Sofwan E, Moh Agus (2019) Program pondok pesantren untuk pengembangan sikap sosial santri di Pondok Pesantren Salafiyah Al-Fattah Singosari Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text
12130098.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) |
Abstract
INDONESIA:
Masa remaja adalah masa yang amat baik untuk mengembangkan segala potensi positif yang mereka miliki, seperti bakat, kemampuan, dan minat. Selain itu masa remaja juga masa pencarian nilai-nilai hidup. Dimasa-masa tersebut biasanya anak memiliki kecenderungan untuk mencari figur yang menjadi idola. Akibatnya anak tersebut sering melakukan tindakan dan gaya sebagaimana tokoh yang diidolakan. Dia juga dapat terjebak dalam tindakan kontroversial seperti terjerumus dalam tindakan menyimpang yang dilakukan oleh orang-orang disekitarnya seperti mengkonsumsi narkoba, berkelahi, dan lain sebagainya. Permasalahan-permasalahan sikap sosial remaja yang kurang baik seperti kurangnya peduli terhadap sesama, kurangnya peduli terhadap lingkungan sekitarnya, kurangnya tanggung jawab, kurangnya rasa menghargai dan menghormati orang lain di sekitarnya.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Bagaimana pembentukan sikap sosial santri di Pondok Pesantren Salafiyah Al-Fattah Singosari Malang, (2) Apa saja faktor penunjang dan penghambat pembentukan sikap sosial santri di Pondok Pesantren Salafiyah Al-Fattah Singosari Malang.
Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Adapun informan penelitian ini adalah jajaran kepengurusan beserta santri pondok pesantren salafiyah Al-Fattah Singosari Malang. Selanjutnya dalam mengumpulkan data peneliti menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Untuk menganalisis data peneliti menggunakan metode analisis data versi Miles dan Huberman yakni reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi.
Hasil penelitian di pondok pesantren salafiyah Al-Fattah Singosari Malang menunjukkan bahwa: (1) Dalam pembentukan sikap sosial santri, Pondok Pesantren Salafiyah Al-Fattah Singosari Malang memiliki serangkaian kegiatan dan juga program-program pondok pesantren, diantaranya yaitu: Madrasah Diniyah, Pengajian, dan Program Piket. (2) Faktor-faktor penunjang dan penghambat dalam pembentukan sikap sosial santri berasal dari faktor internal, eksternal maupun sarana dan prasarana.
ENGLISH:
Adolescence is a very good time to develop all the positive potential they have, such as talents, abilities, and interests. Besides that adolescence is also a period of searching for life values. In those days usually children have a tendency to look for figures who become idols. As a result the child often takes actions and styles as the idolized figure. He can also be trapped in controversial actions such as falling into deviant actions carried out by people around him such as taking drugs, fighting, and so forth. Problems with adolescent social attitudes that are not good such as lack of care for others, lack of care for the surrounding environment, lack of responsibility, lack of respect and respect for others around them.
The purpose of this study was to find out: (1) How is the formation of social attitudes of students in the Islamic Boarding School Salafiyah Al-Fattah Singosari Malang, (2) What are the supporting and inhibiting factors for the formation of social attitudes of students in Islamic Boarding School Salafiyah Al-Fattah Singosari Malang.
The method used in this research is using a qualitative approach with a type of qualitative descriptive research. The informants of this study are the management ranks and students of the Islamic boarding school Salafiyah Al-Fattah Singosari Malang. Furthermore, in collecting data the researcher used observation, interview, and documentation techniques. To analyze the data, researchers used the Miles and Huberman version of data analysis methods, namely data reduction, data presentation, and conclusion or verification.
The results of the study at the Islamic boarding school Salafiyah Al-Fattah in Singosari Malang showed that: (1) In the formation of social attitudes of students, the Islamic Boarding School Salafiyah Al-Fattah Singosari Malang had a series of activities and also Islamic boarding schools programs, including: Early Madrasah, Pengajian, and Picket Program. (2) The supporting and inhibiting factors in the formation of santri social attitudes are derived from internal, external and facilities and infrastructure.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Bashith, Abdul | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | sikap; sosial; santri; pondok; pesantren; social; attitudes; students; islamic boarding school | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||
Depositing User: | Heni Kurnia Ningsih | ||||||
Date Deposited: | 26 Feb 2020 09:35 | ||||||
Last Modified: | 26 Feb 2020 09:35 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/14783 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |