teka Teki Silang Energi dan Perubahannya ini mampu meningkatkan hasil belajar siswa kelas III di SD Aisyiyah Malang.
ENGLISH:
Energy and its changes is the 6th theme for 3rd grade on second semester that must be mastered by 3rd grade students of Elementary School (SD/MI). In addition, on this topic, the students are required to know the source of the energy, energy changes and the kinds of alternative energy. Then, to know energy and its changes, it can be by utilizing learning media which can support the students’ knowledge.
This study aimed to; 1) Explain the process of product development in the form of a b crossword puzzle book, 2) Explain the attractiveness of the product namely a crossword puzzle book, 3) Explain the effectiveness of learning crossword media like book on energy and its changes to describe student learning outcomes before and after using the product.
The research method of this study used R&D (Research and Development), where it produced certain products and to measure the effectiveness of these products. In addition, this research method (R&D) refers to the concept from Borg and Gall.
The research and development resulted; 1) The outcome off the product was crossword learning media on energy and its changes material. 2) This learning media fulfilled the level of valid criteria with the resulted of expert design validation 98%, material expert 86%, learning expert 88%. 3) The students’ learning outcome of pre-test was 52 and post- test was 81. In addition, the t-test with a significance level of 0,05 resulted 4,901 for t count and 2,024 for t table which meant Ho is rejected and Ha is accepted. Therefore, the crossword puzzle learning media of energy and its changes can improve the learning outcome for 3rd grade students at Aisyiyah Elementary School Malang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Efiyanti, Alfiana Yuli | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | pengembangan; teka teki silang; energi dan perubahannya; development; crossword puzzle; energy and its changes | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||
Depositing User: | Heni Kurnia Ningsih | ||||||
Date Deposited: | 17 Mar 2020 11:58 | ||||||
Last Modified: | 17 Mar 2020 11:58 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/14829 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |