Responsive Banner

Pola pembinaan santri dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan di Pesantren Riyadlul Jannah Mojokerto dan Pesantren Mukmin Mandiri Sidoarjo

Atiq, Roi (2018) Pola pembinaan santri dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan di Pesantren Riyadlul Jannah Mojokerto dan Pesantren Mukmin Mandiri Sidoarjo. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.

[img]
Preview
Text (Fulltext)
15750012.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Preview

Abstract

INDONESIA:

Pesantren selama ini telah dikenal sebagai lembaga pendidikan Islam yang paling mandiri dan telah melakukan perubahan-perubahan yang signifikan. Pesantren yang dulunya dikenal sebagai lembaga yang menfokuskan pada pendidikan dan pengajaran agama Islam semata (tafaqquh fid din), telah mengalami perubahan dengan masuknya materi-materi pelajaran umum dan bahkan mencakup pula pendidikan dan pelatihan keterampilan/kewirausahaan kepada santri. Tujuannya adalah agar santri memiliki jiwa kewirausahaan dan mampu hidup secara mandiri ketika terjun di tengah-tengah masyarakat. Pondok Pesantren Riyadlul Jannah Mojokerto dan Pondok Pesantren Mukmin Mandiri Sidoarjo merupakan dua pondok pesantren yang telah melakukan konsep pembinaan agar santri memiliki jiwa kewirausahan. Dua pondok pesantren tersebut tidak hanya membekali ilmu agama, akan tetapi juga memberikan ilmu tentang kewirausahaan. Ilmu tersebut dirancang bertujuan untuk mendidik santri manjadi manusia yang berwawasan luas, berakhlak mulia serta menjadi sosok santri professional dan mampu hidup mandiri di tengah masyarakat.

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan pola pembinaan santri dalam pengembangan jiwa kewirausahaan di pesantren Riyadlul Jannah dan pesantren Mukmin Mandiri Sidoarjo dengan fokus mencakup: 1). Bagaimana konsep pembinaan santri dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan di Pondok Pesantren Riyadlul Jannah Mojokerto dan Pondok Pesantren Mukmin Mandiri Sidoarjo, 2). Bagaimana implementasi konsep pembinaan santri dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan di pondok pesantren Riyadlul Jannah Mojokerto dan pondok pesantren Mukmin Mandiri Sidoarjo, 3). Bagaimana hasil implementasi konsep pembinaan santri dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan di pondok pesantren Riyadlul Jannah Mojokerto dan pondok pesantren Mukmin Mandiri Sidoarjo.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain studi kasus dan studi multisitus. Teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data meliputi redaksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan temuan dilakukan dengan cara menggunakan trianggulasi data. Informasi penelitian yaitu pengasuh pondok, pembina santri dalam bidang kewirausahaan, dan santri.

Temuan hasil pembinaan kewirausahaan di lapangan: 1) hasil yang telah dicapai di pondok pesantren Riyadlul Jannah adalah timbul rasa percaya diri, disiplin dan menghargai waktu, Punya semangat tinggi memiliki pengetahuan dan keahlian, timbul rasa kemandirian. 2) sedangkan hasil pembinaan yang ada di pesantren Mukmin Mandiri yaitu a) santri lebih menjaga kepercayaan dan kejujuran, b) santri punya penghasilan sendiri (tidak bergantung pada orang tua), c) lebih mandiri, disiplin terhadap waktu dan merasa percaya diri, d) bisa menyeimbangkan antara spiritual dan financial (ukhrawi dan duniawi).

ENGLISH:

Pesantren has been known as the most independent Islamic education institution and has made significant changes. Pesantren, formerly known as an institution focused on the education and teaching of the Islamic religion (tafaqquh fid din), has changed with the entry of general learning materials and even includes the education and training of skills/entrepreneurship to santri. The goal is for students to have an entrepreneurial spirit and able to live independently when go home in the middle of society. Pondok Pesantren Riyadlul Jannah Mojokerto and Pondok Pesantren Mukmin Mandiri Sidoarjo are two boarding schools that have done the concept of coaching for students have the soul of entrepreneurship. Those boarding schools not only provide religious knowledge, but also provide knowledge about entrepreneurship. That science is designed to educate santri having broad-minded, having a noble character and becoming a professional santri figure and able to live independently in the society.

This study aims to reveal the pattern of santri coaching in the development of entrepreneurial spirit in boarding school Riyadlul Jannah and Pesantren Mukmin Mandiri Sidoarjo with a focus of research that includes: 1) How the concept of santri coaching in developing entrepreneurial spirit in Pondok Pesantren Riyadlul Jannah Mojokerto and Pondok Pesantren Mukmin Mandiri Sidoarjo, 2) How the implementation of the concept of santri coaching in developing entrepreneurial spirit in boarding school Riyadlul Jannah Mojokerto and boarding school Mukmin Mandiri Sidoarjo, 3) How the implementation results of the santri coaching concept in developing entrepreneurial spirit in boarding school Riyadlul Jannah Mojokerto and boarding school Mukmin Mandiri Sidoarjo.

This research uses qualitative approach with case study design and multisitus study. Data collection techniques use in-depth interviews, observation and documentation. Data analysis techniques include data editing, data presentation, and conclusions. Checking the validity of the findings is done by using data triangulation. The research information is the master of the boarding school, the santri coach in the field of entrepreneurship, and santri.

Findings of the results of entrepreneurship couching in the area: 1) the results achieved in the boarding school Riyadlul Jannah are arising confidence, discipline and respect for the time, Having a high spirit of knowledge and expertise, arising sense of independence. 2) while the results of the coaching in Pesantren Mukmin Mandiri are: a) santri more maintain trust and honesty, b) santri have their own income (not dependent on parents), c) more independent, discipline of time and feel confident, d) they can balance between spiritual and financial (ukhrawi and worldly).

Item Type: Thesis (Masters)
Supervisor: Mustofa, M. Lutfi and Mulyono, Mulyono
Contributors:
ContributionNameEmail
UNSPECIFIEDMustofa, M. LutfiUNSPECIFIED
UNSPECIFIEDMulyono, MulyonoUNSPECIFIED
Keywords: Pola Pembinaan; Jiwa Kewirausahaan; Pattern of Couching, Entrepreneurship Soul
Depositing User: Heni Kurnia Ningsih
Date Deposited: 19 Mar 2019 08:50
Last Modified: 19 Mar 2019 08:50
URI: http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/13145

Downloads

Downloads per month over past year

Actions (login required)

View Item View Item