Likha, Mopa Elmi (2018) Faktor psikologis penyebab perilaku seks bebas remaja: Studi kasus pada mantan dan pelaku seks bebas. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
13410218.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena remaja pada saat ini. Banyak sekali ditemukan remaja yang terlibat permasalahan kenakalan remaja yang didalamnya juga termasuk perilaku seks bebas. Peneliti mengangkat remaja sebagai subjek, karena masa-masa remaja adalah masa krisis dalam sebuah fase perkembangan. Masa remaja merupakan masa dimana individu sedang ingin mencoba hal-hal baru, seperti seks juga. Tujuan dari penelitian ini adalah agar peneliti mampu menemukan faktor psikologis penyebab seks bebas sehingga peneliti juga mampu memberikan solusi untuk fenomena ini. Sehingga penelitian ini bisa bermanfaat untuk kedepannya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus, dengan tehnik pengumpulan data menggunakan metode wawancara dan observasi. Dalam penelitian ini, peneliti mewawancarai 2 orang subjek. Subjek I adalah seorang mantan pelaku seks bebas, dan subjek ke II adalah pelaku seks bebas sampai saat ini. Pada penelitian ini, peneliti berperan sebagai instrumen utama dalam mengumpulkan dan mengidentifikasi data dan untuk mengecek keabsahan data peneliti menggunakan metode triangulasi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa faktor psikologis yang mempengaruhi perilaku seks bebas, antara lain curiosity, dukungan sosial, kontrol diri, pola asuh, mispersepsi terhadap relationship, strom dan stress, sertaseks dijadikan sebagai media pelampiasan. Kemudian, hasil dari penelitian ini juga menemukan bahwa solusi untuk menangani seks bebas yaitu dengan pendekatan religiusitas, pemilihan positive peer group, personal guiding, avoiding/removing, dan sublimasi.
ABSTRACT
This research is based on the phenomenon of teenagers at this time. Lots of teenagers found involved problems of juvenile delinquency in which also includes free sex behavior. Researchers appeal to adolescents as a subject, because adolescence is a time of crisis in a developmental phase. Adolescence is a time when individuals are wanting to try new things, like sex too. The purpose of this study is that researchers are able to find psychological factors that cause free sex so that researchers are also able to provide solutions to this phenomenon. This research uses qualitative method with case study approach, with data collection technique using interview and observation method. In this study, researchers interviewed 2 subjects. Subject I is a former sex offender, and the second subject is a sex offender until now. In this study, researchers serve as the main instrument in collecting and identifying data and to check the data validity of researchers using triangulation method. The results of the research shows that psychological factors that influence free sex behavior, such as curiosity, social support, self-control, parenting, misperception of relationships, strom and stress, and sex serve as a media outlet. Then, the results of this study also found that the solution to handle free sex is with the approach of religiosity, the selection of positive peer group, personal guiding, avoiding / removing, and sublimation.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Jamaluddin, Muhammad | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Seks Bebas; Remaja; Free Sex; Adolescent | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi > Jurusan Psikologi | ||||||
Depositing User: | Heni Kurnia Ningsih | ||||||
Date Deposited: | 26 Mar 2019 11:09 | ||||||
Last Modified: | 27 Jun 2023 14:21 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/13502 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |